Resensi Novel Dear J mengenai identitas novel, unsur intrinsik, sinopsis, kekurangan dan kelebihannya dapat menuai banyak penilaian.
Secara keseluruhan isi cerita novelnya memang bagus sehingga recomended untuk dibaca. Untuk lebih tahu, seperti apa menariknya novel Dear J maka baca artikel ini sampai selesai.
Berikut ini resensi novel Dear J lengkap mulai dari identitas, sinopsis, kekurangan, kelebihan, unsur-unsurnya, dan pesan moral.
Sinopsis Novel Dear J mengkisahkan band yang populer dengan anggota Orion yang bernama Rayyan, Micky, Andra, dan Jovan. Tokoh utama novel ini yaitu bernama Rayyan Bintang Harsadi.
Tokoh Rayyan mempercayai bahwa cinta memang sebenarnya ada. Tetapi, saat ini dia memang belum menemukan seseorang yang mencintainya dengan tulus.
Tetapi, di suatu hari ia pun bertemu dengan seorang perempuan yang suaranya sangat indah. Suaranya baru ia dengar dari sambungan telepon.
Perempuan bersuara indah tersebut bernama Melody Jingga Senja. Perempuan ini mempercayai bahwa tidak akan ada orang yang mencintainya dengan apa adanya.
Hal tersebut terbukti dari pengalaman kehidupan yang sudah membuktikan tentang kepercayaan. Sejak saat itu, ia tidak pernah membuka hatinya untuk siapapun.
Rayyan berusia 30 tahun, ia menjadi produser musik dan pemusik yang sukses. Jingga adalah seorang jurnalis.
Jingga bertemu Rayyan pertama kali saat berada di ruang produser musik. Rayyan melakukan wawancara dengan jurnalis tersebut dengan proffesional.
Sejak awal Jingga masuk ke ruangannya, Rayyan sudah jatuh dengan penampilan perempuan di depannya yang sangat sederhana.
Rayyan sebenarnya agak mengingat suara Jingga yang waktu itu ia dengar di telepon. Rayyan benar-benar jatuh hati pada Jingga, untuk memastikan perasaannya, ia memustuskan untuk bertemu lagi dengan perempuan jurnalis tersebut.
Kelebihan novel Dear J yaitu mempunyai bahasa yang sangat ringan dan sederhana sehingga dapat dipahami dengan mudah oleh para pembacanya.
Pengarang benar-benar dapat mengemas ceritanya dengan semenarik mungkin. Idea Fina memang mengangkat ide cerita dengan latar belakang pekerjaan tokoh Jingga sebagai seorang jurnalis.
Dengan begitu, Fina benar-benar dapat mengangkat kehidupan jurnalis dengan sedetail mungkin.
Latar belakang pengarang sebagai jurnalis benar-benar membuat alur cerita semakin menarik. Bahkan, pembaca jadi lebih tahu kehidupan jurnalis secara mendetail.
Tidak hanya itu, pengarang juga mampu menjelaskan pekerjaan di dunia industri dengan sangat detail. Latar belakang pekerjaan tokoh memang benar-benar pembaca menjadi mengetahui pengetahuan pekerjaan di dunia musik.
Konflik dalam novel diceritakan tidak hanya tentang percintaan, tetapi juga mengangkat masalah mengenai konflik keluarga. Banyak sekali warna dalam kisah novel yang membuat cerita semakin menarik untuk dibaca.
Alur dalam novel Dear J menggunakan alur maju dan alur mundur. Dengan begitu, alur dalam cerita transisinya sangat rapi dan dapat menjawab pertanyaan pembaca dengan perlahan.
Secara keseluruhan Novel Dear J memang mempunyai banyak kelebihan, tetapi terselip juga sedikit kekurangan dalam cerita.
Salah satu kekurangannya yaitu terdapat jumlah tokoh yang sangat banyak. Tetapi, banyak tokoh juga yang tidak mempunyai peran penting sehingga membuat pembaca merasa bingung saat menjumpai adanya beberapa nama-nama baru di dalam novel.
Selain itu, dialog dalam novel banyak yang terlalu formal tidak sesuai dengan konteks cerita.
Terdapat penggunaan kata berbahasa Jerman yang terkadang membuat pembaca menjadi sulit untuk memahami isi novel.
Dilihat dari segi penulisan, terdapat sedikit kesalahan pada penulisan karena typo.
Setelah mengetahui kelebihan dan kekurang novel Dear J, pahami juga unsur intrinsik dalam novel.
5.1. Tema
Tema dalam novel Dear J karya Idea Fina yaitu tentang percintaan, terlihat dari perjuangan Rayyan untuk mendapatkan cinta seorang perempuan jurnalis bernama Jingga.
5.2. Tokoh
Tokoh lainnya yaitu seperti keluarga Rayyan dan keluarga Jingga.
5.3. Latar Waktu
Latar waktu novel Dear J terjadi saat pagi hari, siang hari, dan malam hari
5.4. Latar Tempat
Latar tempat novel ini, sebagian besar terjadi di ruang produser musik, studio, dan rumah Jingga.
5.5. Alur
Alur novel Dear J yaitu alur maju dan campuran. Hal tersebut dikarenakan alur ini mengiksahkan cerita masa sekarang dan flashback.
5.6. Sudut Pandang
Sudut pandang novel Dear J menggunakan sudut pandang orang ketiga yang menggunakan nama orang. Tidak ada yang menyebutkan tokoh dengan sebutan “aku”.
5.7. Diksi
Diksi yang digunakan dalam novel Dear J yaitu menggunakan gaya bahasa sehari-hari sehingga diksinya sangat ringan dan mudah dipahami.
Bahkan, banyak penggunaan diksi bergaya bahasa resmi. Tetapi, tidak ada yang menggunakan kata kiasan atau perumpamaan kata.
5.8. Amanat
Amanat dalam novel Dear J yaitu untuk mempercayai cinta yang mungkin dapat datang tiba-tiba.
Selain mengetahui unsur instrinsiknya, kamu juga sebaiknya mengetahui unsur ekstrinsik novel Dear J.
6.1. Biografi
Dilihat dari biografi pengarang, cerita dalam novel Dear J memang memiliki keterkaitan dengan kehidupan penulis. Sesuai dengan biografi penulis, tokoh diceritakan mempunyai pekerjaan sebagai seorang jurnalistik seperti pengarang.
6.2. Kehidupan Sosial
Kehidupan sosial dalam novel diceritakan dari kehidupan Jingga yang selalu berbuat baik dengan orang lain, terutama orang terdekatnya.
6.3. Nilai Pendidikan
Nilai pendidikan yang tersirat dalam novel Dear J yaitu mengajarkan kepada pembaca untuk memiliki semangat tinggi untuk menggapai cita-cita.
Seperti, perjuangan tokoh Rayyan yang semangat menggapai cita-citanya menjadi seorang produser musik.
6.4. Nilai Moral
Nilai moral dalam novel Dear J terlihat dari perilaku para tokohnya. Terutama dari perilaku tokoh Jingga yang mempunyai semangat bekerja untuk memenuhi kebutuhan keluarganya.
Tokoh Jingga sangat menyayangi adik-adiknya. Ia rela melakukan banyak hal untuk keluarganya.
6.5. Psikologi
Psikologi pengarang dikaitkan dengan isi cerita, bagaimana pengarang menampilkan para tokohnya dengan sifat yang bervariasi.
Ada banyak tokoh yang ditampilkan dalam cerita, tetapi tokoh yang menonjol hanya Rayyan dan Jingga.
Disini, penulis mempunyai sifat seperti tokoh Jingga yang berlatar keluarga sederhana tetapi saling menyayangi.
6.6. Latar Belakang Kehidupan Masyarakat
Di dalam novel diceritakan kehidupan yang seperti pada umumnya. Kehidupan tokoh yang harus bekerja keras untuk mendapatkan uang dan membahagiakan orangtuanya.
Kondisi tersebut merupakan kondisi masyarakat Indonesia pada umumnya.
Pesan moral yang tersirat dalam novel Dear J yaitu sikap saling menyayangi dengan keluarga. Terlihat dari perilaku Jingga yang selalu berjuang untuk memberikan kebahagiaan kepada keluarganya.
Kebahagiaan tidak hanya terlihat dari materi, tetapi kesederhanaan juga membuat kita lebih bahagia asalkan saling menyayangi dan bersyukur.
Jadi, banyak pesan moral yang disampaikan dalam resensi novel Dear J karua Shopie Aulia. Tidak hanya memberikan cerita dalam nuansa percintaan, tetepi ada banyak pesan moral yang bisa pembaca ketahui.
Hanya seorang Blogger enthusiasm dan penikmat kopi saja. Suka berbagi pengetahuan kecil & bercita-cita jadi pengusaha media.