Bagaimana Cara Masuknya Islam Melalui Jalur Pendidikan?

bagimana cara masuknya islam melalui jalur pendidikan atau pengajaran

Bagimana cara masuknya islam melalui jalur pendidikan atau pengajaran? Seperti yang kita ketahui, bahwa Indonesia adalah suatu negara republik kesatuan yang memiliki banyak agama dan bermayoritaskan rakyatnya beragama Islam.

Penyebaran agama Islam di Indonesia dilakukan dengan banyak cara sedari dulu. Mulai dari cara perdagangan, penyebaran oleh Wali Songo, menyebarkan melalui pendidikan hingga di masa kini. Simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

Bagaimana Cara Masuknya Islam Melalui Jalur Pendidikan Atau Pengajaran

Agama Islam masuk pertama kali ke Indonesia pada abad ke 7 Masehi atau ke 1 Hijriah. Seperti yang disampaikan Syeikh Syamsudin Abi Abdilah Muhammad bin Talib Ad Dimasyqi (1327 M) bahwa Islam masuk ke Indonesia melalui Champa.

Islam masuk melalui Champa yang merupakan kerajaan (Kamboja dan Vietnam). Ini dilakukan sejak masa khalifah Usman bin Affan yaitu sekitar tahun 651 Masehi atau abad ke 7. Selain itu, terdapat beberapa cara lain dari masuknya agama Islam:

1. Melalui Jalur Pendidikan

Yang pertama adalah masuknya agama Islam melalui jalur pendidikan. Yang mana, media perantaranya adalah melalui pendidikan agama Islam yang secara mendalam di Pesantren juga mendidik serta mengajari masyarakat agama Islam.

Tidak hanya di Pesantren, penyebaran agama Islam juga dilakukan melalui media dakwah Masjid dan pelajaran agama Islam sejak dahulu hingga sekarang. Maka tidak heran jika umat Islam selalu terus bertambah di Indonesia hingga saat ini.

2. Melalui Ajaran Wali Songo

Selanjutnya melalui ajaran para Wali Songo, yang mana mereka adalah beberapa tokoh pemuka agama Islam yang tentunya di hormati di negara Indonesia ini. Terkhusus pulau Jawa yang menjadi kunci dari keberhasilan menyebarnya Islam.

Mereke menyebarkan dan memperkenalkan agama Islam melalui budaya atau kebiasaan masyarakat pada saat itu. Yang kemudian dapat terintegrasi dengan budaya atau nilai-nilai kearifan lokal maka akan mudah diterima oleh masyarakat.

3. Melalui Jalur Politik

Politik pun menjadi salah satu peluang besar masuk dan menyebarnya agama Islam di Indonesia mulai dari dulu hingga saat ini. Dapat dikatakan untuk proses Islamisasi di bidang politik, dilakukan dengan tidak memaksa dan bertahap.

Seperti yang terdapat di sila pertama Pancasila, bahwa seluruh masyarakat di Indonesia bebas menentukan agamanya sendiri. Politik berperan besar pada saat zaman kerajaan, jika rajanya Islam maka dapat dipastikan rakyatnya pun Islam.

4. Melalui Ilmu Tasawuf

Tasawuf atau dikenal juga dengan istilah Sufisme merupakan suatu gerakan Islam dalam hal mengajarkan ilmu menyucikan jiwa dan juga raga. Contohnya mulai dari menjernihkan akhlak, membangun lahir batin untuk memperoleh kedamaian.

Baik kedamaian hidup di dunia saat ini maupun di akhirat kelak. Tasawuf juga mengajarkan untuk mengedepankan kesederhanaan dan menjalani hidup agar tidak berlebihan. Karena pada dasarnya, suatu hal yang berlebihan tidaklah baik.

5. Melalui Jalur Perdagangan

Cara atau strategi dalam menyiarkan agama Islam di berbagai negara sudah dilakukan banyak cara. Yang salah satunya melalui media perdagangan dan juga terbukti berhasil untuk menyiarkan atau berdakwah mengenai agama Islam.

Ini dimulai dari abad ke 7 Masehi hingga abad ke 16 Masehi, saat itulah Indonesia mulai kedatangan berbagai pedagang Islam dari berbagai macam negara. Arab, India, dan lainnya menjadi faktor utama Islam menyebar melalui perdagangan.

6. Melalui Pernikahan

Islam masuk pertama kali ke Indonesia melalui perdagangan, setiap pedagang yang masuk ke Indonesia akan selalu dilihat dari segi perekonomiannya. Maka para pedagang Islam ini memiliki status sosial yang tinggi di mata masyarakat.

Interaksi yang baik antara penduduk pribumi dengan pedagang muslim ini sering kali berlanjut ke pernikahan antara kedua belah pihak tersebut. Dengan syaratnya adalah pihak pribumi harus mengucapkan kalimat syahadat agar beragama Islam.

7. Melalui Kesenian

Dan yang terakhir adalah penyebaran atau masuknya agama Islam melalui kesenian. Contohnya adalah kesenian wayang dan juga gamelan, yang mana aktivitas tersebut dulunya sering dilakukan oleh para Wali Songo.

Ya cara tersebut dilakukan dengan tujuan untuk mengembangkan ajaran Islam. Seperti halnya di kota Cirebon, Solo seni gamelan serta wayang ini banyak diminati oleh orang pribumi maupun orang asing dari luar daerah.

Daerah Daerah yang Pertama Masuk Ajaran Islam

Setelah mengetahui beberapa jawaban akan bagimana cara masuknya islam melalui jalur pendidikan atau pengajaran di atas tadi. Maka selanjutnya saya akan memberikan informasi dari beberapa daerah yang pertama dimasuki Islam.

Penasaran daerah mana saja? Yuuk langsung saja simak beberapa poin mengenai uraian beberapa daerah yang ada di bawah ini:

1. Aceh

Daerah yang pertama kali didatangi atau masukknya agama Islam di Indonesia adalah Aceh. Agama Islam semakin menyebar mulai dari berdirinya kerajaan Islam di Indonesia yaitu Kerajaan Samudera Pasai.

Kerajaan tersebut didirikan Sultan Malik Al Shaleh atau Meurah Silu, kerajaan Samudera Pasai terletak di kabupaten Lhokseumawe berdiri sejak 1267 sampai dengan tahun 1521.

2. Demak

Kemudian Demak atau tepatnya di provinsi Jawa Tengah dan terletak di tepi pantai utara pulau Jawa. Disini agama Islam terus berkembang dan bertambah karena banyaknya transaksi pembelian dengan pedagang Islam juga.

3. Banten

Selanjutnya adalah kota Banten yang terletak di pulau Jawa ini, menjadi daerah dengan umat beragama Islam yang banyak. Ini dikarenakan terdapat kerajaan Islam Banten yang turut didirikan oleh Sunan Gunung Jati pada abad ke 16.

4. Cirebon

Yang terakhir adalah Cirebon, perkembangan yang sangat pesat banyaknya pemeluk agama Islam pun terjadi di Cirebon. Terutama yang tinggal dekat dengan kawasan kerajaan Islam Cirebon sudah dapat dipastikan beragama Islam.

Akhir Kata

Sekian informasi seputar bagimana cara masuknya islam melalui jalur pendidikan atau pengajaran. Mohon maaf apabila ada sedikit kesalahan penulisan serta informasi. Semoga informasinya bermanfaat dan terimakasih.

Penulis bayangan yang suka mengaspal di sepanjang jalan pantura.

Artikel Menarik Lainnya: