Bagaimana Cara Mencari Ide Untuk Sebuah Peluang Usaha?

Bagaimana Cara Mencari Ide Untuk Sebuah Peluang Usaha

Bagaimana cara mencari ide untuk sebuah peluang usaha

Bagaimana cara mencari ide untuk sebuah peluang usaha? pahami apa yang dibutuhkan orang sekitar, mulai dari hal yang kamu sukai, lihat prospek bisnis, ikuti komunitas, dan banyak hal lainnya.

Artikel ini membahas secara detail mengenai cara mencari ide untuk mengetahui peluang usaha dengan mudah. Baca sampai selesai ya.

Cara Mencari Ide Untuk Sebuah Peluang Usaha

Adapun beberapa cara untuk mencari ide dalam mengetahui sebuah peluang usaha, yaitu:

1.Memahami Apa yang Dibutuhkan oleh Orang Sekitar

Kamu bisa memulai Dengan memahami apa yang dibutuhkan oleh orang-orang di sekitar kamu.

Contoh, jika sekarang ini kamu adalah karyawan di sebuah perusahaan, maka kamu bisa mengamati teman temanmu butuh apa.

Misal, camilan, katering untuk makan siang, makan sehat, kopi, fashion yang tidak pasaran, atau apapun itu.

Kamu bisa menyediakan kebutuhan mereka dengan cara menjadi reseller produk yang dibutuhkan.

2. Mulai dari Hal yang Kamu Sukai

Sebelumnya patokannya adalah orang lain sekarang patokannya adalah kamu sendiri.

Kamu bisa mencoba mencari potensi atau mencari apa kelebihanmu apa yang kamu sukai.

Nah di situ Kamu bisa memulai berbisnis contohnya, kamu suka menulis, maka usaha yang bisa kamu buat yaitu berhubungan dengan kepenulisan.

Misalnya kamu bisa menjadi penulis buku penulis skenario, blogger, penulis konten, kontributor, website, copywriter, gostwriter.

3. Melihat Prospek Usaha di Era Sekarang

Ide menjual pernak-pernik tentang olimpiade Tokyo merupakan pilihan yang tepat di tahun 2020.

Tentunya itu berbeda dengan tahun 2023, mencari ide peluang usaha dengan cara ini itu membuatmu harus jeli menangkap peluang besar.

Bisa jadi sifatnya yang musiman, tetapi uangnya tidak bisa diremehkan.

Apa yang banyak orang-orang bicarakan di tahun 2023 ini?, Salah satunya adalah konser blackpink, berarti menjual pernak-pernik yang berhubungan dengan blackpink bisa menjadi ide yang bagus.

4. Membaca banyak buku dan surat kabar bisnis

Cara lain mencari ide peluang usaha yaitu dengan membaca buku atau surat kabar baik cetak ataupun online tentang bisnis sekarang ataupun yang sudah lama.

Percaya saja, kepekaan dan istrimu akan makin terasa dengan cara membaca, contohnya kita jadi mengetahui trend bisnis di setiap generasi.

5. Mengikuti Sebuah Komunitas Bisnis

Bukan hanya memperluas jaringan saja, mengikuti komunitas bisnis juga dapat membuat kamu menjadi semangat mengeksplorasi ide-ide bisnis yang sebelumnya cuma wacana saja.

Kamu akan makin percaya diri karena mendapatkan dukungan. Itulah sebabnya penting bagi kita mencari lingkungan yang satu frekuensi supaya bisa menguatkan dirimu dan menjaga semangatmu.

6. Berkunjung ke bazar atau pameran bisnis

Mengunjungi bazar atau pameran bisnis juga dapat kamu lakukan untuk mencari ide peluang usaha.

Nantinya, kamu bisa mendapatkan instight baru dari hal yang sebelumnya tidak kamu pikirkan.

Contohnya, sesudah mengunjungi bazar pakaian, kamu jadi mengetahui jika berjualan pakaian untuk orang-orang yang berukuran besar ternyata sangat menghasilkan.

Kini juga, penjualnya juga belum banyak. Yang berarti adalah kesempatan untuk kamu.

7. Belajar dari yang lebih muda

Tidak boleh meremakan yang muda atau jangan menuduh mereka manja dan hanya bisa menghabiskan uang saja.

Tidak, ternyata tidak sedikit anak muda yang sukses Dengan bisnisnya sendiri.

Kamu juga bisa belajar dari mereka tidak usah malu belajar dari yang lebih muda. Malu itu jika pura-pura bisa padahal tidak bisa.

8. Belajar dari kegagalan

Bisnis tidak cuma menawarkan sukses saja, tetapi juga kegagalan. Supaya sudut pandangmu lengkap.

Kamu juga sebaiknya belajar dari kegagalan. Dari itu, kamu mendapatkan pelajaran penyebab yang membuat kegagalan itu.

Misal kamu ingin berbisnis di bidang yang sama kamu perlu melakukan sesuatu supaya tidak jatuh dilubang yang sama.

9. Memantau media sosial

Jangan hanya kamu scroll atau kepoin hal-hal yang bukan urusanmu di berbagai sosial media.

Itu akan membuatmu rugi dan kamu tidak akan mendapatkan apa-apa.

Berbeda ketika kamu mengamati sosial media dengan tujuan untuk mencari ide, nantinya kamu bisa mendapatkan banyak hal, ide bisnis ataupun ilmunya.

10. Sering jalan-jalan

Jika cuma sekedar jalan-jalan tanpa ada alasan yang jelas mungkin kamu hanya akan buang-buang uang.

Tetapi jika cara jalan-jalan itu kamu niatkan untuk mendapatkan ilmu baru untuk mendapatkan ide usaha, kegiatan kamu akan lebih bermanfaat.

Contoh, kamu jalan-jalan ke desa wisata. Gunakan momen itu untuk wawancara dengan para penjual makanan minuman atau souvenir setempat.

Kriteria Peluang Usaha yang Wort It Jika Dijalankan

1. Hindari bisnis yang musiman

Bisnis musiman ini adalah kegiatan usaha yang populer hanya sesaat saja.

Bisnis itu lama-lama akan meredup di suatu hari karena menurunnya minat pasar. Jadi kamu bisa menghindari bisnis musiman ini.

2. Memenuhi permintaan pasar

Dari permintaan pasar ini, kamu bisa menjadikannya untuk peluang bisnis yang ideal.

Semakin tinggi permintaan pasar untuk satu produk atau jasa maka peluangnya peluang usahanya akan semakin tinggi juga.

3. Bisa bertahan dalam waktu yang cukup panjang

Untuk bisa membangun bisnis yang bertahan dalam waktu panjang kamu dapat menggabungkan poin.

Pembahasan yang pertama dan kedua. Hindari menjalankan bisnis musiman dan perhatikan apa saja yang menjadi permintaan pasar.

Kedua hal itu akhirnya bisa dikerucutkan menjadi peluang bisnis yang bisa berdiri dalam waktu yang lama.

4. Punya nilai jual tinggi

Setiap bisnis yang akan dilakukan harus punya nilai jual yang tinggi. Kamu perlu menelaahkan kembali apakah bisnis yang ingin dibentuk hanya karena kesenangan saja.

Atau memang karena bisnis tersebut mempunyai nilai jual yang tinggi.

5. Bisa beradaptasi di segala situasi

Kriteria ini sangatlah penting ditanamkan di pikiran kamu jika akan membuat sebuah bisnis.

Apakah bisnis yang akan kamu jalankan bisa beradaptasi di segala situasi?

Jika tidak, apa ada sebuah rencana yang dapat membuat bisnis itu bisa bertahan dengan segala situasi?

Seorang guru Bahasa Indonesia yang kebetulan suka membaca novel dan mencurahkannya ke dalam tulisan.

Artikel Menarik Lainnya: