Cara Membuka Pola HP yang Lupa Samsung, Oppo, Vivo, Xiaomi

cara membuka pola hp yang lupa

Saat ini masih banyak orang menggunakan fitur pola password pada smartphone yang digunakan dengan tujuan agar dapat lebih aman.

Namun tidak dapat dipungkiri juga bahwa masih banyak pengguna yang lupa akan pola password miliknya sendiri. Lalu apakah ada cara membuka pola Hp yang lupa dengan banyak jenis atau merek ponsel?

Tenang, kamu tidak perlu khawatir dan bingung lagi karena khusus di kesempatan kali ini kamu akan menemukan jawaban lengkapnya. Yuk, langsung saja perhatikan informasi berikut ini hingga selesai.

Cara Membuka Pola HP yang Lupa dengan Mudah

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi permasalahan ketika kamu lupa akan kode atau pola password pada ponsel milikmu. Lantas cara apa saja yang dapat dilakukan untuk menanggulanginya?

Silahkan langsung saja perhatikan beberapa uraian cara yang bisa kamu lakukan pada poin-poin yang ada di bawah ini:

1. Gunakan Fitur Forgot Pattern

  • Setelah kamu mencoba memasukkan password pola namun tetap saja salah dan gagal
  • Maka tekan tombol menu “Forgot Pattern”
  • Sign In atau Login menggunakan alamat e-Mail yang terdaftar pada ponsel tersebut
  • Dengan begitu kamu akan diberikan opsi ganti password, pola, PIN
  • Pilih salah satu fitur yang kamu inginkan dan selesai

2. Riset HP Menggunakan Tombol

  • Buka ponsel dan pilih menu “Emergency Call”
  • Ketikkan * pada kolom dial hingga karakternya penuh
  • Salin karakter tersebut dan akses fitur kamera dan tarik menu Settings pada drop down
  • Kamu akan diminta untuk memasukkan kode lagi dan salin karakter yang sebelumnya sudah disalin
  • Dengan begitu kamu bisa masuk ke tampilan awal ponselmu

3. Gunakan Fitur Find My Device

  • Pertama-tama buka browser pada PC atau Laptop
  • Lalu akses situs Finfmydevice.com
  • Login dengan akun Google atau Gmail yang telah terdaftar
  • Selanjutnya akan muncul beberapa opsi menu
  • Pilih dan tekan menu Secure Device
  • Dan ganti password via Laptop atau PC
  • Selesai kamu bisa masuk ke tampilan awal ponselmu

4. Gunakan Safe Mode Android

  • Tekan tombol Power atau On/Off beberapa saat
  • Kemudian akan muncul 3 opsi menu
  • Pilih dan tekan menu “Power Off” hingga muncul menu “Reboot to Save Mode”
  • Tekan tombol “OK” sebagai konfirmasi
  • Ponselmu akan melakukan Restart dan masuk ke Safe Mode
  • Kamu bisa uninstal beberapa aplikasi pihak ketiga dan melakukan restart kembali

5. Gunakan Fitur Google Assistant

  • Cara ini dapat kamu lakukan jika Google Voice sudah aktif
  • Dengan begitu kamu tinggal dekatkan mulut pada microphone HP
  • Lalu katakan “OK Google” dengan jelas
  • Maka perangkat HP pun sudah otomatis terbuka tanpa input pola

Cara Membuka Pola HP yang Lupa Samsung

  • Cara membuka pola Hp yang lupa bagi kamu pengguna ponsel merek Samsung bisa simak beberapa uraian ini
  • Dalam keadaan HP layar terkunci kamu bisa tekan tombol Power dan Volume bawah secara bersamaan
  • Jika sudah muncul logo Samsung, maka tekan tombol Power dan juga volume atas bersamaan
  • Tahan hingga masuk ke Recovery Mode
  • Setelah itu pilih menu “Wipe Data” geser dengan tombol Volume dan Enter menggunakan tombol Power
  • Tekan menu “Reboot Now”
  • Tunggu proses Hard Reset ini selesai

Cara Membuka Pola HP yang Lupa Oppo

  • Dalam keadaan mati, tekan tombol Power dan juga Volume bawah bersamaan
  • Tunggu hingga ponsel masuk ke Recovery Mode
  • Pilih lebih dulu bahasa yang digunakan
  • Pilih juga menu “Wipe Data”
  • Lalu pilih “Format Data” dan tunggu hingga selesai
  • Maka HP Oppo milikmu akan kembali ke setelan pabrik awal

Cara Membuka Pola HP yang Lupa Vivo

  • Dalam keadaan mati, tekan tombol Power dan Volume atas secara bersamaan hingga masuk ke Recovery Mode
  • Pilih menu “Clear Cache” dan “return” untuk kembali
  • Pilih lagi “Restore All Settings”
  • Lalu pilih “Clear All Data”
  • Terakhir tekan tombol “Restart” dan tunggu hingga selesai

Cara Membuka Pola HP yang Lupa Xiaomi

  • Matikan HP Xiaomi
  • Dalam keadaan mati, tekan tombol Power dan Volume atas secara bersamaan hingga muncul logo Mi
  • Pilih juga menu “Wipe All Data” dan tekan “Confirm”
  • Setelah selesai pilih “Back to Main Menu”
  • Selanjutnya pilih menu “Reboot” dan juga “Reboot to System”

Tips Supaya Tidak Lupa Pola di HP

Setelah kamu mengetahui beberapa informasi di atas seputar cara membuka password pola pada ponsel yang lupa. Berikutnya ini ada beberapa tips agar kamu tidak lupa lagi akan pola password-nya:

  • Gunakan desain pola yang mudah
  • Gunakan desain pola berbentuk huruf
  • Gunakan desain pola berbentuk angka
  • Jangan menggunakan desain pola yang menggunakan lebih dari 5 titik pola

Alternatif Lain untuk Tingkatkan Keamanan HP

Selain menggunakan password pattern atau pola yang biasa mudah lupa. Kamu bisa menggunakan fitur atau cara alternatif lain untuk meningkatkan keamanan pada ponsel milikmu tersebut.

Berikut ini sudah terdapat beberapa alternatif lain untuk meningkatkan keamanan ponselmu selain menggunakan passoword pola.

  • Menggunakan Lock Screen berupa kode PIN atau kombinasi huruf dan juga angka yang mudah diingat
  • Aktifkan verifikasi 2 langkah melalui akun e-Mail pribadi
  • Mengatur Android Device Manager pada menu Settings
  • Aktifkan juga fitur Verify Apps pada Android
  • Instal aplikasi dari sumber terpercaya
  • Aktifkan Encrypt Phone
  • Hindari menyembungkan ponsel pada WiFi asing
  • Menggunakan aplikasi pihak ketiga ketika browser
  • Update terus sistem pada ponselmu

Penutup

Itulah berbagai cara membuka pola Hp ketika kamu melupakannya. Dengan begitu kamu juga dapat mengetahui cara mengantisipasi dari beberapa tips agar tidak lupa akan pola password ponsel milikmu lagi.

Ketahui juga beberapa cara alternatif selain menggunakan pola atau password pattern agar ponsel milikmu aman. Sekian yang dapat saya sampaikan semoga dapat membantu dan tentunya juga bermanfaat.

Penulis bayangan yang suka mengaspal di sepanjang jalan pantura.

Artikel Menarik Lainnya: