Resensi Novel Bidadari Terakhir: Anak SMA Jadi Wanita Malam

Resensi Novel Bidadari Terakhir: Anak SMA Jadi Wanita Malam

resensi novel bidadari terakhir

Novel bidadari terakhir ini merupakan sebuah novel karya dari Agnes Davonar. Dan novel ini diangkat dari sebuah kisah nyata dari seorang pelajar dan kupu-kupu malam.

Penasaran dengan isi buku ini? Kamu bisa mulai baca resensi novel bidadari terakhir terlebih dahulu di artikel ini.

Di artikel ini akan di bahas beberapa unsur penting pembangun novel yang mungkin belum kamu ketahui. Yuk, simak ya!

Identitas Novel

Judul NovelBidadari Terakhir
PenulisAgnes Davonar
Jumlah halaman162 halaman
Ukuran buku14×20 cm
PenerbitPT. Intibook Publisher
KategoriFiksi Romance
Tahun Terbit2013
Harga novelRp. 35.000

Novel bidadari terakhir ini merupakan sebuah karya dari Agnes Davonar novel ini mulai diterbitkan pada tahun 2013 oleh PT. Intibook Publisher.

Novel dengan ketebalan 162 halaman ini ternyata di angkat dari sebuah kisah nyata.

Sinopsis Novel Bidadari Terakhir

Novel ini mengisahkan seorang pelajar yang bernama Rasya yang memiliki masa depan yang sangat cemerlan.

Selalu mendapat peringkat lima besar di kelas, dan baginya pendidikan adalah nomber satu.

Pada suatu ketika sahabat Rasya yang bernama Hendra sedang berulang tahun dan mengajak Rasya ke suatu tempat bernama Paradiso.

Di tempat ini ternyata banyak kamar pelacuran. Rasya yang memiliki iman kuat menolak ajakan Hendra dan hanya duduk di luar sambil meminum teh botol.

Di saat itulah ia bertemu seorang gadis yang kira-kira masih seusianya bernama Eva. Dan Eva merupakan salah satu pekerja seks komersial disana.

Dari pertemuan itu akhirnya mereka berbincang-bincang tentang kehidupan mereka. Dan Eva menceritakan bagaimana asal mulanya ia bisa menjadi PSK.

Ia sulit mendapatkan pekerjaan untuk ibunya operasi ke rumah sakit. Rasya yang lugu menawarkan bantuan pinjaman kepada Eva.

Rasya seorang pelajar merasa iba karena Eva harus bekerja setengah mati menjadi seorang kupu-kupu malam.

Dengan sekuat tenaga Rasya mengumpulkan dana untuk membantu dan akhirnya ibunya bisa disembuhkan dan sehat kembali.

Selain itu, Rasya juga mencarikan pekerjaan untuk Eva yang lebih baik. ketika cinta di antara mereka mulai terangkai Eva harus menerima kenyataan pahit.

Bahwa ia menderita penyakit kelamin akibat masa lalunya. Dan karena hal tersebut Eva meninggalkan Rasya hingga detik terakhir di ujung nafasnya. Eva berjuang melawan masa kritisnya .

Dan bagaimana kelanjutan kisah dari Eva dan juga Rasya? Yuk, baca kelanjutannya di buku bidadari terakhir ya!

Unsur Intrinsik Novel

Dalam resensi novel bidadari terakhir terdapat unsur intrinsik di dalamnya yaitu adalah:

1. Tema

Tema yang diangkat dalam novel ini yaitu adalah tentang perjuangan anak SMA dan kupu-kupu malam.

2. Tokoh dan Penokohan

Berikut beberapa tokoh yang terdapat dalam novel bidadari terakhir, diantaranya adalah:

  • Rasya, ia merupakan pemuda yang baik, cerdas, berhati mulia, dan juga suka menolong
  • Eva, ia wanita pekerja keras, pantang menyerah dan juga berhati baik
  • Hendra , ia sahabat Rasya yang baik dan suka main wanita
  • Maria, ia merupakan istri dari Rasya pada akhirnya
  • Dan masih banyak lagi tokoh lainnya

3. Alur

Alur yang digunakan dalam novel bidadari terakhir yaitu menggunakan alur campuran dimana terdapat alur maju dan alur mundur di dalam novel tersebut.

4. Latar Waktu

Latar waktu yang terjadi dalam novel bidadari terakhir yaitu pagi hari, siang hari dan malam hari.

5. Latar Waktu

Latar tempat yang digunakan dalam novel bidadari terakhir yaitu menggunakan latar tempat di Paradiso.

Halaman, rumah Rasya, rumah sakit dan masih banyak lagi latar tempat yang digunakan dalam novel tersebut.

6. Sudut Pandang

Sudut pandang yang digunakan dalam novel bidadari terakhir ini yaitu menggunakan sudut pandang orang ketiga yang serba tahu.

7. Gaya Bahasa

Gaya bahasa yang digunakan dalam novel bidadari surga yaitu menggunakan gaya bahasa yang ringan dan mudah di pahami apalagi bagi para remaja.

8. Amanat

Amanat yang terkandung dalam novel bidadari terakhir adalah Jadilah manusia yang bisa berbuat kebaikan kepada siapapun.

Karena uluran tanganmu pasti akan sangat berarti bagi mereka yang sangat membutuhkan.

Jangan pernah menilai seseorang dari tampilannya saja. tetap sabar dan tabah menjalani kehidupan karena Tuhan tahu yang terbaik untuk setiap hambanya.

Unsur Ekstrinsik Novel

Berikut merupakan unsur ekstrinsik dari novel bidadari surga, yaitu:

1. Nilai Sosial

Nilai sosial yang terkandung dalam novel bidadari surga yaitu sikap Rasya yang tak segan untuk membantu orang lain tanpa melihat latar belakangnya seperti apa.

2. Nilai Moral

Sikap Eva yang merasa tidak bisa bertahan dan ia tetap tabah dalam menjalani setiap ujian. Dan pengorbanannya selama ini sungguh luar biasa terhadap kesembuhan seorang ibu.

Kelebihan Novel

  • Cover buku yang cukup menarik menurutk
  • Kertasnya juga kualitas baik
  • Kisah nyata ini banyak memberikan pelajaran hidup
  • Bahasa yang ringan dan mudah dipahami oleh semua kalangan
  • Kisah remaja yang sangat jarang terjadi

Kekurangan Novel

  • Ada beberapa tyfo
  • Dan sedikitnya pemeran dari novel yang kurang muncul

Pesan Moral Novel Bidadari Terakhir

Terakhir dari resensi novel bidadari terakhir yaitu pesan moral yang terkandung dalam novel tersebut adalah:

Jadilah manusia yang bisa berbuat kebaikan kepada siapapun karena uluran tanganmu pasti akan sangat berarti bagi mereka yang sangat membutuhkan.

Jangan pernah menilai seseorang dari tampilannya saja. tetap sabar dan tabah menjalani kehidupan karena Tuhan tahu yang terbaik untuk setiap hambanya.

Suka membaca novel dan dunia literasi. Menuangkan ke dalam tulisan agar banyak orang yang tahu apa yang aku baca hari ini.

Artikel Menarik Lainnya: