Resensi Novel Getaran Getaran: Sinopsis, Amanat [Lengkap]

Resensi Novel Getaran Getaran: Sinopsis, Amanat [Lengkap]

Resensi Novel Getaran Getaran

Novel getaran getaran ini merupakan sebuah karya dari Haryati Soebadio yang terbit pada tahun 2001. Novel ini mengisahkan misteri dari seorang wanita yang bernama Rani.

Penasaran dengan isi bukunya? Kamu bisa baca resensi novel getaran getaran di artikel ini terlebih dahulu. Mengapa?

Karena di artikel ini akan di kupas beberapa hal penting dalam novel yang bisa kamu jadikan gambaran untuk mengetahui lebih dalam novel tersebut. Yuk, simak!

Identitas Novel Getaran Getaran

Judul NovelGetaran Getaran
PenulisHaryati Soebadio
Jumlah halaman159 halaman
Ukuran buku11,6×17,8 cm
PenerbitPT. Djambatan
KategoriFiksi
Tahun Terbit2001
Harga novelRp. 50.000

Novel getaran getaran ini merupakan sebuah karya dari seorang penulis bernama Haryati Soebandio. Novel ini mulai diterbitkan pada tahun 2001 dengan ketebalan mencapai 159 halaman.

Sinopsis Novel Getaran Getaran

Novel ini mengisahkan kisah misterius. Masalah misterius ini muncul dari kisah wanita bernama Bu Rani yang ditinggalkan suaminya secara mendadak.

Dan beberapa orang menganggap rumah tersebut dihuni oleh makhluk astral yang mengganggu.

Konon menurut paranormal arwah istri pertama suami Bu Rani diduga meninggal karena bunuh diri.

Dan arwahnya kini bergentanyangan bahkan diduga suami Bu Rani meninggal karena arwah itu.

Hari itu banyak tetangga datang ke rumah Rani, Pak Jul suami Bu Rani ini meninggal karena serangan jantung.

Namun, ada beberapa isu Pak Jul dikabarkan meninggal karena diganggu arwah istrinya yang bunuh diri. Setelah kematian suaminya Bu Rani mewarisi seluruh harta termasuk rumahnya.

Namun, Bu Rani langsung menjual rumah itu ke Pak Kus sahabat Pak Jul.

Setelah sukses menjual rumah itu Bu Rani pindah ke rumah yang baru. Tapi, Bu Kus tak tahan karena selalu di ganggu hantu.

Sehingga mereka mengadakan pertemuan untuk membahas tentang rumah tersebut.

Bu Rani mengatakan ia tidak pernah diganggu hantu namun ia pernah merasakan hal-hal berbau mistis, ia juga pernah melihat Pak Jul diganggu.

Menurut pengakuan Pak Kus Pak Jul menikahi Atikah karena ia selalu mengejar-ngejarnya.

Dan pak Jul tak suka akhirnya ia membawa wanita lain dan membuat Atika bunuh diri.

Lalu apa benar yang mengganggu mereka dan meneror mereka adalah sosok hantu Atika tersebut?

Yuk, baca novel getaran getaran!

Unsur Intrinsik Novel Getaran Getaran

Dalam resensi novel getaran getaran terdapat unsur intrinsik di dalamnya yang perlu kamu ketahui, diantaranya adalah?

1. Tema

Tema yang diangkat dalam novel ini mengisahkan kejadian misteri di keluarga Pak Jul dan Bu Rani dan menguak kebenaran terjadinya bunuh diri istri sebelumnya.

2. Tokoh dan Penokohan

Berikut merupakan beberapa tokoh yang terdapat dalam novel getaran getaran, yaitu:

  • Pak Jul, ia merupakan suami Bu Rani yang meninggal akibat serangan jantung, Pak Jul tidak menyukai Atikah yaitu istr sebelumnya
  • Bu Rani, ia merupakan istri kedua Pak Jul setelah Atikah ias sosok yang penakut.
  • Pak Kus, merupakan sahabat dari Pak Jul semasa ia hidup
  • Bu Kus, ia merupakan istri Pak Kus yang kepo
  • Pak jun, merupakan sahabat Pak Jul dan yang memiliki surat wasiat atas kematiannya Pak Jul

3. Alur

Alur yang digunakan dalam novel getaran-getaran ini menggunakan alur maju dan alur mundur atau bisa disebut juga alur campuran.

4. Latar Waktu

Latar waktu yang digunakan dalam novel getaran getaran ini yaitu pagi, siang dan malam hari.

5. Latar Tempat

Latar tempat yang digunakan dalam novel getaran getaran ini yaitu sebuah rumah kuno, dan Real Estate.

6. Sudut Pandang

Sudut pandang yang digunakan dalam novel getaran getaran yaitu menggunakan sudut pandang orang ketiga yang serba tahu.

Karena penulis menyebut semua nama tokoh dengan nama mereka masing-masing.

7. Gaya Bahasa

Gaya bahasa yang digunakan dalam novel ini menggunakan gaya bahasa yang ringan dan mudah dipahami oleh semua kalangan.

8. Amanat

Amanat yang terkandung dalam novel yaitu mahluk gaib memang benar adanya namun semestinya kita hanya mempercayainya dan tidak takut akan hal tersebut.

Karena manusia sendiri diciptakan menjadi makhluk yang paling sempurna oleh yang maha kuasa.

Unsur Ekstrinsik Novel Getaran Getaran

Berikut merupakan unsur ekstrinsik yang terdapat dalam novel getaran getaran, diantaranya adalah:

1. Nilai Sosial

Sikap Pak Jul yang menyia-nyiakan Atika hingga ia bunuh diri itu merupakan sikap yang tidak manusiawi dan menurutku kejam sekali. Lebih baik lepaskan dari pada tersiksa.

2. Nilai Moral

Sikap Pak Kus dan keluarga yang mengorek-ngorek kejadian misterius tersebut membuat berbagai hal mistis banyak terjadi.

Namun, tak ada yang bisa membuktikan keberadaan arwah tersebut sebenarnya. Itu hanya ketakutan mereka saja.

Kelebihan Novel Getaran Getaran

  • Ceritanya menarik sehingga ingin membaca hingga akhir karena mengandung rasa penasaran yang kuat
  • Cover depan cukup menarik
  • Bahasa yang ringan dan mudah dipahami oleh semua kalangan
  • Ada biodata pengarang

Kekurangan Novel Getaran Getaran

  • Kesediaan buku tersebut terbatas
  • Ending yang masih menggantung
  • Kualitas kertas masih sangat kuno
  • Tidak adanya kata pengantar

Pesan Moral / Amanat Novel Getaran Getaran

Terakhir dari resensi novel getaran getaran yaitu pesan moral yang terkandung didalanya yaitu:

Mahluk gaib memang benar adanya namun semestinya kita hanya mempercayainya dan tidak takut akan hal tersebut.

Karena manusia sendiri diciptakan menjadi makhluk yang paling sempurna oleh yang maha kuasa.

Suka membaca novel dan dunia literasi. Menuangkan ke dalam tulisan agar banyak orang yang tahu apa yang aku baca hari ini.

Artikel Menarik Lainnya: