Resensi Novel Keluarga Cemara 2, Novel Hits Jadi Film Seru

resensi novel keluarga cemara 2

Novel Keluarga Cemara 2 merupakan sekuel dari novel Keluarga Cemara 1. Novel ini dikarang oleh Arswendo Atmowiloto. Dimana novel ini juga diangkat menjadi sebuah film yang seru dirilis pada tahun 2022.

Penasaran dengan isi bukunya? Kamu bisa baca terlebih dahulu resensi Keluarga Cemara 2 di artikel ini.

Di artikel ini kamu akan menemukan beberaoa unsur penting yang terdapat dalam novel yang mungkin belum kamu ketahui. Yuk, simak penjelasan di bawah ini!

Identitas Novel

Judul NovelKeluarga Cemara 2
PenulisArswendo Atmowiloto
Jumlah halaman344 halaman
Ukuran buku20×13,5 cm
PenerbitPT. Gramedia Pustaka Utama
KategoriFiksi
Tahun Terbit2017
Harga novelRp. 70.000

Novel ini merupakan kelanjutan dari Keluarga Cemara 1. Novel ini mulai diterbitkan pada tahun 2017 oleh PT. Gramedia Pustaka Utama. Novel ini memiliki ketebalan 344 halaman dan ukuran 20×13,5 cm.

Novel ini memiliki banyak pesan moral mengenai kejujuran. Dan tentunya banyak nilai positif lainnya yang layak dibaca oleh semua kalangan.

Sinopsis Novel Keluarga Cemara 2

Novel ini mengisahkan sebuah keularga yang memilih hidup dengan hanya bermodalkan kejujuran.

Keluarga yang amat sederhana, terdiri atas Abah, kepala keluarga yang bekerja sebagai penarik becak dan buruh apa saja.

Ema, sang ibu yang membuat opak untuk dijajakan putrinya. Euis, si sulung yang kelas enam SD, dan pernah mengalami masa jaya keluarganya saat menajdi pengusaha.

Ara atau Cemara yang baru masuk TK, setta Agil si bungsu. Kalau air mata bisa menjadi simbol kebahagiaan, inilah kisah itu.

Keluarga Cemara 2 ini merupakan kompilasi yang terdiri dari atas tiga judul: Tempat Minum Plastik dari Toko, Becak Emak dan Bunga Pengantin.

Nah, itu merupakan blubr dari novel ini. Novel ini mengangkat tema yang sangat dekat dengan kehidupan dengan beberapa tokoh yang baik dan menjunjung tinggi kejujuran.

Secuil kisah yang sangat mengena dihati ketika Becak Emak yang terkena razia dan ia berjuang untuk mendapatkan kembali becak tersebut.

Selain itu Abah yang menolak bekerja dengan orang-orang yang pernah bekerja bersamanya.

Beliau tidak tergoda dengan jabatan maupun kekayaan alasannya “Abah tidak sanggup mengendalikan kejujuran”

Itulah beberapa kisah yang cukup membuat pembaca merasa terkesan. Kamu bisa baca secara keseluruhan di buku novel Keluarga Cemara 2 ya!

Unsur Intrinsik Novel

Dalam resensi novel Keluarga Cemara 2 terdapat unsur intrinsik di dalamnya yang mungkin belum kamu ketahui sebelumnya, yaitu:

1. Tema

Tema yang diangkat dalam novel ini yaitu tema tentang sebuah keluarga sederhana yang menjunjung tinggi sebuah kejujuran dalam hidupnya.

2. Tokoh dan Penokohan

Berikut beberapa tokoh yang terdapat dalam novel Keluarga Cemara 2, diantaranya adalah:

  • Abah, si jujur dan tak tergoda oleh pangkat dan kekayaan
  • Ema, seorang ibu rumah tangga yang kalem, penyayang, lemah lembut, dan tegas
  • Euis, ia merupakan anak sulung dalam keluarga yang selalu menjajakan opak buatan Emaknya dan memiliki sikap tanggung jawab.
  • Ara, ia merupakan adik Euis yang masih duduk di bangku TK
  • Agil, si bungsu yang masih polos dan menggemaskan
  • Dan banyak lagi tokoh lainnya

3. Alur

Alur yang digunakan dalam novel ini yaitu menggunakan alur maju atau progresif. Dimana cerita diceritakan dari awal hingga akhir secara runtut dan teratur.

4. Latar Waktu

Latar waktu yang digunakan dalam novel ini yaitu menggunakan latar pagi hari, siang hari dan juga malam hari.

5. Latar Tempat

Latar tempat yang digunakan dalam novel ini yaitu menggunakan latar tempat di Jalan Raya, di rumah, di sekolah dan masih banyak lagi tempat lainnya.

6. Sudut Pandang

Sudut pandang yang digunakan dalam novel Keluarga Cemara 2 ini menggunakan sudut pandang orang ketiga yang serba tahu.

7. Gaya Bahasa

Gaya bahasa yang digunakan dalam novel yaitu menggunakan gaya bahasa yang sederhana dan mudah dipahami oleh semua kalangan baik anak-anak sampai dewasa.

8. Amanat

Amanat yang terkandung dalam novel Keluarga Cemara 2 yaitu betapa pentingnya sebuah kejujuran dan keluarga di atas segalanya.

Dan novel ini mengajarkan kita bahwa kebahagiaan itu ada dimana saja. yang perlu kita lakukan adalah menyadari dan mensyukurinya.

Unsur Ekstrinsik Novel

Berikut merupakan unsur ekstrinsik yang terdapat dalam novel Keluarag Cemara 2 diantaranya adalah:

1. Nilai Sosial

Nilai sosial dalam sebuah keluarga yang sangat sederhana namun saling menyayangi satu sama lain dan saling tolong menolong.

2. Nilai Moral

Nilai moral yang terkandung yaitu keluarga Abah yang selalu menjunjung tinggi nilai kejujuran hingga ia tidak tertarik untuk pangkat dan kekayaan.

Kelebihan Novel

Berikut merupakan beberapa kelebihan yang terdapat dalam novel adalah:

  • Bahasa bagi anak sekarang mungkin kurang kekikinian tapi menurutku bahasanya bisa dipahami oleh semua kalangan
  • Setiap tokoh memiliki karakter yang sangat membekas
  • Serta alur dan latarnya membuat kita ingin terus membacanya
  • Cover yang menarik
  • Banyak memberikan pesan moral

Kekurangan Novel

Selain kelebihan terdapat juga kekurangan dari novel, yaitu:

  • Ada beberapa dialog yang tidak disertai tanda kutip jadi kadang bingung siapa yang berdialog
  • Penulisan kata Emak kadang Ema jadi bingung ini orang yang sama seharusnya penulisannya samakan saja

Pesan Moral Novel Keluarga Cemara 2

Terakhir dari resensi novel Keluarga Cemara 2 yaitu pesan moral yang terkandung di dalam novel adalah:

Betapa pentingnya sebuah kejujuran dan keluarga di atas segalanya. Dan novel ini mengajarkan kita bahwa kebahagiaan itu ada dimana saja. yang perlu kita lakukan adalah menyadari dan mensyukurinya.

Suka membaca novel dan dunia literasi. Menuangkan ke dalam tulisan agar banyak orang yang tahu apa yang aku baca hari ini.

Artikel Menarik Lainnya: