Resensi Novel Nightmare Side: Sinopsis, Intrinsik & Amanat

Ini adalah resensi novel nightmare side lengkap yang akan membahas isi novel ini secara lengkap mulai dari sinopsis, intrinsik, ekstrinsik hingga pesan moralnya.

Novel Nightmare Side ini merupakan sebuah karya dari 4 penulis yaitu Rasmus, Decky, Dimas dan Vivi. Buku ini berisi kumpulan kisah-kisah horor yang katanya diambil dari kisah nyata.

Dan uniknya setiap pembelian novel ini akan di kasih CD Soundtrack dari novel tersebut yang membuat bulu kuduk merinding saat membaca novel ini.

Penasaran dengan buku ini? Kami bisa baca dulu resensi novel Nightmare Side di artikel ini. akan dibahas secara lengkap mengenai unsur-unsur penting dalam novel. Yuk, simak!

Identitas Novel

Judul NovelNightmare Side
PenulisRasmus, Decky, Dimas dan Vivi
Jumlah halaman202 halaman
Ukuran buku13×19 cm
PenerbitPT Bukune Jakarta
KategoriFiksi
Tahun Terbit2012
Harga novelRp. 25.000

Novel Nightmare Side ini merupakan novel yang diterbitkan oleh PT. Bukune Jakarta buku ini memiliki 202 halaman dengan ukuran buku 13×19 cm buku ini mulai diterbitkan pada tahun 2012.

Sinopsis Novel Nightmare Side

Pernahkan kamu merasa melihat sekelebat bayangan di malam hari? atau tiba-tiba mendengar senandung-senandung aneh yang membuat bulu kudukmu merinding?

Kamu tidak sendirian. Banyak orang yang mengalami hal serupa. Semua pengalaman ini kamu bisa temukan di buku ini.

Novel Nightmare Side ini merupakan buku yang ditulis tim Nightmare Side Ardan yaitu Rasmus, Decky, Dimas, dan Vivi. Ini juga merupakan jadi salah satu program acara dari radio Ardan di kota Bandung.

Radio ini suka nyeritain kisah horor dari pengalaman pendengarnya. Buku ini berisi 10 cerita horor yang pernah diputar di radio Ardan.

Dalam 10 cerita tersebut memiliki beberapa cerita yang judulnya beda tapi isi ceritanya hampir sama dan tokohnya juga sama.

Contoh judul-judul yang terdapat dalam novel ini yaitu Penguntit Berbaju Merah, Dia Ingin Kami Menemukannya, Hantu di Proyek Pembangunan dan masih banyak lagi judul lainnya.

Ada juga kisah horor dari penulisnya sendiri yang berjudul Nightmare Side dan Aku karya Dimas Tri Adityo. Dan “Nightmare Side bagi hidupku” yang dibuat oleh Rasmus.

Di judul itu, mereka menuliskan pengalaman horor mereka yang pernah mereka alami. Dan tentunya ceritanya sangat merinding dan menakutkan.

Jangan mengaku pemberani kalau kamu belum baca buku ini. Pastikan kamu membaca buku ini sambil mendengarkan CD soudtrack-nya. Di jamin akan lebih berasa horornya.

Unsur Intrinsik Novel

Dalam resensi novel Nightmare Side terdapat unsur intrinsik yang mungkin belum kamu ketahui sebelumnya, dan berikut unsur intrinsiknya yaitu

1. Tema

Tema yang diangkat dalam novel ini yaitu kumpulan kisah-kisah horor nyata dari yang mengalaminya terdapat sepuluh cerpen di dalam novel ini yang bikin kamu merinding.

2. Tokoh dan Penokohan

Ada banyak tokoh yang terdapat dalam novel meski sebagian cerpen ada tokoh yang sama. beberapa tokoh di dalamnya yaitu Bayu, Dimas, Rasmus dan lain sebagainya.

3. Alur

Alur yang digunakan dalam novel sebagian menggunakan alur maju, sebagian alur mundur dan sebagian alur campuran.

4. Latar Waktu

Latar waktu yang digunakan dalam novel ini yaitu pagi hari, siang hari, subuh, tengah malam dan malam hari.

5. Latar Tempat

Latar tempat yang digunakan dalam novel sangat banyak kebanyakan di sebuah ruangan, tempat proyek, kamar mandi.

Dan masih banyak lagi tempat lainnya yang dijadikan latar pada kumpulan cerpen horor di novel ini.

6. Sudut Pandang

Sudut pandang yang digunakan dalam novel secara keseluruhan yaitu sudut pandang orang pertama sebagai pelaku utama dalam setiap cerpen.

7. Gaya Bahasa

Gaya bahasa yang digunakan dalam novel Bightmare Side ini menggunakan gaya bahasa yang mengundang ketegangan dan perasaan takut. Dan bahasanya mudah dipahami juga.

8. Amanat

Amanat yang terkandung dalam novel Nightmare Side ini yaitu kita memang harus percaya bahwa kita berdampingan dengan makhluk yang tak kasat mata karena itu memang benar adanya.

Tapi jika kita merasakan takut yang berlebihan juga merupakan hal yang tidak baik.

Karena manusia sendiri Tuhan ciptakan sebagai makhluk paling sempurna di dunia ini. Jadi takut boleh berlebihan jangan ya!

Unsur Ekstrinsik Novel

Berikut merupakan unsur ekstrinsik yang terdapat dalam novel Nightmare Side, yaitu:

1. Nilai Sosial

Sebagai manusia yang memiliki jiwa sosial kita perlu mempercayai adanya makhluk lain. sebagaimana kita menghargai manusia kita juga menghargai makhluk lain agar mereka tak mengganggu kita manusia.

2. Nilai Moral

Kepercayaan kita terhadap makhluk tak kasat mata jangan dijadikan sebuah ketakutan yang bisa menyebabkan kamu sendiri celaka. Berhati-hatilah.

Kelebihan Novel

  • Novel ini benar-benar mengisahkan cerita yang sangat menyeramkan
  • Alur latar terasa begitu nyata sehingga merindingnya terbawa sampai sini
  • Ada CD saudtrack-nya yang menyempurkan rasa menyeramkan dari buku ini jika dibaca sambil mendengarkan sound tersebut.

Kekurangan Novel

  • Novel ini memiliki 4 editor seharusnya bisa bersih dari tyfo tapi ini masih banyak ditemukan tyfo dimana-mana
  • Terdapat ilustrasi dan tulisan yang menyatu sehingga tidak kebaca apa tulisannya
  • Ada beberapa bagian part yang terpotong hingga seperti alurnya meloncat

Pesan Moral Novel Nightmare Side

Terakhir dari resensi novel Nightmare Side terdapat pesan moral di dalamnya yaitu:

Kita memang harus percaya bahwa kita berdampingan dengan makhluk yang tak kasat mata karena itu memang benar adanya.

Tapi jika kita merasakan takut yang berlebihan juga merupakan hal yang tidak baik.

Karena manusia sendiri Tuhan ciptakan sebagai makhluk paling sempurna di dunia ini. Jadi takut boleh berlebihan jangan ya!

Suka membaca novel dan dunia literasi. Menuangkan ke dalam tulisan agar banyak orang yang tahu apa yang aku baca hari ini.

Artikel Menarik Lainnya: