Kredit multiguna ACC merupakan solusi bagi kamu yang butuh dana cepat dengan pengajuannya yang mudah. Pinjaman tunai di ACC cukup mudah karena dapat dicairkan dengan menjaminkan BPKB kendaraaan.
Sebelum mengajukan kredit multiguna ACC, kamu harus mengenal persyaratan, bunga pinjaman, limit, dan informasi lainnya.
Dengan adanya layanan ACC, pinjam uang untuk kebutuhan apa pun jadi lebih mudah. Pengajuan kredit multiguna ACC akan cair dalam waktu 1 hari kerja. Agar pengajuan diterima, kamu harus memenuhi persyaratan berikut ini.
Syarat wajib pengajuan ke ACC adalah penghasilan, agar pengajuan kamu diterima kamu harus memiliki pendapatan minimal 3 juta per bulan. Kamu akan diminta melampirkan slip gaji atau bukti gaji terakhir saat pengajuan.
Berikutnya syarat usia sangat penting, usia debitur ketika pengajuan antara 21-60 tahun. Walaupun dapat diajukan secara online, debitur wajib berdomisili di Indonesia.
Pengajuan akan diterima kalau kamu bukan karyawan ACC atau memiliki anggota keluarga yang bekerja di layanan multiguna tersebut.
Ketika memutuskan pinjam uang ke ACC Finance, kamu harus bersedia mengikuti prosedur yang berlaku dan menerima telepon dari marketing.
Untuk mengajukan kredit multiguna ACC, kamu harus memiliki agunan berupa BPKB mobil, siapkan juga surat STNK agar memudahkan proses survey.
Pastikan kendaraan yang kamu miliki termasuk kategori fast moving atau kendaraan yang mudah dijual dengan harga terjangkau. Selain itu, unit kendaraan masih bagus dari segi mesin maupun kondisi luar bukan bekas kecelakaan.
Sistem ACC akan memerika KTP kamu melalui APPI untuk memastikan tidak ada kredit yang macet di leasing maupun lembaga lainnya.
Terdapat keuntungan bagi kamu yang pernah mengajukan kredit multiguna ACC karena akan memperoleh bunga flat senilai 0.65% setiap bulan.
Selain memahami ketentuan pengajuan secara umum, kamu juga harus mempersiapkan berkas administrasi agar pengajuan diterima. Berikut ini daftar syarat administrasi yang harus kamu siapkan.
Kredit multiguna ACC dapat menunjang semua kebutuhan mulai dari pariwisata, kesehatan, renovasi bangunan, pernikahan, biaya pendidikan, dll. Kalau di daerah kamu tidak ada kantor cabang Astra Credit Companies, pengajuan bisa dilakukan secara online.
Berikut ini panduan mengajukan kredit ACC secara online:
Bagi kamu yang ingin mengajukan kredit multiguna ACC secara langsung, dapat dilakukan di kantor cabang. Cabang kantor ACC sudah ada di sejumlah wilayah mulai dari Jawa Barat, DKI, Kalimantan, Jawa Timur, dan daerah lainnya.
Berikut ini langkah mudah mengajukan kredit multiguna secara langsung:
Bagaimana kalau kamu sudah membuat pengajuan tapi uang belum dikirim, cek sekarang melalui panduan berikut.
Data SIUP (surat izin usaha perdagangan) dan TDP (tanda daftar perusahaan) dibutuhkan untuk pengajuan pembiayaan usaha. Kalau tujuan kamu meminjam multiguna untuk kebutuhan konsumtif, maka persyaratan tersebut tidak dibutuhkan.
Nilai bunga per tahun sudah termasuk semuanya mencapai 14.85%.
Kendaraan yang diajukan harus fast moving seperti Daihatsu, Toyota, Datsun, Honda, Isuzu, dll.
Tidak bisa, pengajuan kredit ACC memerlukan agunan seperti BPKB mobil.
Kamu dapat membayar dengan Astra pay yang ada di aplikasi ACC ONE atau melalui e-commerce seperti Tokopedia.
Hanya seorang Blogger enthusiasm dan penikmat kopi saja. Suka berbagi pengetahuan kecil & bercita-cita jadi pengusaha media.