Cara Melihat Insight Instagram Feed, Reels & Story di HP

Cara Melihat Insight Instagram Feed, Reels & Story di HP

Cara melihat insight Instagram wajib di pelajari, apalagi buat kamu yang melakukan bisnis jualan di Instagram, agar dapat meningkatkan jualan dengan mengatur strategi yang tepat.

Insight Instagram merupakan sebuah data analitik yang menunjukan performa dan mengukur kinerja dari konten atau postingan yang kamu buat dan wajib digunakan di akun jualan untuk memperluas jangkauan dan audience.

Di dalam Fitur insight Instagram terdapat engagement, account reached, demografi followers, jumlah follower baru, jumlah akun pengunjung dal lainnya. Dan berikut penjelasan materi nya.

Fitur Insight Instagram

Memberikan data yang di dapat dari sebuah postingan merupakan fungsi dari fitur Insight Instagram secara umum, agar jualan berkembang dengan cepat. Selain itu juga dibawah ini beberapa fungsi insight Instagram.

1. Jangkauan Postingan

Memanfaatkan Insight Instagram dapat mengetahui jangkauan postingan yang paling berkembang dengan banyaknya pengunjung terhadap jenis konten yang kamu buat.

Dengan begitu kamu bisa menentukan konten yang harus lebih dikembangkan agar selalu konsisten dengan jumlah audiens terhadap sebuah konten yang terus di kunjungi.

2. Interaksi Akun

Semakin banyak nya interaksi di akun berarti menunjukan bahwa akun kamu banyak yang mengunjungi, dan akan ketahuan jumlah pengunjung terhadap akun jualan kamu mana yang banyak di kunjungi.

3. Perkembangan Followers

Selanjutnya fungsi dari insight Instagram juga dapat mengetahui perkembangan followers yang datang terhadap akun kamu, dan akan mudah mengembangkan bisnis mana yang akan memiliki profit yang bagus.

4. Jumlah View, Like, Komen, Share & Save

Terakhir fungsi Insight Instagram juga akan memberikan data jumlah view, like, Komentar, share dan save. sehingga kamu bisa membuat titik fokus terhadap konten untuk dikembangkan.

Cara Aktifkan Fitur Insight Instagram

Agar fitur Insight Instagram bisa bekerja sesuai dengan fungsinya maka yang harus kamu lakukan adalah mengaktifkan fitur tersebut, yaitu dengan mengubah akun jualan kamu menjadi akun profesional.

Dan berikut ini cara aktifkan fitur Insight Instagram:

  • Pertama pastikan pengaturan akun jualan di pengaturan menjadi Public dan bukan pada keadaan pengaturan private
  • Selanjutnya masuk pada bagian profil di Instagram dan klik icon titik tiga yang terletak di pojok kanan atas
  • lalu pilih setting dan scroll ke bawah lalu klik switch to profesional account
  • muncul opsi pilihan akun yaitu kreator dan bisnis. untuk akun jualan pilih opsi Bisnis
  • dan pengaturan akun selesai. Akun kamu menjadi akun profesional dan dapat melihat insight Instagram

Cara Melihat Insight Instagram

Beberapa cara melihat Insight Instagram yang bisa kamu lakukan yait:

1. Cara Melihat Gambaran Umum Akun Instagram

  • Masuk ke profil Instagram
  • Lalu klik garis tiga yang terletak di pojok kanan atas
  • Lalu pilih Insight
  • Dan akan muncul data performa akun seperti account reached, account engaged, dan total follower
  • Dan klik masing masing menu agar mengetahui data secara keseluruhan
  • Selain itu juga kamu bisa pilih rentan waktu yang di inginkan di pojok kiri atas

2. Cara Melihat Insight Postingan Feeds Instagram

  • Masuk ke Profil Instagram
  • Lalu pilih konten feeds yang ingin dilihat insight nya
  • lalu klik view insight
  • dan scroll ke bawah agar tahu jumlah like, comments, share, accounts engaged, dan profil activity

3. Cara Melihat Insight Story Instagram

  • Pertama tama cari Instagram yang kamu Post untuk di lihat Insight story
  • lalu klik seen by yang ada di pojok kiri bawah
  • lalu klik insight dan akan muncul data data berapa banyak jumlah viewers, accounts, engaged, dan accounts reached

4. Cara Melihat Insight Instagram Per 7 Hari

  • Masuk ke profil Instagram
  • Lalu klik garis tiga yang terletak di pojok kanan atas
  • Lalu pilih Insight
  • Dan akan muncul data performa akun seperti account reached, account engaged, dan total follower
  • Dan klik masing masing menu agar mengetahui data secara keseluruhan
  • lalu pilih rentan waktu yang di inginkan di pojok kiri atas dengan rentan waktu 7 hari

5. Cara Melihat Insight Instagram Per Bulan

  • Masuk ke profil Instagram
  • Lalu klik garis tiga yang terletak di pojok kanan atas
  • Lalu pilih Insight
  • Dan akan muncul data performa akun seperti account reached, account engaged, dan total follower
  • Dan klik masing masing menu agar mengetahui data secara keseluruhan
  • lalu pilih rentan waktu yang di inginkan di pojok kiri atas dengan rentan waktu 30 hari/ satu bulan

6. Cara Melihat Insight Instagram Per 90 Hari

  • Masuk ke profil Instagram
  • Lalu klik garis tiga yang terletak di pojok kanan atas
  • Lalu pilih Insight
  • Dan akan muncul data performa akun seperti account reached, account engaged, dan total follower
  • Dan klik masing masing menu agar mengetahui data secara keseluruhan
  • lalu pilih rentan waktu yang di inginkan di pojok kiri atas dengan rentan waktu 30 hari atau 1 3 bulan

Cara Membaca Fitur Insight Instagram

Selain cara melihat insight yang di jelaskan di atas kamu juga bisa adanya data dan grafik. dengan data yang di sajikan Instagram secara spesifik. berikut ini penjelasannya.

1. Membaca Insight Postingan Feed Instagram

  • Like merupakan data berapa banyak postingan kamu di like
  • Comments adalah berapa banyak komentar yang ada di postingan kamu
  • save adalah data jumlah akun pengguna yang menyimpan postingan milik kamu
  • share adalah jumlah akun pengguna yang share postingan kamu
  • profile visits adalah jumlah pengunjung profil akun jualan setelah melihat postingan feeds kamu
  • Call merupakan data yang menghitung jumlah klik tombol call yang ada di profil kamu
  • email merupakan penghitung jumlah follower kamu yang klik tombol email di profil kamu
  • website click adalah jumlah berapa kali klik link yang ada di profil kamu
  • followers merupakan jumlah akun yang follow akun setelah lihat posting kamu
  • Reach merupakan jumlah total akun pengguna yang melihat postingan kamu. Reach dihitung berdasarkan akun bukab berapa kali konten kamu dilihat
  • engagement merupakan jumlah seluruh dari likes, comment, dan save
  • Impression adalah kelebihan dari reach yang menghitung berapa berapa kali konten di lihat orang lain. jadi jika follower kamu lihat konten 10 kali maka impressions dihitung 10 kali juga

2. Membaca Insight Story Instagram

  • Back merupakan fitur data berapa lali follower klik kembali ke foto ada video sebelumnya yang di posting di Instagram Story kamu
  • Forward adalah beberapa kali follower next ke Instagram Story kamu yang selanjutnya
  • Next story adalah beberapa jumlah akun yang meninggalkan Instagram Story kamu ke akun lain
  • Exited merupakan berapa jumlah akun yang meninggalkan Instagram Story kamu
  • Replies merupakan banyak balasan yang di terima
  • Profil visit merupakan jumlah akun yang mengunjungi profil akun jualan kamu setelah melihat Instagram Story kamu
  • Reach adalah jumlah total akun pengguna yang melihat Instagram Story kamu

3. Membaca Insight Audience

Di bagian audience kamu bisa melihat

  • Audience asal negara mana
  • mengetahui rentan usia
  • mengetahui gender
  • dan waktu aktif audience di Instagram
  • Juga dilengkapi dengan fitur bentuk grafik sehingga akan mudah untuk di telaah atau di pelajari

Manfaat Data Insight Instagram

1. Dapat menganalisa postingan yang mana yang ramai

Pertama tentunya dengan adanya fitur Inside Instagram dapat menganalisa postingan yang ramai di kunjung dengan begitu akan bisa menentukan postinga mana yang di sukai pengunjung.

2. Meningkatkan gaya penawaran

Jika sudah di ketahui postingan yang ramai pengunjung maka akan bisa kita meningkatkan cara penawaran kepada konsumen/ follower

3. Bisa melihat Jumlah Follower

Selain itu juga dapat mengetahui jumlah follower. Senakin banyak followers di Instagram semakin besar peluang bisnis berkembang pesat

4. Bisa mengatur skema penjualan

Jika follower kita sudah banyak dan produk yang kita jual laris maka kita bisa atur skema penjualan agar follower tidak merasa bosan dengan tampilan yang itu itu aja.

5. Menambah Penghasilan

Tentu saja jika strategi bisa di atur dengan berbagi ide dan metode penjualan maka akan mudah dalam peningkatan penghasilan.

Kesimpulan

Demikian uraian mengenai Cara Melihat Insight Instagram Feed, Reels & Story di HP caranya sangat mudah jika ingin fitur Insight dengan cara mengaktifkan akun jualan menjadi akun profesional.

Dengan begitu kamu bisa melihat berbagai kegiatan follower sampai dengan jumlah follower, dan akan mudah untuk meningkatkan profit bisnis.

Artikel Menarik Lainnya: