Bagaimana cara membuat cerita wattpad yang menarik agar bisa sukses dan diminati banyak pembaca? Syukur-syukur sampai dilirik penerbit.
Siapapun kamu, punya keahlian menulis dan story telling yang baik, kamu bisa kok membuat cerita novel yang keren dan menarik.
Membuat novel dengan cerita yang menarik bisa dimulai dari menemukan sisi terbaik dari cerita yang akan kamu tulis. Selain itu, tak kalah pentingnya, kamu harus posisikan diri kamu sebagai pembaca.
Di artikel ini saya akan bagian beberapa cara mudah membuat cerita yang menarik di wattpad, yuk baca sampai selesai.
Wattpad adalah salah satu platform, atau aplikasi gratis dapat diunduh di Apple Store atau Play Store. Menjadi salah satu platform bagi peminat baca, bahkan menjadi salah satu media bagi penulis.
Wattpad sudah hadir sejak November tahun 2006, dan pada saat itu masih dikuasai oleh penulis cerita dewasa, dibandingkan dengan cerita bagi semua kalangan.
Nah, bila kamu berminat untuk membuat cerita di wattpad dan tidak sekadar sebagai pembaca saja.
Berikut ini terdapat 10 panduan dan cara membuat cerita wattpad yang menarik, agar pembacanya juga banyak.
Sering membaca akan menjadi salah satu cara untuk membuat karya menjadi lebih bagus. Pelajari setiap gaya penulisannya, serap ilmunya seperti apa.
Bila berhasil, maka kamu bisa langsung membuat karya baru, menggunakan bahasa sendiri, dan menciptakan karya terbaik.
Berkhayal merupakan kegiatan gratis tanpa harus bayar, berkhayal lah dimanapun, kapanpun, dalam keadaan bagaimanapun.
Jika sudah berhasil, khayalan tersebut bisa kamu tuangkan di wattpad agar orang lain ikut menikmatinya.
Pentingnya membuat sebuah karya bukan berharap langsung diterima oleh pembaca, yang terpenting dilakukan adalah mulai terlebih dahulu, buat karya baru.
Jika pembaca senang, bukan kegagalan didapatkan, namun kesuksesan dan karya berhasil dibaca banyak orang.
Buatlah cerita sendiri, baru, dan tidak membuat cerita yang sudah ada. Jika membuat karya berdasarkan hasil menjiplak, maka lama-lama akan terasa mentah serta hambar.
Sejelek apa pun tulisan cerita kamu, itu adalah kamu. Akan ada hal unik dan menarik dari cerita kamu. Tinggal orang bisa menerima itu atau tidak.
Kekurangan dari cerita yang kamu miliki, akan menjadi hal yang tidak akan ditemukan di cerita lainnya. Bisa jadi, hal yang kamu anggap kurang baik itu adalah bagian paling keren menurut pembaca.
Ilmu itu berkembang, bahasa pun lama-lama akan berkembang seiring berjalannya waktu.
Kamu harus mampu terus belajar, terus membaca, mendengar atau bahkan memerhatikan sekitar yang bisa menjadi sumber ide cerita wattpad kamu.
Perbanyak diksi dan pengetahuan kamu. Banyak banyak novel dan bergaul lah dengan para penulis senior agar bisa belajar banyak hal dari mereka yang punya banyak pengalaman.
Maksudnya adalah, kamu harus mampu suka dengan karya yang dibuat. Jika penulisnya sendiri tidak suka dengan karyanya, bagaimana mungkin pembaca bisa menyukai dan terus membacanya?
Maka sebelum kamu mulai menulis, kamu harus tentukan dulu ide ceritanya. Kamu wajib suka dengan karya tulis yang kamu buat tersebut, apa yang kamu rasakan bisa jadi orang rasakan juga.
Kiranya sebuah ide akan datang dari mana saja, bahkan ketika kamu mendengarkan orang lain.
Pastikan agar bisa menjadi pendengar baik, bisa saja cerita dari orang lain dapat menjadi sebuah inspirasi baru, dan ide baru untuk wattpad yang akan kamu buat.
Tidak jarang banyak penulis takut akan tulisannya terkena kritik, takut dipandang jelek, kurang baru, bahkan dianggap menjiplak.
Jangan pernah menganggap kritikan sebagai hal salah, melainkan harus pahami terlebih dahulu kritiknya seperti apa, agar dapat memperbaiki kesalahannya di mana.
Jangan asal menggunakan istilah dan membuat kamu terlihat bodoh dihadapan para pembaca, namun juga sebagai langkah agar pembaca lebih paham apa yang kamu buat.
Bahasa sendiri merupakan senjata dalam sebuah tulisan, konsistensi sangat dibutuhkan pada penggunaan bahasa. Karena gaya bahasa akan sangat membantu kamu dalam menarik minat dan perhatian pembaca.
Cerita novel yang menarik tentu punya gaya dan ciri khas masing-masing yang membuatnya beda dan terlihat lebih menarik. Menurut saya sendiri, cerita novel wattpad yang menarik itu ada 5, yaitu:
Nah, itulah 10 cara membuat cerita wattpad yang menarik dan bisa kamu ikuti dengan mudah.
Pastikan diri kamu untuk terus belajar, mencari inspirasi baru dan cerita unik. Tujuannya agar pembaca juga tidak bosan, dan terus membaca cerita wattpad yang kamu buat.
Hanya seorang Blogger enthusiasm dan penikmat kopi saja. Suka berbagi pengetahuan kecil & bercita-cita jadi pengusaha media.