Bagi kamu yang ingin menyelenggarakan sebuah acara atau event, tentunya keberadaan sponsor akan sangat menjadi bagian yang cukup penting. Karena, jika kamu bekerjasama dengan sponsor kamu akan mendapat dana tambahan untuk acara tersebut.
Lantas bagaimana cara membuat proposal pengajuan dana sponsor? Dan tentunya kamu berharap pengajuan tersebut akan disetujui tentunya ada beberapa hal yang perlu kamu lakukan agar kamu mendapatkannya.
Yuk, simak artikel ini sampai selesai akan dijelaskan secara lengkap mengenai pengertian proposal pengajuan dana sponsor, tips membuat proposal agar disetujui atau di ACC.
Nah, sebelum beranjak ke cara membuat proposal pengajuan dana sponsor kamu juga perlu mengetahui pengertiannya terlebih dahulu apa itu proposal pengajuan dana sponsor.
Kita bahas dulu proposalnya terlebih dahulu. Jadi, proposal ini adalah sebuah dokumen yang berisi rencana kegiatan yang terancang secara sistematis dan terperinci.
Biasanya pembuatan proposal dimaksudkan untuk menjelaskan kepada pihak tertentu akan ada sebuah kegiatan di waktu mendatang. Dan proposal pengajuan dana sponsor adalah proposal yang diajukan untuk sarana meminta bantuan dana kepada pihak tertentu.
Seperti untuk kegiatan masyarakat desa, sekolah dan lembaga masyarakat lainnya. Dan hal ini berlaku bagi setiap individu , organisasi, atau komunitas dalam lingkungan.
Dan sebaiknya di dalam proposal pengajuan dana sponsor yang baik itu terdapat berbagai rincian seperti tujuan pengajuan dana, jumlah dana yang diajukan dan berbagai daftar lainnya.
Nah, setelah kamu memahami apa itu proposal pengajuan dana sponsor. Kita akan memulai pembahasan utama kita mengenai cara membuat proposal pengajuan dana sponsor ini sebetulnya sama saja seperti pada proposal pada umumnya.
Dan untuk lebih jelasnya kamu bisa simak beberapa pembuatan proposal pengajuan dana sponsor, di antaranya adalah:
Nah, sistematika cara membuat proposal pengajuan dana sponsor yang pertama adalah pendahuluan.
Di sini kamu bisa menjelaskan singkat tentang acara dan jelaskan secara rinci agar pihak perusahaan yang menjadi sponsor memiliki gambaran jelaskan tentang program yang akan di dukungnya.
Nah, format pengajuan proposal perlu menarik kaitkan benang merah antara proposal yang diselenggarakan dan alasan mengapa membutuhkan dana dari pihak lain juga memberi kesempatan bagi pihak lain yang memiliki visi yang sama.
Di bagian ini dapat lebih jelas menggambarkan keperluan dari pengajuan permohonan dana. Selain itu, perlu juga menjabarkan hasil apa yang diharapkan dengan melakukan pengajuan dana tersebut.
Setelah itu kamu bisa lakukan kalkulasi yang bendar agar calon pemberi dana dapat memperhitungkan bantuan apa saja yangs esuai dengan program yang di ajukan. Bantuan dana dapat berupa uang dan juga bisa berupa item atau bantuan lainnya.
Dan di penutup ini merupakan ringkasan dari tujuan dibuatnya proposal dan harapan dari respon pembaca proposal umumnya.
Di bagian penutup ini akan berterima kasih untuk para orang yang berjasa dan turut serta mensukseskan acara yang akan direncanakan dengan rapi.
Nah, di atas tadi cara membuat proposal pengajuan dana sponsor secara sistematika penulisannya. Namun, tidak semua bisa di ACC karena ada beberapa hal.
Sekarang kita akan bahas bagaimana tips cara membuat proposal pengajuan dana sponsor agar di ACC. Agar proposal dapat cepat di setujui oleh pihak sponsor yaitu penyampaian proposal haruslah informatif dan tidak boros menggunakan kata-kata.
Selain itu, di tawarkan juga keuntungan yang dapat Kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut di bawah ini untuk caranya:
Nah, yang pertama kamu perlu menampilkan saat pengajuan permohonan dana usaha adalah performa. Perusahaan sponsor pada umumnya selalu tertarik pada usaha atau bisnis yang memiliki performa stabil.
Hal ini bisa diperlihatkan dan disampaikan dengan baik serta jelas melalui isi proposal yang akan kamu ajukan.
Pihak perusahaan tidak akan membuang uang tanpa ada timbal balik dari tindakan. Jadi, kamu bisa menawarkan keuntungan yang bisa didapatkan oleh perusahaan sponsor. Meskipun berupa rencana hal ini tidak masalah.
Pihak sponsor akan menyokong usaha atau acara dengan memberikan modal dan wajib mengetahui informasi terkait perkembangan bisnis tersebut dan ini frinsip keterbukaan dan sangat penting.
Permohonan pengajuan tidak mengedepankan emosi atau perasaan, tetapi logika dan profesionalitas. Jadi, jangan berharap pihak sponsor akan mau membantu karena kasihan atau terpaksa. Namun, tunjukan sikap kamu mampu menghasilkan keuntungan sesuai kemampuan.
Demikian penjelasan mengenai cara membuat proposal pengajuan dana sponsor beserta pengertian hingga beberapa tips yang perlu kamu ketahui agar proposal pengajuan dana sponsor kamu dapat di ACC. Semoga artikel ini dapat bermanfaat ya!
Hanya seorang Blogger enthusiasm dan penikmat kopi saja. Suka berbagi pengetahuan kecil & bercita-cita jadi pengusaha media.