Cara menjadi penulis komik yang sukses tidak hanya mempunyai ketrampilan menulis. Tetapi, juga seharusnya mempunyai kemampuan imajinasi menggambar yang bagus.
Komik yang bagus terlihat dari perpaduan tulisan cerita dan gambar yang saling terhubung menggambarkan suatu peristiwa.
Adapun cara menjadi penulis komik dari nol hingga sukses, berikut ini ulasannya.
Sebagai penulis komik pemula maka kamu harus menentukan genre komik terlebih dahulu. Tentu saja genre komik itu bermacam-macam mulai genre komedi, romantis, misterius, dan lainnya.
Jika, sudah menentukan genre komik maka konsiten untuk membuat komik dengan genre tersebut. Dengan begitu pembaca akan lebih mudah dalam memahami hasil tulisan kamu.
Sebagai seorang penulis komik maka kamu harus mampu membuat ide untuk cerita apa yang akan ditulis.
Selain itu, kamu juga harus mampu menyajikan cerita dengan gaya bahasa yang membuat pembaca agar tertarik untuk terus membaca sampai akhir cerita.
Tidak hanya mempunyai ide cerita, tetapi seorang penulis komik yang hebat juga mampu menggambar dengan bagus.
Gambar yang disajikan benar-benar harus mengilustrasikan kisah dalam cerita.
Dengan adanya gambar tersebut maka pembaca akan lebih memudah memahami cerita yang kamu sampaikan dalam komik.
Jadi, kamu harus terus mengasah kemampuan menggambar agar dapat menciptakan komik yang bagus.
Setelah kamu memahami kemampuan kamu dalam membuat cerita komik dan menggambar maka selanjutnya kamu harus memilih wadah penulisan komik dengan tepat.
Yang dimaksud wadah disini yaitu tempat dimana kamu menyalurkan komik yang sudah kamu buat.
Misalnya, kamu memilih untuk menyajikan komik yang sudah kamu buat untuk di kirim ke media koran, situs komik, dan lainnya.
Pilihlah wadah yang dapat membuat karya kamu menjadi terus berkembang.
Agar kamu lebih mudah dikenal dengan hasil karya komikmu maka tidak ada salahnya apabila kamu share komik yang sudah dibuat lebih akun media sosial.
Di era sekarang, banyak orang yang terkenal dan berhasil dengan membagikan hasil karyanya ke akun media sosial.
Berikutnya, agar memiliki banyak relasi yang mempunyai hobi sama maka sebaiknya kamu segera gabung ke komunitas penulis komik.
Tidak hanya untuk mengasah kemampuan, tetapi saat kamu tergabung dalam suatu komunitas kamu lebih mudah mengetahui adanya kegiatan lomba atau even penulisan komik.
Ikutilah berbagai lomba dan even mengenai penulisan komik sehingga karyamu setiap saat terus berkembang.
Jika belum memenangkan lomba tersebut, jelasnya kemampuan tulisanmu akan bertambah bagus setiap harinya.
Apabila kamu memenangkan lomba atau even apapun maka akan memudahkanmu untuk menjadi penulis komik yang sukses.
Agar menjadi penulis komik yang sukses maka kamu disarankan untuk konsisten dalam menulis dan mengirimkan karya kamu ke berbagai media atau mengikuti lomba dan even apapun yang berkaitan dengan penulisan komik.
Adapun beberapa syarat menjadi penulis komik yang sukses yaitu:
Untuk menjadi seorang penulis komik yang sukses maka kamu harus mempunyai kemampuan menulis cerita. Setidaknya, kamu juga sudah tahu dasar-dasar menulis cerita mulai dari pengenalan tokoh, munculnya konflik, dan penyelesaian ceritanya.
Jangan lupa untuk menggunakan tata bahasa dan tanda baca yang sesuai dengan EYD.
Berikutnya, tidak hanya dapat menulis. Tetapi, seorang penulis komik juga sebaiknya mempunyai kemampuan untuk menggambar dengan baik.
Apabila gambar yang kamu buat dapat mengimajinasikan cerita tersebut maka akan menarik perhatian pembaca.
Agar kamu menjadi penulis komik yang handal maka disarankan untuk tergabung dalam organisasi penulis komik. Dengan begitu maka kamu akan mendapatkan ilmu dan informasi update mengenai kepenulisan komik.
Selalu kembangkan bakat kamu dalam menulis komik agar kamu menjadi seorang penulis yang sukses. Semua itu, dapat dicapai dengan perjuangan yang cukup tinggi.
Berikut ini beberapa rekomendasi tempat menulis komik terbaik untuk kamu ketahui:
Di situs makebeliefscomix sudah terdapat berbagai template yang memudahkan pengguna untuk melakukan penulisan komik. Tersedia pula gambar yang bisa kamu pilih.
Pixton juga memberikan kemudahan kepada penggunanya untuk membuat cerita komik dengan mudah.
Pada situs web Pixton sudah tersedia beberapa template untuk penulisan dan tersedia pula gambar yang dapat kamu gunakan untuk mengimajinasikan cerita.
ToonDo sebenarnya adalah media edukasi untuk anak-anak. Situs web yang satu ini juga dapat kamu gunakan untuk membuat komik.
Cocok untuk kamu yang mempunyai media terbatas, ToonDo mempunyai berbagai template yang recomended untuk dipilih sebagai media pembuatan komik.
StripGenerator mempunyai berbagai template dengan desain visual yang bagus. Selain itu, terdapat teks dan gambar yang bagus sehingga dapat membuat cerita komik memikat para pembacanya.
Sebenarnya, cara menjadi penulis komik yang sukses itu gak cukup langkah di atas saja. Bahkan kamu yang sudah ikuti langkah di atas pun belum tentu bisa sukses.
Ada banyak faktor yang bisa membantu kamu sukses. Selalu ada fakor X dalam setiap perjalanan kisah sukses seseorang, termasuk kamu yang yang ingin jadi penulis komik.
Hanya seorang Blogger enthusiasm dan penikmat kopi saja. Suka berbagi pengetahuan kecil & bercita-cita jadi pengusaha media.