Resensi novel galaksi karya Poppi Pertiwi ini akan mengangkat identitas novel, intrinsik juga ekstrinsik secara lengkap. Bukan hanya itu kami juga akan bahas mengenai kekurangan dan juga kelebihan dari novel Galaksi tersebut.
Sehingga kamu yang akan membaca novel ini bisa ambil sikap apakah akan membeli buku ini atau tidak.karena kamu akan tahu seberapa wort it buku ini jika menjadi bacaan kamu di rumah.
Berikut ini adalah resensi novel galaksi karya Poppi Pertiwi selengkapnya:
Novel ini mengisahkan Galaksi Aldebaran yang seorang ketua geng Ravispa. Geng tersebut merupakan geng paling gagah dan pemberani.
Dan geng ini merupakan tempat berkumpulnya anak-anak nakal dan pemberontak murid-murid SMA Ganesha.
Dan geng tersebut sering berselisih paham dengan geng SMA sebelah yaitu Geng Avegar geng miliki SMA Kencana.
Hadirnya Kejora Ayhodya membuat hidup Galaksi yang kelam menjadikan hari-harinya menjadi penuh warna.
Pertemuan ketua geng dengan perempuan Paskibraka. Menumbuhkan perasaan yang sangat mustahil untuk terjadi. Namun, ternyata ada benih-benih cinta antara mereka yang mulai tumbuh.
Hidup Galaksi yang sering dibeda-bedakan oleh orang tuanya menjadikan Galaksi memiliki sipat yang keras termasuk kepada ceweknya yaitu Kejora.
Lalu apakah Kejora bisa menerima keadaan dari Galaksi tersebut? Dan apakah Galaksi mampu mengubah sikapnya demi sang pujaan hatinya? Jawabannya tentunya ada di novel ini.
Jika itu menarik kamu bisa temukan novel ini dengan mudah di berbagai toko online di seluruh Indonesia.
Berikut merupakan kelebihan dari novel galaksi diantaranya adalah:
Sama halnya dengan novel lainnya bahwa novel Galaksi ini juga memiliki kekurangan diantaranya adalah:
Berikut merupakan unsur intrinsik dari novel Galaksi karya Poppi Pertiwi, diantaranya adalah:
5.1 Tema
Tema novel ini mengangkat kisah percintaan masa remaja putih abu-abu antara Galaksi Aldebaran dengan Kejora Ayodhya.
5.2 Tokoh dan Penokohan
5.3 Alur
Alur yang digunakan dalam novel ini yaitu menggunakan alur maju dan terstruktur.
5.4 Latar Tempat
Latar tempat yang terjadi di novel ini adalah rumah Galaksi, Sekolah SMA Ganesha, jalan raya, rumah kejora dll.
5.5 Latar Waktu
Latar waktu yang terdapat dalam novel ini yaitu pagi, siang dan malam hari.
5.6 Sudut Pandang
Sudut pandang yang digunakan dalam novel ini adalah sudut pandang orang pertama sebagai pelaku utama.
5.7 Gaya Bahasa
Gaya bahasa yang digunakan dalam novel ini adalah bahasa sehari-hari yang sederhana sehingga mudah di pahami oleh kaum remaja.
5.8 Amanat
Amanat yang bisa di ambil dari novel ini adalah sikap orang tua yang seharusnya tidak membeda-bedakan seorang anak di dalam sebuah keluarga. Agar tidak ada kecemburuan sosial dan pelarian kasih sayang dari mereka.
Berikut merupakan unsur ekstrinsik dari novel Galaksi karya Poppi Pertiwi, diantaranya adalah:
6.1 Nilai Sosial
Novel ini banyak mengajarkan tentang nilai-nilai sosial yang bisa kita contoh seperti setia kawan, berbagi, dan saling membantu terhadap teman.
6.2 Nilai Moral
Nilai moral yang terdapat dalam novel ini adalah tentang bagaimana memilih pertemanan yang baik. Sebaiknya hindari dengan teman yang membuat diri kita tidak tambah baik. Hindari pertemanan yang bisa merugikan waktu dan juga tenagamu.
6.3 Nilai pendidikan
Seharusnya sebagai orang tua yang telah bercerai harus menjaga sikap dan perasaan anak-anak yang mereka tinggalkan. Jangan membedakan perlakuan kasing sayang diantaranya.
Karena itu bisa menjadikan kecemburuan sosial di antara mereka dan menjadikan mereka bersikap keras kepala dan susah di atur.
Karena mereka beranggapan bahwa keluarganya tidak menganggap ia dengan baik sehingga ia mencari pelarian yang nyaman.
Hanya seorang Blogger enthusiasm dan penikmat kopi saja. Suka berbagi pengetahuan kecil & bercita-cita jadi pengusaha media.