Mengenal struktur dan fungi tumbuhan jadi satu materi pembelajaran ilmu pengetahuan alam yang penting untuk kamu perhatikan. Sebagai makhluk hidup, ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan dari tumbuhan.
Memahami struktur dan fungsi tumbuhan membantu kita mengerti bagaimana tumbuhan dapat hidup dan disebut sebagai makhluk hidup. Setiap makhluk hidup punya bagian atau strukturnya masing-masing yang punya peranan atau fungsi tersendiri, termasuk Tumbuhan.
Materi pembelajaran IPS untuk kelas 8 ini akan membahas mengenai peran dan fungsi dari setiap struktur yang ada di tumbuhan. Penjelasan mengenai fungsi tersebut dapat diperhatikan melalui ulasan lengkapnya di bawah ini.
Bagian dari tumbuhan yang tidak terlihat dan berada di bagian bawah permukaan tanah. Secara fisik biasanya akar memiliki warna kekuningan atau kecoklatan. Bagian ujung dari akar berbentuk runcing. Struktur dari akar terbagi menjadi 3 bagian jika dipotong memanjang, seperti :
Bagian dari akar yang merupakan jaringan awal mulai berkembang di mana memiliki perbedaan dengan jaringan lainnya atau saat sel menjadi spesialis secara fungsi.
Daerah ini memperlihatkan pendewasaan sel yang awalnya kecil menjadi besar. Pendewasaan tersebut dapat dilihat ketik memotong akar secara memanjang.
Bagian akar yang akan terus membelah karena memiliki meristem apikal seperti contohnya tudung akar yang akan berfungsi menembus tanah. Struktur dan fungsi tumbuhan pada akar ini penting dipahami.
Selain bagian yang muncul saat dipotong memanjang, akar juga punya bagian lain saat dipotong melintang. Ada beberapa bagian yang dapat dibedakan ketika akar dipotong melintang yakni bagian epidermis, korteks, endodermis, dan silinder pusat. Fungsi dari akar di antaranya seperti :
Batang menjadi organ tumbuhan yang terlihat karena berada di atas permukaan tanah. Struktur dari batang terdiri dari dua bagian yakni Nodus atau buku dan Internodus atau ruas. Nodus menjadi tempat bunga, buah, dan tunas, sedangkan internodus merupakan batang di antara nodus.
Batang pada tumbuhan dikotil dan monokotil berbeda dalam hal tampak tidaknya ruas. Tumbuhan monokotil terlihat ruas dan dikotil tidak. Dalam penjelasan struktur dan fungsi tumbuhan batang, kamu dapat memahami fungsinya dalam penjelasan berikut.
Penjelasan mengenai struktur dan fungsi tumbuhan ada pada bagian daun. Daun terbagi menjadi tiga bagian yakni lembaran, tangkai, dan upih. Jika daun diiris maka struktur jaringan dari daun akan teridir dari epidermis, mesofil, dan epidemis bawah.
Ada perbedaan daun yang dimiliki oleh tumbuhan dikotil dan monokotil. Daun monokotil biasanya tulangnya sejajar atau melengkung sedangkan daun dikotil memiliki tulang menjala atau menjari. Ada beberapa fungsi dari bagian daun seperti :
Bunga jadi bahasan struktur dan fungsi tumbuhan selanjutnya yang perlu dipahami. Bunga jadi mahkota dari tumbuhan karena bentuk dan warnanya yang indah. Bunga berfungsi sebagai alat perkembangbiakan generatif pada tumbuhan.
Bunga memiliki warna yang lebih menarik untuk mengikat serangga maupun hewan lain dalam membantu penyerbukan. Secara umum bunga terbagi dalam beberapa bagian seperti benang sari sebagai alat kelamin jantang dan putik yang merupakan alat kelamin betina.
Bagian dari tumbuhan lain yang juga perlu dipahami struktur serta fungsinya adalah buah. Buah yang lengkap pada tumbuhan memiliki bagian kulit, daging buah, dan biji. Buah yang sudah matang terbagi jadi 3 lapisan yakni eksokarp, mesokarp, dan endokarp.
Eksokarp merupakan bagian kulit buah, mesokarp atau bagian dari daging buah, dan endokarp adalah biji pada buauh. Buah berfungsi sebagai cadangan makanan bagi tanaman. Bagi mahkluk hidup yang lain, buah menjadi sumber makanan yang bisa dimakan untuk tumbuhan tertentu.
Tidak, setiap tumbuhan memiliki fungsi dan struktur berbeda namun dapat di kelompokan sesuai dengan sifat, bentuk, dan beberapa karakter lainnya.
Merupakan susunan yang ada pada tumbuhan sebagai bagian – bagian pembentuk tumbuhan dengan peran dan fungsi masing-masing.
Hanya seorang Blogger enthusiasm dan penikmat kopi saja. Suka berbagi pengetahuan kecil & bercita-cita jadi pengusaha media.