Resensi Novel Selena; Sinopsis, Intrinsik, Ekstrinsik, Amanat

Gambar dibuat dengan Canva Pro (Premium)

Resensi novel Selena ini akan membahas mengenai identitas novel, sinopsis, unsur intrinsik, unsur ekstrinsik dan seputar kekurangan maupun kelebihan dari novel ini. Guna untuk memberikan sekilas isi tentang novel ini.

Yang mungkin akan sangat berguna untuk kalian yang ingin tahu gambaran dari novel ini, dan tentunya menjadi bahan pertimbangan untuk kalian yang ingin memiliki atau tidak novel ini dan layak atau tidak untuk membelinya.

Identitas Novel Selena

Judul NovelSelena
PenulisTere Liye
PenerbitGramedia Pustaka Utama
Jumlah Halaman368 halaman
Ukuran Buku20cm
KategoriFiksi
Tahun Terbit2020
Harga BukuRp. 85.000,-

Novel Selena merupakan buku ke tujuh dari Serial Bumi karya Tere Liye. Pertama terbit pada tahun 2020. Yang salah satu tokohnya tentu tidak akan asing yaitu bernama Miss Selena atau Miss Keriting.

Sinopsis Novel Selena

Selena merupakan seorang Guru Matematika dari siswa yang bernama Ali, Raib dan Seli. Selena berasal dari Klan Bulan. Sedangakan Ali, Raib dan Seli dari Klan Bumi. Selena terlahir dari keluarga miskin.

Saat usia Selena 15 tahun, ia sudah ditinggalkan oleh ayah dan ibunya meninggal yang harus membuatnya menjadi anak yatim piatu. Setelah ibunya meninggal, Selena diberi wasiat melalui ketua Distrik Sabit Enam.

Dan ternyata isi dari surat tersebut adalah ibunya meminta Raf yang akan merawat Selena. Selena adalah gadis yang memiliki rambut keriting yang berasal dari daerah Distrik Sabit Enam.

Selena termasuk dalam keluarga strata rendah. Ayah dan ibu Selena hanya bekerja sebagai petani jagung yang hidup dalam kemiskinan selama tinggal di Klan bulan.

Walaupun hidup dalam kemiskinan, namun orang tua Selena yakin bahwa Selena mempunyai keistimewaan. Selena mempunyai bakat menjadi pengintai terbaik sejak masih kecil. Mempunyai mata yang tajam mengintai sesuatu dan menghasilkan sebuah keajaiban.

Sesuai wasiat dari sang ibu, Selena pergi ke Kota Tishri untuk menemui paman Raf. Disana ia sangat kagum dengan keadaan Kota Tishri banyak yang sedang membangun kontruksi.

Saat sudah bertemu dengan paman Raf Selena langsung diajak bertemu dengan bibi Leh, disana ia menjadi kesayangan bibi Leh karena dia sangat menginginkan seorang anak perempuan.

Bibi Leh pandai memasak makanan lezat, bibi Leh mendapatkan tugas sebagai juru masak bagi para pekerja. Selena tinggal bersama paman Raf, ia diminta untuk ikut bekerja menjadi pegawai kontruksi lorong kereta bawah tanah.

Kemajuan pada diri Selena semakin pesat, dilihat dari ia mampu menunjukkan titik pengeboran menuju stasiun dengan tepat, dan akhirnya kontruksi bisa selesai lebih cepat.

Selang tiga tahun Selena tinggal di Kota Tishri, dan sekarang usianya 18 tahun. Selena mengikuti ujian standarisasi Klan Bulan dan lulus mendapatkan sertifikat. Dan akhirnya Selena memutuskan untuk masuk ke ABTT sekolah terbaik di Klan Bulan.

Selena mengikuti seleksi Akademi Bayangan Tingkat Tinggi (ABTT). Selena diminta mengerjakan sesuatu yang akan diberi imbalan masuk seleksi ujian akhir. Selena lolos ujian tertulis dan mendapatkan urutan kedua.

Di saat tes ketahanan fisik Selena mendapatkan urutan ketiga. Kekuatan Selena bertambah saat penguji  mengucapkan mantra “Rabarasatabaraa”, Selena mampu mengeluarkan jurus yang terkunci dalam tubuhnya.

Selena dibantu oleh penguji tersebut yang beranam Tamus untuk menjadi petarung terbaik di Klan Bulan. Selena lolos masuk seleksi ABTT, ternyata Tamus ingin Selena melaksanakan tugas untuknya.

Apakah tugas yang akan diberikan Tamus untuk Selena? Apakah Selena mampu menghadapinya? Bagaimana kelanjutan petualangan Selena? Dapatkan serial ini secara lengkap di Novel Selena.

Unsur Intrinsik Novel Selena

1. Tema

Tema pada novel ini adalah tentang persahabatn dengan genre fiksi sains. Selepas ibunya wafat, Selena hidup bersama paman dan bibinya. Dan ikut bekerja di bidang kontruski bangunan.

2. Tokoh dan Penokohan

  • Selena, anak yatim piatu sejak usia 15 tahun. Karakter yang dimiliki yakni percaya diri, periang, tidak penakut, rasa ingin tahunya sangat tingi, berani alias nekat
  • Tazk, sahabat Selena dan mahasiswa di ABTT. Mantan boyband, ramah, pintar, tampan, memiliki jiwa kepemimpinan yang baik
  • Tamus, merupakan mantan dari pasukan bayangan yang tengah berhasrat tinggi untuk mengambil kejayaan pemilik kekuatan.
  • dan lain-lain

3. Alur

Alur yang digunakan dalam novel ini adalah alur maju sehingga pembaca akan lebih mudah menikmati alur cerita sehingga layak untuk dibaca dari berbagai kalangan.

4. Latar waktu

Waktu yang digunakan dalam novel tersebut adalah pada pagi hari, malam hari dan sore hari.

5. Latar Tempat

Latar tempat yang digunakan yaitu Distrik Sabit Enam, dan Kota Tishri.

6. Sudut Pandang

Sudut pandang dalam novel ini menggunakan sudut pandang orang pertama yakni “aku”.

7. Gaya Bahasa

Gaya bahasa yang digunakan mudah dimengerti dan mudah dipahami. Hal ini dapat membuat pembaca tidak kesulitan dan nyaman untuk membacanya.

8. Amanat

Jangan sampai hanya karena keinginan atau ambisi yang bergejolak, kita menghalalkan segala cara untuk mendapatkannya. Apalagi sampai menghianati orang terdekat dan disekitar kita.

Unsur Ekstrinsik Novel Selena

1. Nilai Sosial

Nilai sosial dalam novel ini percaya diri, keberanian yang akan mengalahkan segalanya

2. Nilai moral

Nilai moralnya adalah selalu tolong menolong, keramahan, keberanian, kasih sayang.

Kelebihan Novel Selena

Dari kisah yang ada dalam novel Selena ini mengambil sebuah tema yang sangat unik dan menarik, berisi tentang sebuah persahabatan antara Selena dan kedua sahabatnya yaitu Mata dan Tazk di Kampus ATBK.

Alur yang ada dalam cerita ini juga sangat mudah dipahami oleh pembaca. Kata yang digunakan oleh penulis adalah bahasa yang lugas. Dan banyak penggunaan bahasa yang baru yang bisa menambah wawasan para pembaca.

Memiliki cerita dengan sudut pandang yang berbeda dari serial novel  Bumi biasanya. Penggambaran cerita sangat bagus dan cerita yang disampaikan sangat menarik.

Kekurangan Novel Selena

Dalam novel ini terdapat beberapa bagian cerita yang terlihat monoton dan ada bagian yang sedikit menjenuhkan karena ada pengulangan adegan yang sama. Juga terdapat kalimat yang sulit dipahami oleh pembaca.

Ada kesalahan penulisan di halaman 43 yaitu kata “bertengar” yang seharusnya “bertengkar”. Ada beberapa istilah yang sedikit sulit dipahami.

Pesan Moral Novel Selena

Banyak pesan moral yang dapat kita ambil, kemudian dapat diterapkan di kehidupan sehari-hari. Jangan hanya karena ambisi yang tinggi membuat seseorang akan melakukan dan menghalalkan segala cara.

Apalagi sampai harus melakukan penghianatan terhadap orang terekat atau disekitar kita. Jangan melupakan segala amanat berharga dari seseorang.

Akhir Kata

Demikian penjelasan mengenai resensi novel Selena ini sangat menarik bagi yang suka hal-hal yang berbau fiksi dan petualangan. Kalangan anak muda yang suka fiksi pasti akan menyukainya. Alur ceritanya mengalir sehingga pembaca turut menikmati alur dan merasakan kondisi yang dialami oleh tokoh.

.

Suka membaca novel dan dunia literasi. Menuangkan ke dalam tulisan agar banyak orang yang tahu apa yang aku baca hari ini.

Artikel Menarik Lainnya: