10 Rusher Terkuat dan Terbaik di FF Saat Ini [Lengkap]

10 Rusher Terkuat dan Terbaik di FF Saat Ini

Mungkin menjadi rusher terkuat di ff menjadi cita cita para player di free fire, namun nyatanya untuk mencapai ke sana bukan hal yang mudah harus memiliki skill individu yang baik.

Namun tahukah kamu yang menduduki rush terbaik di dunia free fire saat ini? Tentunya menjadi sebuah perbincangan yang hangat di kalangan para pemain free fire saat ini, dan banyak sekali yang penasaran tentang siapa yang kuat.

Untuk itu berikut ini nama nama yang termasuk the king atau raja di dunia free fire yang menjadi rush terbaik. Penasaran bukan? berikut dibawah ini yang menjadi rush terbaik.

Apa Itu Rusher?

Tentunya sebelum mengetahui siapa yang termasuk kedalam kategori rusher terbaik lebih alangkah sebaiknya kamu mengetahui apa itu rusher.

dilansir dari exp.itemku.com rusher adalah salah satu role terpenting di skena esports free fire yang bertugas maju pertama kali ke depan untuk melawan war. dan bertugas sebagai pemancing pergerakan musuh.

Yang bertugas bergerak lebih awal tentunya merupakan pencari informasi terkait posisi dan kill musuh. Tentunya tugasnya memang cukup berat namun sebanding dengan poin kill yang berpotensi kamu dapatkan.

Daftar Rusher Terkuat di FF Saat Ini

Sejatinya jika kamu merupakan penghobi game free fire dan sering menggali informasi mengenai game tersebut, tentunya kamu sudah mengetahui yang mendapat julukan rusher terbaik, atau jago dalam melakukan rush.

Namun untuk informasi berikut ini daftar nama rusher terbaik di free fire:

1. EVOS MR 05

Mengenai prestasi yang diraih oleh Evos MR 05 yaitu berhasil membawa timnya menjadi juara di free fire World Cup 2019 di Thailand. kemampuannya tidak bisa dipandang sebelah mata mengenai kelincahan saat bermain di FF.

Maka pantas ia mendapat julukan kedalam kategori pemain rusher yang sangat lincah, karena permainan khasnya saat menjadi rusher yaitu melakukan strategi ikonik jump shot sehingga musuh kesulitan untuk mengalahkannya.

Dan perlu kalian ketahui pemain ini berasal dari tanah air Indonesia dengan nama aslinya yaitu Regi Andrean.

2. EXP Hoysang

Prestasi yang diraihnya yaitu menjadi juara FFCS pada tahun 2020 dengan membawa hadiah sebesar USD 80 ribu atau jika di rupiah kan setara dengan jumlah nilai Rp. 1,1 Milyar rupiah.

3. Dylan Pros

Dylan pros disebut sebagai Rusher terkuat di bumi free fire Indonesia. Meski ia tidak terlibat di skena esports profesional, Namun ia kerap memamerkan skill Rusher nya di chanel Youtube yang miliknya sendiri.

Dan prestasinya mampu mencapai Tier Heroic dengan poin 25 ribu lebih termasuk langganan top global leaderboard.

4. Nobro

Nobro merupakan Rusher asal Brazil yang bergabung di tim yang bernama Corithians. Dengan skill yang sangat handal menjadi peran sebagai Rusher di timnya ia berhasil membawa timnya menjadi juara ff series atau FFWS 2019.

Dengan kemampuannya tersebut ia termasuk kedalam deretan nama rusher terbaik di dunia free fire.

5. Kapten Legaeloth

Kapten Legaeloth merupakan pemain ff yang berasal dari Indonesia dah bahkan dirinya sering di sebut sebut sebagai salah satu Rusher ter kuat di bumi. karena kelebihannya yaitu terletak pada cara legaeloth.

Yaitu membuka serangan yang sekaligus memancing lawan secara cepat dengan gaya khasnya sehingga cocok mendapat julukan sebagai seorang Rusher di dunia FF.

Bahkan karena skill nya yang bagus ia sempat dijuluki sebagai kapten ter kuat di dunia FF. Dan nama asli nya yaitu Richard William Manurung ini memang sering sekali mengikuti turnamen, maka tak heran jika skill nya sangat bagus.

6. Ameka

Pemain yang dikenal dengan permainan yang sangat rusuh justru mengantarkan dirinya mendapatkan sebuah julukan The Predator di FFIM Season 2.

Selain itu juga ameka atau dengan nama asli Rahmad Syahputa Siregar sebagai pemain dari Esport ONIC Olimpus dirinya berhasil memasuki turnamen free fire di kelas Major.

7. Reyyy

Dengan prestasinya membawa SES Alfaink Juara FFML Season 6 dan sekaligus mengakhiri kutukan juara runner up ia memiliki skill yang apik yaitu dengan torehan 144 kills sehingga perannya sangat penting dalam penentu Juara.

8. YgorX

Dengan prestasi skill apik nya ia berhasil mendapat julukan dari para fans nya sebagai Dewa Head shot karena melakukan head shot yang sangat akurat. Selain itu juga ia memiliki win rate yang bagus.

Karena skill menembak nya yang bagus maka ia seringkali memamerkannya kemampuannya itu di Youtube dan Nimo TV dengan berperan sebagai rusher.

9. Jash

Aksi Jush yang bar bar saat bermain justru membawanya pada deretan nama rush terbaik, karena meski bermain bar bar jash mampu mengimbangi pergerakan bar bar nya dengan akurasi tingkat tinggi.

Dengan gaya bermain bar bar ia dapat mencapai Rank Heroic poin 3000+.

10. Letda Hyper

Adalah salah satu you tube gaming yang di idola kan para pemain free fire karena skill permainannya yang tidak diragukan lagi membuat namanya menjadi terkenal dan siapa yang tidak kenal pada dirinya.

Selain itu juga dirinya menjadi terkenal karena ia pernah mengikuti turnamen besar Free fire dengan Bigetron Esports. dan bahkan ia dijuluki sebagai salah satu pemain Rusher terbaik.

Tugas Rusher di FF

Rusher dalam free fire memiliki peran dan tugas yang sangat penting di kala melakukan peperangan, pasalnya tugas rusher lumayan berat yaitu:

  • Sebagai entri fragger free fire dan untuk meprovokasi team lawan
  • bertugas sebagai ujung tombak serangan
  • Sebagai pembawa informasi posisi lawan dan skill para lawan
  • Dan juga memiliki tugas yang pertama kali melakukan war dengan musuh

Akhir Kata

Demikian informasi yang dapat di sampaikan mengenai 10 Rusher Terkuat dan Terbaik di FF Saat Ini [Lengkap]. Semoga bermanfaat dan mungkin kedepan nya adalah kamu yang masuk dalam Rusher terbaik.

Karena kan rezeki siapa yang tahu, saking seringnya melakukan melakukan latihan dan mengikuti berbagai turnamen sehingga kemampuan mu terus ter asah dan menjadi Top Rusher di dunia FF.

Seorang guru di pelosok Garut yang punya hobi menulis dan coba menuangkannya ke dalam blog. Terimakasih sudah membaca artikel dan tulisan sederhana saya di sini.

Artikel Menarik Lainnya: