Cara Transfer Pulsa Telkomsel Lewat Telepon [Kode USSD]

cara transfer pulsa telkomsel lewat telepon

Cara transfer pulsa Telkomsel lewat telepon atau lebih dikenal juga dengan metode transfer saldo pulsa Telkomsel melalui kode USSD.

1 Promo 3

Yang mana cara transfer tersebut dinilai lebih praktis dan tentunya aman untuk digunakan ketika dalam situasi transfer pulsa mendadak.

Ternyata masih banyak pengguna Telkomsel yang kurang mengetahui cara transfer tersebut. Tenang, kamu tidak perlu bingung lagi karena kamu bisa temukan jawabannya pada pembahasan artikel berikut ini.

Syarat Transfer Pulsa Telkomsel

Sebelum masuk ke inti pembahasannya, ada baiknya jika kamu harus lebih dulu mengetahui beberapa persyaratan dasar transfer pulsanya.

Seperti provider pada umumnya, Telkomsel juga memiliki beberapa syarat dan ketentuan dasar yang berlaku bagi setiap penggunanya dalam berbagai hal termasuk diproses transfer pulsa via telepon ini.

Lalu persyaratan dan ketentuan dasar apa yang wajib diketahui serta dipenuhi dalam transfer pulsa Telkomsel via telepon ini? Langsung saja perhatikan beberapa poin syarat dan ketentuan yang ada di bawah ini.

1 Promo 3
  • Pastikan jika nomor Telkomsel pengirim saldo pulsa harus berada dalam masa aktif
  • Pastikan juga jika nomor Telkomsel pengirim memiliki jumlah pulsa yang mencukupi untuk transfer serta biaya transfernya
  • Untuk nomor Telkomsel penerima masih bisa menerima pulsa walaupun dalam status masa tenggang
  • Setiap transfer pulsa akan menambah masa aktif nomor penerima
  • Menggunakan kode USSD khusus dari Telkomsel
  • Setiap nomor Telkomsel dapat melakukan transfer pulsa mulai dari terkecil 5.000 dan jumlah maksimalnya 1.000.000 per transaksi

Cara Transfer Pulsa Telkomsel Lewat Telepon

Jika kamu sudah memahami dan memenuhi beberapa persyaratan dan ketentuan dasar pada proses transfer pulsa Telkomsel via telepon.

Maka berikutnya kita masuk ke inti pembahasan yaitu langkah atau cara transfer sejumlah pulsa Telkomsel melalui kode USSD pada ponsel.

Seperti yang dikatakan di awal bahwa transfer pulsa Telkomsel via telepon ini sama dengan melalui dial up ke kode USSD. Untuk jelasnya, silahkan simak beberapa uraian cara transfer pulsanya berikut ini:

  • Pertama-tama pilih dan tekan menu “Panggilan” yang berlogo telepon pada halaman ponselmu
  • Kemudian pilih dan tekan juga menu “Keypad” yang terdapat di bagian bawah layar ponsel
  • Lalu masukkan format telepon yaitu *858*Nomor Tujuan*Jumlah Nominal Pulsa# atau contohnya *858*0812xxxxxxxx*50000#
  • Kemudian lakukan panggilan atau dial up ke format tadi dengan menekan tombol telepon
  • Tunggu beberapa saat hingga muncul tampilan informasi data konfirmasi untuk melakukan transfer pulsa
  • Masukkan angka 1 dan kirim sebagai bentuk konfirmasi untuk “Setuju” melakukan transfer sejumlah pulsa Telkomsel tersebut
  • Dengan begitu transfer pulsa Telkomsel via menu Telepon sudah berhasil dilakukan
  • Terakhir akan muncul SMS dari nomor 858 yang menginformasikan keberhasilan transfer pulsa Telkomsel tadi

Metode Lain untuk Transfer Pulsa Telkomsel

Selain cara transfer pulsa Telkomsel lewat telepon atau kode USSD di atas tadi. Pada kesempatan kali ini juga saya akan memberikan cara transfer pulsa Telkomsel lainnya yang dapat dilakukan dengan mudah.

1 Promo 3

Lalu apa sajakah metode lain dari transfer pulsa Telkomsel tersebut? Untuk mengetahui lebih jelas dan lengkap, langsung saja perhatikan beberapa poin uraian pada masing-masing metode transfernya:

1. Via SMS

Cara atau metode transfer pulsa selain via telepon di atas tadi adalah melalui SMS. Tentunya dengan memasukkan format SMS khusus untuk transfer sejumlah pulsa Telkomsel tersebut secara tepat dan sesuai.

  • Buka menu SMS atau pesan singkat pada ponselmu
  • Lalu masukkan format SMS sebagai berikut: TPULSA(spasi)Nominal Transfer Pulsa atau TPULSA 40000
  • Jika sudah maka kirimkan ke nomor Telkomsel yang menjadi tujuan transfernya
  • Tunggu beberapa saat hingga proses transfer pulsa Telkomsel via SMS tersebut berhasil kamu lakukan
  • Langkah terakhir yaitu kamu dapat menghubungi nomor Telkomsel penerima untuk memastikan jika pulsa sudah ditransferkan

2. Via Aplikasi My Telkomsel

Cara atau metode transfer pulsa Telkomsel berikutnya adalah transfer pulsa Telkomsel melalui aplikasi MyTelkomsel. Dengan aplikasi ini kamu wajib tersambung dengan koneksi internet untuk dapat mengaksesnya.

  • Masuk ke aplikasi MyTelkomsel dan pilih menu dengan 3 garis di bagian pojok kanan atas
  • Selanjutnya pilih menu “Beri Hadiah”
  • Masukkan nomor Telkomsel tujuan dan aktifkan tombol Toogle menjadi warna merah untuk transfer pulsa
  • Pilih jumlah pulsa yang ingin ditransferkan
  • Pilih metode pembayaran dengan “Potong Pulsa”
  • Pastikan nomor tujuan sudah sesuai
  • Jika sudah sesuai masukkan kode verifikasi yang muncul sebagai bentuk konfirmasi transfer pulsa
  • Muncul notifikasi “Transfer Pulsa Sedang Diproses” tunggu hingga menjadi berhasil dan transfer pulsa pun sudah berhasil dilakukan

Biaya Transfer Pulsa Telkomsel

Sedangkan untuk biaya transfer pulsa Telkomsel ini didasarkan pada jumlah pulsa yang ditransferkan. Agar lebih lengkapnya silahkan simak beberapa poin dari biaya transfer pulsa yang ada di bawah ini:

1 Promo 3
  • Rp.5 Ribu hingga Rp.19 Ribu biaya transfernya Rp.1.850,-
  • Rp.20 Ribu hingga Rp.49 Ribu biaya transfernya Rp.2.500,-
  • Rp.50 Ribu hingga Rp.99 Ribu biaya transfernya Rp.3.000,-
  • Rp.100 Ribu hingga Rp.200 Ribu biaya transfernya Rp.5.000,-
  • Rp.200 Ribu hingga Rp.300 Ribu biaya transfernya Rp.7.500,-
  • Rp.300 Ribu hingga Rp.500 Ribu biaya transfernya Rp.10.500,-

Batas Minimal & Maksimal Transfer Pulsa Telkomsel

Jumlah minimal pulsa Telkomsel yang dapat ditransferkan yaitu mulai dari sebesar Rp.5.000,-. Sedangkan untuk jumlah maksimal transfer pulsanya sebesar Rp.1.000.000,- untuk setiap nomor Telkomsel tersebut.

Akhir Kata

Demikian informasi mengenai seputar cara transfer pulsa Telkomsel lewat telepon atau yang lebih dikenal dengan kode USSD. Bagaimana? Mudah bukan? Selain itu, kamu juga dapat menggunakan metode lain.

Seperti yang tercantum di pembahasan artikel kali ini di atas tadi. Semoga informasi ini dapat bermanfaat dan membantu untuk teman-teman pengguna Telkomsel. Sampai jumpa di kesempatan berikutnya.

1 Promo 3

Hanya seorang Blogger enthusiasm dan penikmat kopi saja. Suka berbagi pengetahuan kecil & bercita-cita jadi pengusaha media.

You might also like

Portal Informasi Buku, Novel, Cerita dan Soal-Soal Pelajaran

Menu