Cara Bayar Akulaku Lewat Gopay Beserta Biaya Adminnya

Cara Bayar Akulaku Lewat Gopay Beserta Biaya Adminnya

Cara bayar akulaku lewat gopay memang menjadi salah satu metode pembayaran yang bisa kamu lakukan, pasalnya cara bayar Akulaku bukan hanya bisa dilakukan dengan menggunakan saldo gopay saja namun banyak metode pembayaran yang bisa juga kamu lakukan.

Namun jika kamu merasa kebingungan mengenai cara bayar akulaku dengan menggunakan saldo gopay, maka Media Mustakim akan membahasnya di artikel ini, untuk itu silahkan kamu baca artikel ini sampai akhir.

Syarat Bayar Akulaku Lewat Gopay

Akulaku merupakan sebuah marketplace yang sudah banyak sekali penggunanya di Indonesia, terdapat banyak sekali pilihan barang yang bisa di beli dengan metode credit. Dan proses pengajuan credit nya pun terhitung sangat mudah dan cepat.

Maka tak aneh jika banyak sekali yang tertarik memanfaatkan layanan ini. Termasuk dengan cara melakukan pembayaran. Tentunya sangat mudah sekali dilakukan baik dengan menggunakan layanan Bank, e-wallet, toko pembelanjaan dan lain sebagainya.

Namun kali ini fokus pada pembayaran menggunakan Gopay. Dan untuk kamu yang akan lakukan pembayaran Akulaku lewat Gopay ada beberapa syarat yang harus kamu penuhi. Syarat – syarat tersebut di antaranya.

  • Sudah memiliki aplikasi Gopay yang aktif dan sudah biasa digunakan sebagai metode pembayaran
  • Terdapat saldo yang cukup untuk melakukan pembayaran dengan nominal minimal sesuai dengan jumlah yang harus kamu bayar
  • Sudah mendapatkan kode Pembayaran yang akan di gunakan untuk bayar dengan Gopay
  • Pastikan dalam melakukan pembayaran jaringan dalam keadaan normal agar tidak terjadi kegagalan dalam pembayarannya

Kode Bayar Akulaku Lewat Gopay

Dalam proses pembayaran Akulaku dengan menggunakan saldo Gopay tentunya kamu membutuhkan kode pembayaran yang kamu dapatkan dari Aplikasi akulaku saat akan melakukan proses pembayaran, dan memang sangatlah mudah dilakukan.

Jenis kode pembayaran tersebut yaitu kode virtual account non-fixed atau nomor yang muncul saat akan lakukan transaksi pembayaran dan nomor tersebut tersusun dari angka acak dan hanya bisa digunakan dalam 1 kali transaksi pembayaran.

Jadi dalam penting sekali kamu mempercepat melakukan pembayaran, karena ada batas waktu pembayaran dan biasanya waktu pembayaran maksimal 1 x 24 jam. Jika kode telat bayar maka dengan otomatis pembayaran akan di batalkan oleh sistem.

Cara Bayar Akulaku Lewat Gopay

Setelah kamu mengetahui beberapa persyaratan dan sudah mempersiapkan beberapa syarat nya maka kamu tinggal kamu tinggal lakukan pembayarannya. Namun ada 2 proses untuk dapat lakukan pembayaran yaitu mendapatkan kode bayar dan juga aplikasi Gopay.

Adapun langkah – langkah yang harus kamu lakukan dalam melakukan pembayaran adalah sebagai berikut ini:

1. Dapatkan Kode Virtual Account

Langkah pertama yaitu melakukan proses pembayaran dengan mendapatkan kode pembayaran. Dan karena belum ada pilihan secara langsung pembayaran dengan menggunakan Gopay di Aplikasi Akulaku, maka kamu harus memilih dengan layanan Bank. Bisa kamu pilih Bank BNI.

Dan berikut ini langkah – langkah nya:

  • Silahkan buka Aplikasi Akulaku di HP kamu
  • Lalu silahkan masuk pada menu Keuangan yang terletak di bagian bawah layar
  • Selanjutnya silahkan masuk pada menu Tagihan Ku
  • Selanjutnya akan masuk pada tagihan ku dan juga tertera jumlah tagihan yang harus kamu bayar kamu tinggal klik Bayar Sekarang
  • Selanjutnya kamu akan masuk pada nominal pembayaran. Silahkan kamu isi jumlah pembayaran yang akan kamu bayar jika tidak akan membayar semuanya. jika sudah silahkan kamu klik Bayar Sekarang di bagian bawah kanan layar
  • Selanjutnya kamu akan masuk pada metode pembayaran. Silahkan kamu pilih metode pembayaran dengan memilih salah satu bank. Dan kamu bisa pilh Bank BNI untuk dapatkan kode virtual account
  • Selanjutnya kamu akan mendapatkan kode virtual account yang akan di gunakan untuk pembayaran lewat Gopay. Silahkan kamu copy kode tersebut atau bisa juga kamu catat kode nya.

Dalam metode pembayaran memang kamu bisa lakukan pembayaran sebagian asalkan minimal pembayaran dilakukan yaitu Rp. 50.000,- per satu kali transaksi.

2. Bayar di Aplikasi Gopay

Setelah kamu mendapatkan kode pembayaran maka langkah yang selanjutnya kamu bisa lakukan pembayaran dengan menggunakan aplikasi Gopay. Langka – langkah pembayarannya adalah sebagai berikut ini.

  • Pastikan kode pembayaran sudah kamu salin
  • Silahkan buka aplikasi Gopay di Hp kamu
  • Selanjutnya silahkan kamu login
  • Lalu silahkan kamu pilih menu Bayar
  • Dan kamu akan masuk pada menu bayar dan Kirim dan lalu klik menu Bank
  • Lalu kamu pilih pada menu Transfer Instan ke Rekening Baru
  • Selanjutnya kamu akan masuk pada menu Bank tujuan pembayaran dan kamu pilih Bank BNI. hal ini karena awalnya kamu memilih Bank BNI
  • Selanjutnya kamu akan masuk pada nomor rekening pembayaran. Dan kamu tinggal masukkan nomor virtual account yang sudah kamu dapatkan dari aplikasi akulaku dengan cara paste pada kolom nomor rekening
  • Jika nomor Virtual account yang kamu masukkan sudah benar maka akan muncul keterangan pembayaran yaitu bayar di Akulaku finance dan kamu tinggal klik lanjut
  • Lalu kamu masukkan jumlah pembayaran yang harus kamu bayar dengan jumlah yang sesuai kamu bayar di aplikasi akulaku pada kolom yang tersedia. Jika sudah benar maka kamu tinggal klik Lanjut
  • Selanjutnya akan masuk pada menu konfirmasi pembayaran. Jika data yang muncul sudah benar, maka kamu tinggal klik konfirmasi
  • Selanjutnya maka kamu masukkan password Gopay atau menggunakan sidik jari. Hal ini dilakukan untuk menuntaskan pembayaran
  • Langkah terakhir jika pembayaran berhasil maka akan muncul informasi pembayaran secara detail di halaman Permintaan Terkirim
  • Degan demikian pembayaran yang kamu lakukan pun telah selesai dilakukan

Kamu bisa menyimpan bukti pembayaran dengan cara screenshot. Dan untuk memastikan bahwa pembayaran kamu telah selesai silahkan kamu buka aplikasi Akulaku kamu dan lihat di history pembayaran.

Biaya Admin bayar Akulaku Lewat Gopay

Untuk kamu yang melakukan pembayaran akulaku dengan menggunakan saldo Gopay, tentunya ada biaya admin yang harus kamu bayar. Namun biaya admin nya memang sangat kecil yaitu hanya Rp. 2.500,- dalam satu kali transaksi pembayaran.

Tentunya rekomendasi sekali melakukan pembayaran dengan menggunakan Gopay untuk bayar Akulaku.

Penyebab Gagal bayar Akulaku Menggunakan Gopay

Untuk kamu yang melakukan pembayaran akulaku namun terjadi kegagalan, hal ini bukan menjadi hal yang baru. Karena kegagalan tersebut bisa karena disebabkan pengguna atau bisa juga karena sistem. Untuk itu berikut ini penyebab kegagalan yang sering terjadi:

  • Yang pertama yang menyebabkan gagal nya pembayaran karena kode pembayaran yang sudah kadaluwarsa atau pembayaran telat dari tempo yang sudah di tentukan
  • Saldo yang kamu miliki di Gopay memang jumlah nya kurang dengan jumlah nominal yang harus kamu bayar di akulaku
  • Terjadinya koneksi internet yang kurang baik, atau koneksi internet yang buruk
  • Adanya gangguan pada server akulaku, atau mungkin saja sedang ada perbaikkan pada sistem

Akhir Kata

Itulah informasi yang bisa Media Mustakim sampaikan mengenai cara bayar akulaku lewat Gopay dengan cara yang sangat mudah dan simpel. Semoga informasi yang kami sampaikan bermanfaat untuk kamu semua dan akhir kata kami ucapkan terimakasih.

Seorang guru di pelosok Garut yang punya hobi menulis dan coba menuangkannya ke dalam blog. Terimakasih sudah membaca artikel dan tulisan sederhana saya di sini.

Artikel Menarik Lainnya: