Cara Bayar Spotify Dengan Telkomsel di Android dan iPhone

Cara Bayar Spotify Dengan Telkomsel di Android dan iPhone

Benar kah Bayar Spotify dengan Telkomsel bisa? Tentunya dan bukan hanya saja Telkomsel yang bisa digunakan untuk membayar langganan Spotify namun bisa juga gunakan Indosat, XL, tree dan smartfren. Jadi untuk bayar spotify pakai Telkomsel tentu saja sangat bisa dan mudah.

Dan untuk kamu yang masih penasaran bagaimana cara bayar spotify dengan menggunakan Telkomsel, maka di artikel ini Media Mustakim akan membahas tentangnya, kamu tinggal pelajari saja metode nya dengan membaca artikel ini sampai akhir.

Harga Paket Spotify

Sebelum masuk pada pembahasan inti mengenai cara bayar Spotify dengan menggunakan Pulsa Telkomsel, maka langkah awal yang harus kamu ketahui mengenai paket harga di Spotify yang bisa kamu gunakan. Berikut ini bisa kamu jadikan referensi untuk membeli paket Spotify.

berikut ini harga paket Spotify yang kami ambil dari halaman telkomsel.com/musik/spotify

Durasi BerlanggananHarga Paket (Termasuk pajak dan biaya tambahan
Langganan dalam 1 hariHarga Paket Rp. 6.300,–
Langganan untuk 1 MingguHarga paket Rp. 20.750,-
Langganan untuk 1 BulanHarga Paket Rp. 69.000,-
Langganan untuk 3 bulanHarga Paket Rp. 207.000,-
Langganan untuk 1 bulan (Student Plan)Harga Paket Rp. 34.500,-
Langganan untuk 3 bulan (Student Plan)Harga Paket Rp. 103.500,-
Langganan untuk 1 Bulan (Duo)Harga Paket Rp. 89.900,-
Langganan untuk 1 Bulan (Family)Harga Paket Rp. 109.000,-
Langganan untuk 1 Hari (Mini)Harga Paket Rp. 3.150,-

Beberapa pilihan paket yang bisa kamu gunakan untuk dapat kan keseruan nya bermain musik di Spotify. Dengan harga dan juga fasilitas yang kamu dapatkan.

Syarat Bayar Soptify Dengan Telkomsel

Setelah kamu mengetahui beberapa harga di atas tentunya kamu ingin mencoba membeli paket dengan jenis paket yang kamu butuhkan dan dengan harga terjangkau. Dan untuk membeli paket Premium spotify. memang sangat mudah tinggal kamu ubah saja jenis paket nya.

Selanjutnya kamu tinggal lakukan pembayaran dengan menggunakan pulsa. Dan memang tidak ada syarat khusus untuk pembayaran spotify yang pasti pulsa yang ada di Telkomsel kamu cukup untuk membayar langganan Paket yang akan kamu beli.

Selain itu tautkan kan nomor HP kamu dengan benar di saat daftar berlangganan. Dan tentunya dengan menggunakan nomor HP yang aktif dan selalu digunakan agar mempermudah dalam proses khususnya proses pembayaran.

Cara Bayar Spotify Dengan Telkomsel Bagi Pengguna Android

Masuk pada materi inti mengenai cara Bayar Spotify dengan menggunakan Telkomsel. Dan tentunya ada sedikit perbedaan bagi pengguna yang menggunakan perangkat HP. Untuk pengguna Android dan juga untuk pengguna iOS/ Web.

Dan jika kamu merupakan pengguna Spotify di perangkat android maka cara bayar langganan spotify nya bisa kamu ikuti dengan langkah – langkah dibawah ini.

  • Silakan kamu download Aplikasi Spotipy dan lakukan registrasi
  • Pada halaman utama silahkan kamu pilih menu Premium dan kamu akan diarahkan pada halaman pembelian akun premium
  • Lalu silahkan kamu pilih opsi Bayar dengan Pulsa
  • Langkah selanjutnya kamu pilih paket langganan Spotify Premium yang ingin kamu aktifkan, lalu masukkan nomor Telkomsel yang kamu gunakan
  • Selanjutnya kamu akan mendapatkan kode OTP, dan kamu tinggal pilih Lanjutkan untuk menyelesaikan pembelian paket
  • Dan pembayaran Spotify yang kamu lakukan pun telah selesai dikerjakan, kamu tinggal menikmati layanan terbaik spotify

Cara Bayar Spotify Dengan Telkomsel Untuk Pengguna iOS/ Web

Nah, jika kamu merupakan pengguna perangkat iOS/ Web maka tentunya langkah pembayaran yang kamu lakukan agak sedikit berbeda dengan pengguna Android. Dan untuk lakukan pembayaran Spotify untuk pengguna iOS/ Web adalah sebagai berikut ini.

  • Silahkan kamu istall dan registrasi akun kamu di Spotify
  • Lalu silahkan kamu buka link di halaman: https://www.spotify.com/id/premium/
  • Dan kamu akan diarahkan pada halaman pembelian akun premium
  • Selanjutnya pilih menu Bayar Dengan Pulsa
  • Kamu tinggal pilih paket berlangganan yang kamu ingin aktifkan dan masukkan nomor Telkomsel kamu dengan benar untuk pembayaran
  • Selanjutnya kamu akan mendapatkan kode OTP dan pilih Lanjutkan untuk menyelesaikan pembayaran

Penyebab Pembayaran Spotify Menggunakan Telkomsel Gagal

Dalam proses transaksi memang tidak semua berjalan dengan lancar, terkadang ada saja kendala dalam proses transaksi. Dan ini bukan menjadi persoalan yang baru. Dan perlu kamu ketahui kegagalan tersebut memang ada penyebab nya.

Penyebab dari kegagalan ini bisa disebabkan oleh kelalaian pengguna, atau bisa juga disebabkan oleh sistem. Namun jika di perhatikan secara umum kegagalan transaksi biasanya terjadi karena:

  • Memasukkan nomor Telkomsel saat proses transaksi salah
  • Pulsa yang kamu miliki di Telkomsel tidak mencukupi untuk bayar paket
  • Terjadinya permasalahan koneksi internet/ jaringan internet dalam keadaan buruk

FAQ | Pertanyaan Seputar Bayar Spotify Dengan Telkomsel

Apakah Bayar Spotify pake Telkomsel aman?

Di ambil dari kutipan support.spotipy pembayaran dengan menggunakan Telkomsel/ Pulsa tentunya sangat aman. Karena ada akses fisik yang harus kamu konfirmasi pembayarannya lewat SMS

Kekurangan Bayar Spotify dengan menggunakan Telkomsel?

Untuk sementara ini bayar paket Spotify dengan pulsa tidak bisa digunakan untuk pembayaran paket Premium Family

Seorang guru di pelosok Garut yang punya hobi menulis dan coba menuangkannya ke dalam blog. Terimakasih sudah membaca artikel dan tulisan sederhana saya di sini.

Artikel Menarik Lainnya: