Cara Beli Pulsa di ATM BSI Beserta Syarat dan Biayanya

Cara Beli Pulsa di ATM BSI Beserta Syarat dan Biayanya

Cara beli pulsa di ATM BSI memang bukan lagi menjadi perkara atau kabar yang baru, karena memang sudah sejak lama BSI menyediakan layanan untuk melakukan pembelian pulsa lewat mesin ATM, agar jika ada dua maksud ambil uang dan beli pulsa bisa dengan mudah dilakukan di satu tempat.

Namun meski memang informasi ini sudah lama hadir, nyatanya masih saja banyak yang bertanya bagaimana metode pembeliannya. Nah, disini Media Mustakim akan memberikan tutorial nya mengenai informasi yang satu ini. Silahkan kamu baca artikel nya sampai akhir.

Syarat Beli Pulsa di ATM BSI

Sebelum kamu melakukan pembelian pulsa lewat mesin ATM tentunya kamu harus memastikan terlebih dahulu mengenai persyaratan pembelian pulsa. Meski tidak ada syarat yang khusus namun pastikan kamu sudah mempersiapkan diantaranya:

  • Siapkan kartu ATM BSI jangan sampai ketinggalan
  • Pastikan terdapat saldo yang cukup di ATM BSI untuk melakukan pembelian Pulsa
  • Pastikan nomor HP yang akan kamu isi dalam keadaan aktif dan masih dalam masa aktif

Cara Beli Pulsa di ATM BSI

Setelah kamu mempersiapkan beberapa syarat diatas maka langkah selanjutnya kamu tinggal melakukan pengisian pulsa lewat mesin ATM. Langkah – langkah untuk mengisi pulsa lewat mesin ATM adalah sebagai berikut ini:

  • Silahkan kamu pergi ke tempat mesin ATM BSI terdekat di Kota kamu
  • Masukkan Kartu ATM ke mesin ATM BSI dengan posisi yang benar
  • Selanjutnya silahkan kamu pilih bahasa dengan menggunakan bahasa Indonesia
  • Masukkan PIN ATM BSI kamu dengan benar
  • Selanjutnya kamu akan masuk pada menu tarik tunai, silahkan kamu pilih Menu Utama
  • Langkah selanjutnya kamu akan masuk pada halaman jenis pembayaran, di menu ini kamu pilih Telekomunikasi, karena kamu akan melakukan pengisian pulsa
  • Selanjutnya silakan kamu pilih jenis transaksi yang akan kamu gunakan. Kamu pilih saja Paskabayar jika pembelian langsung 1 x
  • Selanjutnya akan muncul beberapa provider. Dan kamu tinggal memilih provider kartu yang kamu gunakan, tentunya yang sesuai dengan kartu yang kamu pakai. Jika sudah kamu pilih maka tinggal kamu klik YA
  • Selanjutnya kamu akan mendapat pilihan menggunakan struck atau tidak. Jika kamu membutuhkan struck maka kamu pilih YA dan jika tidak maka kamu pilih Tidak
  • Selanjutnya masukkan nomor HP yang akan kamu sisi pulsa dengan benar
  • Lalu akan muncul nominal voucher pulsa yang bisa kamu pilih sesuai dengan apa yang akan kamu beli. Silahkan kamu pilih
  • Selanjutnya kamu akan masuk pada menu konfirmasi. dan di layar akan muncul detail informasi mengenai transaksi yang kamu lakukan. Jika data benar maka tinggal klik YA
  • Dan proses pembelian pulsa pun telah selesai kamu lakukan

Penting sekali kamu gunakan struck pembelian pulsa karena jika pulsa tidak masuk kamu bisa melihat proses transaksi yang telah kamu lakukan. Dan untuk melihat apakan pulsa sudah masuk atau belum kamu bisa lakukan cek pulsa di HP.

Biaya Admin Beli Pulsa di ATM BSI

Setelah kamu mengetahui bagaimana proses transaksi pembelian pulsa yang dilakukan lewat mesin ATM, hal yang penting yang harus kamu ketahui yaitu terdapat biaya admin yang harus kamu bayar dalam satu kali transaksi.

Dan mungkin saja menjadi sebuah keuntungan jika kamu melakukan pembelian pulsa lewat mesin ATM BSI, karena biaya admin yang harus kamu bayar hanya Rp. 1.500,- dalam 1 x transaksi. Jadi jika kamu membeli pulsa Rp. 25.000,- kamu harus bayar Rp. 26.500,- cukup murah bukan?

Minimal dan Maksimal Beli Pulsa di ATM BSI

Tidak kalah penting juga mengetahui minimal dan maksimal membeli pulsa lewat mesin ATM, tentunya berbeda jika kamu membeli pulsa di counter. Jika kamu membeli pulsa lewat counter maka kamu bisa membeli dengan harga yang paling rendah yaitu Rp. 5.000,-.

Dan akan berbeda jika kamu membeli pulsa lewat Mesin ATM BSI. Karena minimal pembelian pulsa di ATM BSI Rp. 15.000,- dan maksimal Rp. 1.000.000,- rupiah. hanya saja jika beli pulsa di ATM kamu bisa melakukan nya sambil mengambil uang cash.

Jenis Provide Kartu Beli Pulsa di ATM BSI

Mungkin saja kamu akan bertanya kartu apa saja yang bisa dipilih saat akan membeli pulsa lewat ATM BSI? Dan pastinya ada beberapa pilihan pembelian pulsa untuk beberapa jenis kartu yang kamu gunakan. Dan berikut ini provider yang bisa kamu pilih:

  • Telkomsel
  • Indosat
  • XL/ Axis
  • Smartfrent
  • Dan Tree

Dengan mengetahui beberapa jenis kartu yang bisa kamu beli kamu bisa memastikan kartu yang kamu gunakan bisa di isi lewat mesin ATM BSI.

FAQ | Cara Beli Pulsa di ATM BSI

Berikut ini pertanyaan yang muncul saat pengguna ada keluhan.

Kenapa pulsa saya belum masuk masuk, padahal saya sudah melakukan proses pembelian pulsa di ATM BSI benar?

Terjadinya pulsa tidak masuk bisa di sebabkan oleh:
1. Salah memasukkan nomor HP, makanya penting sekali struck pembelian di bawa jika terjadi kesalahan kamu bisa melihatnya. Dan jika nomor hp yang kamu masukan salah maka kamu harus ikhlas
2. Terjadi Delay. biasanya hanya 30 menit, dan kemungkinan sistem sedang ada gangguan
3. terjadi sistem error. Jika terjadi demikian, setelah kamu cek proses transaksi sudah benar dengan mengisi nomor juga sudah benar maka kamu bisa menghubungi pihak Call Center BSI kamu bisa menghubungi pada:
– WA 08584114040
– emali contactus@bankbsi.co.id
– live Chat BSI di website bankbsi.co.id
– Akun Media Sosial BSI (FB, IG, Twitter dan Youtube)

Artikel Menarik Lainnya: