Cara Mengatasi Windows 10 Tidak Konek Wifi & Penyebabnya

Gambar dibuat dengan Canva Pro

Bagi kalian pengguna Windows 10 tentu sering mengalami wifi yang tidak terkonek, lalu apa penyebab dari wifi yang tidak terkonek di Windows 10? Dan bagaimana cara mengatasi wifi yang tidak terkonek di windows 10?

Tenang, kalian bisa simak artikel dibawah ini hingga selesai agar mengetahui penyebab dan cara mengatasi Windows 10 tidak konek wifi.

Penyebab Windows 10 Tidak Konek Wifi

Bagi kalian yang mengalami kejadian ini, yaitu windows 10 tidak konek wifi tentu akan ada penyebab yang mengakibatkan hal tersebut. lalu apa saja yang mengakibatkan hal tersebut? mari simak penjelasannya di bawah ini.

1. Wifi Nonaktif

Penyebab pertama yang mungkin mengakibatkan wifi tidak konek adalah fitur wifi pada windows 10 yang kalian gunakan sedang dalam kondisi nonaktif. Oleh sebab itu, penting bagi kalian melakukan pemeriksaan terhadap fitur wifi tersebut.

Jika dirasa wifi yang kalian gunakan pada windows 10 sudah dalam ke adaan aktif, berarti ada penyebab lain yang mengakibatkan wifi tidak terkonek di windows 10.

2. PC atau Laptop Sedang Dalam Mode Pesawat

Penyebab berikutnya yang menyebabkan tidak konek nya wifi pada windows 10 adalah PC atau laptop yang kalian gunakan sedang dalam mode pesawat. Jadi kalian bisa lakukan pengecekan terlebih dahulu terhadap fitur mode pesawat ini.

Karena jika suatu PC atau laptop sedang dalam mode pesawat, wifi yang di aktifkan tidak akan terdeteksi oleh perangkat lainnya. Jadi pastikan fitur ini sedang tidak aktif.

3. Adanya Masalah Terhadap Jaringan

Penyebab selanjutnya yang mengakibatkan wifi tidak terkonek di windows 10 adalah dengan adanya masalah yang terjadi terhadap jaringan. Biasanya laptop akan kesulitan mendeteksi sebuah jaringan, jika jaringan tersebut dalam keadaan lemah.

Kalian harus memastikan agar tidak terlalu jauh dengan sumber jaringan, agar wifi bisa mendeteksi jaringan tersebut.

4. Lakukan Troubleshoot

Jika dirasa wifi pada windows 10 yang kalian gunakan masih tidak terkonek, kalian bisa melakukan teknik troubleshoot untuk mendeteksi penyebab dari tidak konek nya wifi pada windows 10 ini. Berikut langkah-langkah yang bisa kalian lakukan untuk melakukan teknik troubleshoot jaringan.

  • Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah masuk ke menu “setting”.
  • Kemudian masuk ke menu “Network & Internet”.
  • Setelah itu kalian tinggal klik “status”.
  • Selanjutnya klik opsi “Troubleshoot”.
  • Kemudian kalian tinggal menunggu hingga laptop selesai mendeteksi dari masalah jaringan pada PC atau laptop kalian.
  • Langkah selanjutnya penyebab dari masalah wifi tidak terkonek di windows 10 akan di tampilkan.

Cara Mengatasi Windows 10 Tidak Konek Wifi

Setelah mengetahui penyebab dari tidak terkoneknya wifi di windows 10, kalian tinggal simak cara mengatasi windows 10 yang tidak konek wifi ini. berikut cara-cara yang dapat kalian lakukan untuk mengatasi wifi windows 10 yang tidak terkonek.

1. Aktifkan Network Driver

Cara pertama yang bisa kamu gunakan adalah mengaktifkan network driver, cara ini dilakukan ketika masalah yang terjadi disebabkan Network Driver yang di nonaktifkan. Berikut langkah-langkah yang bisa kalian lakukan.

  • Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah menekan tombol “Windows + R”.
  • Kemudian kamu tinggal klik “ncpa.cpl”.
  • Setelah itu klik “Run”.
  • Selanjutnya kamu tinggal melihat warna dari driver wifi.
  • Jika warna yang diberikan warna abu-abu, kamu tinggal klik “kanan”.
  • Setelah itu kamu klik “enable”.

2. Update Network Wifi Driver

Cara selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi wifi yang tidak terkonek di windows 10 adalah dengan mengupdate network wifi driver. Karena bisa saja wifi tidak terdeteksi disebabkan oleh network wifi driver yang belum di update. Berikut langkah-langkah yang bisa kalian lakukan.

  • Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah tekan tombol “Windows + R”.
  • Kemudian kamu tinggal klik “Device Manager”.
  • Setelah itu kamu akan masuk ke halaman device manager.
  • Selanjutnya kamu tinggal klik “Network Adapters”.
  • Langkah selanjutnya, kamu tinggal memilih driver yang kamu gunakan.
  • Setelah itu klik kanan lalu klik “Update Driver”.
  • Kemudian kamu tinggal menunggu proses pembaruan selesai dilakukan dan proses restart PC atau laptop dilakukan.
  • Dan kamu tinggal mencoba wifi sudah terkonek atau tidak.

3. Hapus Registry Entries

Cara selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah dengan hapus registry entries, karena bisa jadi registry entries telah rusak. Kalian bisa menghapus registry entries dengan langkah-langkah berikut ini.

  • Langkah pertama yang harus kalian lakukan adalah masuk ke kolom pencarian di laptop atau PC kalian.
  • Kemudian ketik “cmd”.
  • Setelah itu kalian tinggal klik “command Prompt”.
  • Setelah command prompt telah muncul kamu tinggal ketik “reg delete HKCRCLSID {988248F3-a1ad-49bf-9170-676cbbc36ba3} /va /f.
  • Setelah itu kamu tinggal klik “enter”.
  • Langkah selanjutnya ketik “netcfg -v -u dni_dne”.
  • Setelah itu tinggal menunggu proses selesai dilakukan.
  • Ketika proses selesai dilakukan, kalian tinggal lakukan restart terhadap laptop atau PC kalian.

FAQ | Pertanyaan Tentang (Windows 10 Tidak Konek Wifi)

Apakah Mode Pesawat dapat Membuat Wifi Tidak Konek di Windows 10?

Karena jika suatu PC atau laptop sedang dalam mode pesawat, wifi yang di aktifkan tidak akan terdeteksi oleh perangkat lainnya. Jadi pastikan fitur ini sedang tidak aktif.

Bagaimana Cara Cek Jaringan dengan Troubleshoot?

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah masuk ke menu “setting”.
Kemudian masuk ke menu “Network & Internet”.
Setelah itu kalian tinggal klik “status”.
Selanjutnya klik opsi “Troubleshoot”.
Kemudian kalian tinggal menunggu hingga laptop selesai mendeteksi dari masalah jaringan pada PC atau laptop kalian.
Langkah selanjutnya penyebab dari masalah wifi tidak terkonek di windows 10 akan di tampilkan.

Artikel Menarik Lainnya: