Promo Shopee

Cara Reset Pabrik Xiaomi dengan Tombol Hingga Mi Cloud

Gambar dibuat dengan Canva Pro

Pengguna HP asal China Xiaomi, kiranya harus tahu bagaimana cara reset pabrik Xiaomi dengan tombol. Bahkan di dalam kesempatan kali ini kamu tidak hanya sekadar bisa tahu bagaimana Xiaomi dapat direset menggunakan tombol.

Namun juga dapat dilakukan lewat Mi Cloud hingga beberapa cara lainnya. Untuk lebih jelasnya lagi, yuk simak pembahasan dan tutorialnya!

Promo hijab murah

Cara Reset Pabrik Xiaomi dengan Tombol Secara Mudah

Bagi kamu pengguna Xiaomi, pastikan terlebih dahulu daya ponsel atau jumlah baterainya penuh. Atau minimalnya 50%, hal ini dilakukan untuk menghindari terjadinya bootloop atau hang saat proses reset berlangsung.

  1. Pertama, pastikan untuk langsung mematikan terlebih dahulu Xiaomi yang akan direset pabrik
  2. Kemudian hidupkan HP Xiaomi dengan cara menekan tombol power serta volume atas secara bersamaan atau langsung
  3. Selanjutnya kamu bisa tunggu beberapa saat sampai muncul logo Xiaomi pada layar HPnya
  4. Setelah itu, kamu akan masuk ke menu sistem Mi Recovery
  5. Pilih bahasanya, dan kamu bisa pilih Bahasa Inggris
  6. Langkah selanjutnya cari opsi menu Wipe Data atau Factory Reset
  7. Bila menu tersebut sudah dipilih, maka lanjutkan untuk memilih opsi All Wipe Data guna menghapus semua file yang ada di HP Xiaomi kamu
  8. Di menu tersebut kamu harus menekan atau memilih opsi Yes, kemudian lanjutkan prosesnya hingga selesai serta berhasil
  9. Bila prosesnya sudah selesai, kamu harus melakukan restart atau bahasa lainnya reboot. Proses reset akan selesai, pun tentu saja HP akan kembali ke settingan awal tanpa data sebelumnya.

Cara Reset Pabrik Xiaomi dengan Factory Reset

Ya, selain cara reset pabrik Xiaomi dengan tombol yang tadi sudah kamu simak dan pahami. Yuk sekarang lanjutkan cara atau metode lain yang bisa dilakukan dengan Factory Reset. Bagaimana caranya?

  1. Pertama, langsung buka menu pengaturan atau Setting dari Xiaomi kamu
  2. Cari opsi menu Additional Setting di menu Pengaturannya
  3. Kemudian cari menu Backup serta Reset
  4. Lanjutkan prosesnya dengan cari opsi menu Factory Reset
  5. Jika sudah, klik Reset Phone dan setelah itu bisa langsung pilih konfirmasi untuk melanjutkan
  6. Maka secara otomatis HP Xiaomi kamu akan kembali ke setelan pabrik, pun HP akan otomatis melakukan reboot
  7. Pastikan jumlah baterainya banyak serta penuh, hal ini dilakukan agar selama proses reset berjalan secara baik juga tidak terputus.

Dengan sistem reset pabrik Factory reset ini, ternyata kamu bisa mendapatkan ponsel Xiaomi layaknya saat baru membeli. Pun diharapkan dengan cara factory reset, kinerja ponsel Xiaomi kamu bisa lebih baik dan tidak hang.

Cara Reset Pabrik Xiaomi dengan MIUI 12

Cara ketiga selain dari cara reset pabrik Xiaomi dengan tombol, adalah dengan menggunakan sistem Xiaomi MIUI 12. Dan sebagai informasi saja, bahwa ponsel Xiaomi akan memperbaharui sistem operasi anyarnya. Yakni MIUI 12.

Sistem operasi tersebut memberikan UI atau antar muka yang lebih menarik. Tulisan atau font lebih baru, juga tampilannya lebih fresh. Untuk melakukan reset menggunakan cara ini, maka pastikan agar dapat melakukan back up terlebih dahulu. Agar data pentingnya tidak hilang.

  1. Pertama, langsung masuk ke menu Pengaturan atau Setting di HP Xiaomi kamu
  2. Selanjutnya cari menu About Phone di Pengaturannya
  3. Lanjutkan proses reset dengan cari menu Factory Reset
  4. Jika nanti ingin reset semua data sampai bersih, maka pilih opsi menu Erase All Data
  5. Dengan menu atau opsi tersebut, maka kamu bisa menunggu beberapa saat hingga reset ponselnya berhasil dilakukan
  6. Terakhir, pastikan baterai ponsel kamu penuh dan tentu saja hal ini dilakukan agar selama proses reset tidak mengalami kegagalan.

Cara Reset Pabrik Xiaomi dengan Mi Cloud

Sesuai dengan janji kami tadi, bahwa cara reset pabrik Xiaomi dengan tombol tidak menjadi satu-satunya metode yang dapat dilakukan untuk mereset HP Xiaomi kamu. Dan ternyata Mi Cloud bisa jadi solusi, serta alternatif untuk melakukan reset.

Kiranya metode ini pun bisa dibilang menjadi metode atau cara paling unik, sebab ponsel Android lain tidak memilikinya.

Jika kamu masih awam dengan metode ini, berikut beberapa langkah dan prosedur yang bisa coba kamu lakukan.

  1. Pertama, buka terlebih dahulu akun Mi Cloud di alamat website https://i.mi.com/
  2. Kemudian jika sudah masuk bisa langsung cari menu Device (Find Device) 
  3. Lanjutkan proses dengan memilih perangkat
  4. Di sudut kanan atas halaman layarnya, bisa langsung Wipe Device
  5. Kemudian pilih Wipe untuk melakukan konfirmasi proses reset HPnya.

Cara Reset Pabrik Xiaomi Langsung ke Service Center

Nah, jika ternyata keempat cara di atas menurut kamu sendiri tidak memuaskan atau tidak percaya diri. Maka cara yang bisa dilakukan terakhir, pun paling aman adalah langsung pergi ke service center Xiaomi terdekat.

Walaupun memang harus meluangkan waktu, namun dengan datang ke gerainya akan membuat kamu merasa lebih aman. Petugas pun dijamin akan lebih bertanggung jawab, dan kamu sebagai pengguna pun akan aman untuk menghadapinya.

Kapan Reset Pabrik Xiaomi Harus Dilakukan?

Ternyata untuk melakukan reset HP tidak bisa sembarangan, dan reset HP baru bisa dilakukan setelah beberapa hal di bawah ini terjadi.

  1. Performa ponsel jadi lambat
  2. Aplikasi sering macet
  3. Jaringan putus nyambung
  4. HP melakukan restart sendiri
  5. Menu sering error

FAQ │Pertanyaan Tentang Cara Reset Pabrik Xiaomi dengan Tombol

Apakah Mereset HP Xiaomi Sendiri Menggunakan Tombol Akan Aman?

Aman, bahkan cara ini pun sudah dilakukan banyak pengguna Xiaomi lainnya.

Berapa Lama Proses Reset HP Xiaomi Menggunakan Tombol?

Untuk durasinya bergantung dari keadaan HP, namun bisa dipastikan prosesnya tidak akan memakan waktu berjam-jam.

Artikel Menarik Lainnya: