Cara Upgrade Gopay Beserta Syaratnya [Mudah]

Cara Upgrade Gopay Beserta Syaratnya [Mudah]

Cara Upgrade Gopay Beserta Syaratnya

Untuk mendapatkan layanan Gopay dengan layanan yang lebih setelah install aplikasi, Gopay memberikan kebebasan pada pengguna Gopay uintuk melakukan upragde ke Gopay Plus. Cara upgrade gopay sangat mudah sekali dilakukan.

Pentingnya upgrade Gopay ke Gopay Plus adalah untuk mendapatkan layanan yang mrndapat fitur – fitur lebih di Gopay Plus dan yang paling utama bisa melakukan transaksi dengan jumlah yang lebih besar serta bisa menyimpan saldo lebih besar pula.

Namun meski cara upgrade dibilang mudah, nyatanya masih banyak yang belum paham bagaimana cara Ugrade Gopay. Untuk itu jika kamu belum paham cara upgrade Gopay kamu bisa pelajari metode nya dibawah ini.

Syarat Upgrade Gopay Ke Gopay Plus

Sebelum kamu melakukan upgrade Gopay ke Gopay Plus tentunya kamu harus perhatikan beberapa persyaratan yang harus kamu siapkan ketika proses upgrade dilakukan. Dan syarat – syarat tersebut diantaranya:

  • Persiapkan Kartu identitas/ KTP
  • Kamera HP jelas untuk lakukan selfie karena membutuhkan gambar yang langsung selfie saat proses upgrade berlangsung bukan dari foto dokumen yang telah kamu persiapkan
  • Pastikan jaringan internet dalam keadaan normal
  • Pastikan kuota internet cukup untuk melakukan upgrade Gopay ke Gopay Plus

Cara Upgrade Gopay Ke Gopay Plus

Jika persiapan yang menjadi syarat upgrade sudah siap maka tinggal kamu lakukan upgrade Gopay ke Gopay Plus. Dan perlu kamu ketahui bahwa Gopay merupakan fitur dari aplikasi Gojek. Untuk itu cara upgrade Gopay tentunya di aplikasi Gojek.

Langkah – langkah upgrade Gopay ke Gopay Plus adalah sebagai berikut ini.

  • Buka Aplikasi Gojek di HP kamu
  • Lalu klik menu Gopay
  • Dan pada menu Gopay pilih Lainnya
  • Selanjutnya kamu akan melihat menu Gopay Plus dan silahkan pilih menu tersebut
  • Silahkan isi Data sesuai dengan instruksi dari Gopay. Data yang dipinta biasanya tidak jauh dari data KTP
  • Lalukan Selfie sesuai dengan instruksi foto selfie diri dan selfie KTP sesuai dengan instruksi
  • Jika data sudah selesai kamu isi maka klik Upgrade Sekarang
  • Selanjutnya tunggu proses upgrade selesai di lakukan oleh pihak Gopay

Proses Upgrade biasanya bisa memakan waktu sampai 1 x 24 jam. Untuk itu silahkan cek akun kamu apakah sudah upgrade atau belum di aplikasi Gojek

Keuntungan Upgrade Gopay Ke Gopay Plus

Dengan melakukan upgrade gopay ke Gopay plus tentunya akan banyak keuntungan yang kamu dapatkan karena akan terdapat fitur tambahan di Aplikasi Gopay. Selain dari pada itu kamu juga akan mendapat beberapa kelebihan lain seperti:

  • Mendapatkan jaminan saldo kembali jika transaksi gagal
  • Mendapatkan layanan tarik tunai pada ATM BCA
  • Limit yang di simpan di Gopay akan lebih besar
  • Terakhir terdapat promo eksklusif bagi para pengguna yang telah upgrade ke Gopay Plus

Untuk mendapatkan layanan Plus ini tentunya kamu harus segera upgrade ke akun Gopay Plus.

Kenapa Upgrade Gopay Di Tolak?

Tidak selamanya upgrade Gopay berjalan dengan lancar ada saja kendala yang terjadi saat upgrade Gopay. Masalah tersebut bisa karena sistem atau juga bisa karena kesalahan pengguna saat proses upgrade berlangsung.

Dan jika di perhatikan beberapa kesalahan yang sering terjadi saat upgrade Gopay diantaranya:

  • Pengguna saat melakukan selfie KTP tidak jelas hasil foto selfie nya. hal ini bisa disebabkan oleh rusak pada KTP, atau bisa juga salah posisi foto, atau bisa juga karena kamera kotor.
  • Penyebab selanjutnya biasanya karena dokumen yang di kirim dengan dokumen terdaftar berbeda. Dengan demikian akan secara sistem dan otomatis akan ditolak oleh sistem
  • Masa aktif dokumen sudah habis dan akan menyebabkan ditolak secara otomatis
  • Jaringan saat upgrade kurang baik
  • Sistem gopay dalam keadaan sibuk

Solusi Mengatasi Masalah Jika Tidak Bisa Upgrade Gopay

Yang namanya sistem tentunya tidak lepas dari sebuah masalah. Sama halnya dengan proses Upgrade Gopay ke Gopay Plus tidak selamanya berjalan dengan mulus. Dan untuk mengatasi masalah tersebut bisa kamu lakukan beberapa cara dibawah ini.

  • Jika masalah disebabkan oleh foto selfie pada KTP maka solusinya kamu perbaiki dulu cara potret fotonya
  • Jika masalah terjadi karena dokumen sudah terdaftar maka sebaiknya kamu buka dokumen sebelumnya dan lakukan upgrade
  • Jika masalah yang terjadi karena tidak sinkron dengan antara pengisian data dengan data internet maka sebaiknya kamu perbaiki dulu data diri kamu
  • Jika masalahnya karena jaringan sibuk maka solusi kamu lakukan upgrade ulang di saat jaringan bagus
  • Jika disebabkan karena sistem gopay sibuk maka cara yang harus kamu lakukan yaitu upgrade ulang di saat sisitem gopay bagus kembali.

Akhir kata

Demikian informasi yang dapat saya sampaikan mengenai cara upgrade gopay dengan mudah beserta syarat, dan juga solusi masalah jika terjadi upgrade di tolak. Semoga informasi yang saya sampaikan bermanfaat untuk kamu saat dibutuhkan.

Seorang guru di pelosok Garut yang punya hobi menulis dan coba menuangkannya ke dalam blog. Terimakasih sudah membaca artikel dan tulisan sederhana saya di sini.

Artikel Menarik Lainnya: