Promo Shopee

Pengertian Kata Serapan Menurut Para Ahli Beserta Cirinya

Pengertian Kata Serapan Menurut Para Ahli Beserta Cirinya

Apa itu pengertian kata serapan? Bagi kamu yang belum mengetahuinya kamu bisa simak artikel ini sampai selesai karena tim Mustakim Media akan menjelaskan secara lengkap apa artinya, contohnya, jenis-jenis kata serapan dan syarat penyerapan.

Yuk, kamu bisa baca sampai akhir agar tidak ketinggalan informasi mengenai hal penting mengenai pengertian kata serapan.

Promo hijab murah

Pengertian Kata Serapan Menurut KBBI dan Para Ahli

Pengertian kata serapan menurut KBBI sendiri merupakan kata yang diserap dari bahasa lain dengan didasarkan pada kaidah penerima.

Oleh sebab itu, bisa dikatakan bahwa pengertian kata serapan bilamana kata tersebut telah memenuhi kaidah-kaidah bahasa utamanya yaitu bahasa Indonesia. Nah, agar lebih paham lagi mari kita simak beberapa pengertian kata serapan menurut para ahli.

1. Menurut Hocket Tahun 1965

Pengertian kata serapan yaitu perubahan dan perkembangan di dalam salah satu bahasa ini merupakan suatu hal wajar yang terjadi karena adanya kontak bahasa antar pengguna bahasa yang berbeda.

Dan komunikasi langsung antar manusia yang berlainan bahasa, dan berlainan budaya ini bisa memunculkan kontak bahasa yang pada akhirnya akan membawa dampak. Hal itulah yang dikatakan sebagai penyerapan bahasa.

2. Menurut Firdaus tahun 2011

Pengertian kata serapan menurut Firdaus adalah merupakan kata yang berasal dari bahasa asing yang telah diintegrasikan ke dalam suatu bahasa dan diterima penggunaannya secara umum.

Dengan terdapat proses penyerapan ini, akan dapat memunculkan saling meminjam dan saling berpengaruh unsur asing.

3. Menurut Sompi

Pengertian kata serapan selanjutnya yaitu menurut Sompi. Kata serapan ini merupakan kata-kata yang berasal dari bahasa asing maupun bahasa daerah kemudian dipakai bahasa asli.

4. Menurut Junanah 2010

Pengertian kata serapan merupakan reproduksi yang diupayakan dalam suatu bahasa mengenal pola yang sebelumnya ditemukan pada bhasa lain.

Dari semua pengertian di atas maka dapat disimpulkan bahwa pengertian kata serapan adalah kata yang diproduksi oleh bahasa penerima dengan tetap memperhatikan kaidah-kaidah kebahasaan.

Jenis-Jenis Kata Serapan

Setelah mengetahui apa pengertian kata serapan selanjutnya mari kita bahas apa saja jenis dari kata serapan, berikut penjelasannya adalah:

1. Kata Serapan Adopsi

Jadi, pengertian kata serapan adopsi ini merupakan penyerapan kosakata asing ke bahasa Indonesia tanpa mengubah pelapalan, ejaan maupun penulisan, dan contohnya yaitu

  • Data berasa; dari bahasa Inggris yakni data
  • Film berasal dari bahsa Inggris yakni film
  • Angka berasal dari bahasa Sansakerta yakni angka

2. Kata Serapan Adaptasi

Jadi kata serapan adaptasi ini merupakan proses penyerapan kosakata asing ke bahasa Indonesia dengan adanya perubahan sesuai kaidah bahasa Indonesia. Perubahan itu berupa ejaan, penulisan, maupun pelapalan. Contohnya:

  • Bisnis berasal dari bahasa Inggris yaitu business
  • Aktor berasal dari bahasa Inggris yaitu actor
  • Mentega berasal dari bahasa Portugis yaitu manteiga

3. Kata Serapan Terjemahan

Pengertian kata serapan terjemahan itu merupakan proses penyerapan kosakata asing dengan cara mengambil konsep dasar dari bahasa asli. Setelah itu, diterjemahkan ke bahasa Indonesia. Jenis kata serapan ini biasanya dikenal dengan nama pungutan. Dan berikut beberapa contohnya:

  • Unduh berasalh dari bahasa Inggris yakni download
  • Uji coba berasal dari bahasa Inggris yakni try out
  • Suku cadang berasal dari bahasa Inggris yaitu spare part

4. Kata Serapan Kreasi

Pengertian kata serapan kreasi yaitu cara kreasi serupa dengan cara terjemahan atau pungutan. Dan perbedaannya hanyalah pada bentuknya yang tidak di tuntut sama dengan kata asalnya.

Misalnya bila kita asalnya berjumlah satu kata, kata serapan dapat menjadi dua ata begini contohnya:

  • Daring atau dalam jaringan berasal dari bahasa Inggris yakni online
  • Berhasil guna berasal dari bahasa Inggris yakni effective
  • Luring atau luar jaringan bersal dari bahasa Inggris yakni offline

Syarat Penyerapan Kata Serapan

Nah, selain mengetahui pengertian kata serapan dan jenisnya kamu juga perlu mengetahui syarat penyerapan dari kata serapan tersebut.

Menurut buku pedoman umum pembentukan istilah, mengatakan bahwa proses penyerapan suatu kata kedalam bahasa Indonesia bisa dilakukan bila memenuhi syarat diantaranya adalah:

  • Istilah serapan yang ditentukan berdasarkan konotasi yang sesuai
  • Istilah serapan yang ditentukan lebih singkat daripada terjemahan bahasa Indonesia
  • Istilah serapa yang ditentukan kesepkatan bisa istilah Indonesia memiliki banyak sekkali sinonim.

Dan proses penyerapan tersebut dapat dilakukan tanpa adanya pengubahan. Dapat pula dilakukan dengan pengubahan berupa penyesuaian ejaan atau lafal.

Ciri-Ciri Kata Serapan

Selain mengetahui pengertian kata serapan dan juga jenis-jenis hingga syaratnya kamu juga perlu mengetahui ciri-ciri dari kata serapan tersebut.

Ada beberapa ciri-ciri kata serapan fundamental dalam kata serapan. Apa ciri-ciri kata serapan. Yuk, simak berikut ciri-ciri kata serapan diantaranya adalah:

  • Kata-katanya serapan dari bahasa asing (walaupun ada yang dari bahasa nusantara)
  • Tidak memiliki istilah lawan kata (anonim) atau persamaan kata (sinonim)
  • Memiliki konotasi yang utuh dan tunggal
  • Makna dari sebuah kata serapan tidak akan berubah

Contoh Pengertian Kata Serapan

Setelah mengetahui beberapa pengertian dari kata serapan selanjutnya mari kita simak beberapa contoh dari kata serapan. Berikut ini merupakan contoh kata serapan terbaru serapan dari bahasa Indonesia yang kerap dipakai berkomunikasi.

Dan berikut beberapa contoh pengertian kata serapan yang perlu kamu ketahui, diantaranya adalah:

  • Warganet menjadi netizen artinya orang yang aktif di internet
  • Nawala menjadi newsletter artinya lembaran cetak berupa surat kabar maupun pamflet
  • Saltik menjadi tyfo artinya salah tik
  • Diska Lepas menjadi flashdisk artinya piranti kecil yang berfungsi menyimpan cat
  • Derau menjadi noise artinya gangguan sistem transmisi telekomunikasi
  • Pelantang menjadi microphone artinya alat untuk melantangkan suara
  • Portofon menjadi handy Talken artinya alat untuk komunikasi

1. Contoh kata Serapan dari Bahasa Arab

Berikut beberapa contoh kata serapan dari bahasa Arab:

  1. Aba = ayah atau bapak
  2. Amanah = dapat dipercaya
  3. Dai = pendakwah

2. Contoh kata serapan dari Bahasan Belanda

Berikut beberapa contoh kata serapan dari bahasa Belanda:

  1. Abnormal = tidak normal
  2. Adopsi = pengangkatan anak
  3. Alinea = Bagian dari naskah

3. Contoh Kata Serapan dari Bahas Latin

Berikut beberapa contoh kata serapan dari bahasa Latin:

  1. Abdomen= perut
  2. Alumni = lulusan dari perguruan tinggi
  3. Fauna = dunia hewan

4. Contoh Kata Serapan Dari Bahasa Portugis

Berikut beberapa contoh kata serapan dari bahasa Portugis:

  1. Algojo = orang bengis dan kejam
  2. Beranda = bilik
  3. Kereta = jenis kendaraan

5. Contoh kata serapan dari Bahasa Sansekerta

Berikut beberapa contoh kata serapan dari bahasa Sansekerta:

  1. Acara = program
  2. Agama = kepercayaan
  3. Dara = gadis

6. Contoh kata serapan dari Bahasa Tamil

Berikut beberapa contoh kata serapan dari bahasa Tamil:

  1. Badai = Badai
  2. Candu = getah yang mengandung rasa kantuk
  3. Pawai = iring-iringan

FAQ| Pertanyaan Seputar Pengertian Kata Serapan

Contoh Kata Serapan dari bahasa Tiongkok?

Angpau, anglo, bakmi, cincau, dimsum, encang dan masih banyak lagi yang lainnya.

Banco merupakan kata serapan dari bahasa apa?

Banco merupakan kata serapan dari Bahasa Portugis yang artinya bangku atau papan dan sebagainya.

Ethnic apakah merupakan kata serapan?

Ya, ethnic ini merupakan kata serapan dan ethnic kata serapan dari bahasa Inggris.

Artikel Menarik Lainnya: