Cara Bayar Hasjrat Multifinance Melalui Bank, Indomaret & Alfamart

Cara Bayar Hasjrat Multifinance Melalui Bank, Indomaret & Alfamart

Hasjrat Multifinance merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang pembiayaan konsumen yang berafiliasi atau bahasa umumnya kredit baik uang atau kendaraan bermotor.

Bagi kamu yang merupakan salah satu nasabahnya tentunya berkewajiban membayar tagihan setiap bulannnya. Kamu yang belum tahu cara bayar Hasjrat Multifinance kamu bisa simak artikel ini sampai selesai.

Akan dijelaskan cara bayar Hasjrat Multifinance baik melalui Bank, Indomaret, Alfamart beserta syaratnya. Di simak yu!

Syarat Bayar Hasjrat Multifinance Melalui Bank

Sebelum beranjak ke pembahasan cara bayar Hasjrat Multifinance kamu juga perlu mengetahui beberapa persyaratan yang perlu kamu penuhi agar bisa bayar tagihan Hasjrat Multifinance.

Apa saja syarat yang perlu kamu penuhi? Berikut telah saya rangkum beberapa persyaratan yang perlu kamu penuhi diantaranya adalah:

1. Memiliki Nomor Kontrak

Syarat pertama agar kamu bisa melakukan cara bayar Hasjrat Multifinance kamu perlu memiliki nomor kontrak sebagai nomor tujuan kamu nanti saat melakukan pembayaran tagihan.

2. Memiliki Saldo yang Cukup atau Uang Tunai

Bagi kamu yang ingin melakukan cara bayar Hasjrat Multifinance menggunakan Bank pastikan saldo di rekening bank kalian masih mencukupi. Bagi yang bayar di Indomaret atau Alfamart sediakan uang untuk membayar.

3. Menyediakan Biaya Admin

Dan kamu juga perlu menyediakan biaya admin seperti jika transfer di Bank BCA kamu memerlukan biaya transfer sebesar Rp.10.000,- setiap kali transfer dan di Alfamart/Indomaret yaitu Rp.5.000,- setiap kali transfer.

4. Memiliki Jaringan Internet yang Mencukupi

Meskipun kamu menggunakan Indomaret atau Alfamart untuk membayar kamu tetap perlu mengunjungi laman www.hmf.co.id untuk melakukan pembayaran angsuran jadi butuh internet juga.

Cara Bayar Hasjrat Multifinance Melalui Bank

Setelah mengetahui beberapa persyaratan di atas berikut akan saya jelaskan beberapa langkah untuk cara bayar Hasjrat Multifinance melalui bank, begini langkah-langkah yang perlu kamu ikuti:

  • Langkah pertama kamu bisa buka laman Hasjrat Multifinance dengan mengetik www.hmf.co.id di browser
  • Selanjutnya setelah berada di menu beranda utama kamu bisa pilih “Pembayaran Angsuran”
  • Selanjutnya kamu bisa masukan “Nomor Kontrak”
  • Dan pilih “Chanel pembayaran yang akan digunakan”
  • Dan klik “Lanjutkan ke Pembayaran”
  • Maka akan keluar data jumlah tagihan sesuai nomor kontrak kamu dan berikutnya kamu bisa pilih “Opsi Pembayaran”
  • Saya pilih contohnya menggunakan Virtual Account BCA
  • Maka akan muncul kode virtual Account BCA dan kamu bisa menyalinnya
  • Kemudian kamu bisa buka aplikasi Mobile Banking BCA
  • Dan klik menu “Pembayaran”
  • Kemudian pilih tambah baru dan masukan kode virtual account yang telah kamu salin tadi
  • Dan lihat detail pembayaran angsuran jika di rasa benar kamu bisa konfirmasi melalui PIN mBanking BCA
  • Tunggu beberapa saat hingga muncul notifikasi berhasil di layar

Cara Bayar Hasjrat Multifinance Melalui Indomaret

Selain cara bayar Hasjrat Multifinance menggunakan transfer Bank, berikut kamu juga bisa membayar angsuran di Indomaret. Bagaimana caranya?

Yuk, simak ini dia beberapa langkah yang bisa kamu ikuti untuk bayar Hasjrat Multifinance, begini caranya:

  • Langkah pertama kamu bisa buka laman Hasjrat Multifinance di situs resminya yaitu di www.hmf.co.id
  • Kemudian setelah masuk ke dasboard utamanya kamu bisa klik menu “Pembayaran Angsuran”
  • Selanjutnya kamu juga bisa masukan nomor kontrak yang kamu miliki
  • Dan pilih channel pembayaran yang akan kamu gunakan
  • Dan klik tombol lanjutkan ke pembayaran
  • Maka akan muncul data jumlah tagihan sesuai nomor kontrak yang kamu miliki
  • Dan pilih “Opsi pembayaran”
  • Dan pilihlah E2Pay Indomaret
  • Selanjutnya akan muncul kode pembayaran/ kode virtual account
  • Dan kemudian kamu bisa kunjungi Indomaret terdekat
  • Dan utarakan tujuan kamu
  • Berikan sejumlah uang sesuai tagihan
  • Maka kasir Indomaret akan memproses
  • Dan ambil struk pembayaran

Cara Bayar Hasjrat Multifinance Melalui Alfamart

Dan terakhir cara bayar Hasjrat Multifinance selain di Indomaret kamu juga bisa membayar di Alfamart. Bagaimana caranya?

Sebetulnya caranya sama saja seperti kamu membayarnya di Indomaret hanya saja biar lengkap tak apa biar saya tulis kembali caranya. Kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut di bawah ini ya:

  • Langkah pertama kamu bisa buka browser dan cari situs laman resmi dari Hasjrat Multifinance atau bisa klik www.hmf.co.id
  • Selanjutnya kamu masuk ke halaman tersebut dan di halaman utama klik menu “Pembayaran Angsuran”
  • Kemudian masukan nomor kontrak
  • Dan pilih channel pembayaran yang akan digunakan
  • Dan klik tombol lanjutkan ke pembayaran
  • Akan keluar data jumlah tagihan sesuai nomor kontrak
  • Dan pilih “Opsi pembayaran E2Pay” dan klik “Alfamart”
  • Kemudian akan muncul kode virtual account
  • Dan bayar di Alfamart ke kasir ya

Akhir Kata

Demikian penjelasan mengenai cara bayar Hasjrat Multifinance baik di Bank, di Indomaret dan juga Alfamart serta syarat bayar. Semoga informasi ini bermanfaat ya!

Suka membaca novel dan dunia literasi. Menuangkan ke dalam tulisan agar banyak orang yang tahu apa yang aku baca hari ini.

Artikel Menarik Lainnya: