Cara Bayar iCloud Lewat DANA Beserta Syaratnya

Cara Bayar iCloud Lewat DANA Beserta Syaratnya

Cara bayar iCloud lewat DANA memang bisa dilakukan asalkan kamu menautkan DANA di perangkat Apple menjadi metode pembayaran yang bisa kamu gunakan. Selain itu terdapat saldo di DANA untuk pembayaran biaya upgrade/ beli iCloud.

Seperti yang sudah kita ketahui iCloud banyak sekali di temukan di perangkat Apple dan berfungsi sebagai tempat penyimpanan baik berupa file, Musik, Dokumen dan lain sebagainya. Namun pembahasan kali ini Media Mustakim fokus dengan metode Bayar iCloud menggunakan DANA.

Syarat Bayar iCloud Lewat Dana

iCloud merupakan sebuah fitur yang seringkali di temukan di produk Apple. Dan fitur ini berfungsi sebagai layanan penyimpanan yang di hadirkan Apple untuk menyimpan Dokumen seperti foto, file catatan, kata sandi, dan data pengguna secara aman.

Untuk kamu yang menjadikan iPhone sebagai tempat bisnis tentunya akan membutuhkan tempat penyimpanan data yang sangat besar, meski memang iCloud itu sendiri sudah cukup besar untuk tempat penyimpanan dokumen atau data lain namun tetap biasanya minta menambah kapasitas.

Dan cara menambahnya kamu harus lakukan upgrade ke icloud+ agar ruang penyimpanan semakin besar. Untuk metode bayar biaya upgrade bisa gunakan metode pembayaran yang sudah kamu siapkan Seperti kamu gunakan DANA. Untuk itu jika kamu akan gunakan DANA sebagai alat pembayaran ada beberapa persyaratan yang harus kamu siapkan.

  • Tentunya kamu sudah memiliki Aplikasi DANA di HP kamu. Dan jika kamu belum memiliki Aplikasinya maka tinggal kamu download saja aplikasinya dan kamu pasang di perangkat iPhone atau sejenisnya
  • Aktifkan aplikasi DANA dengan syarat dan ketentuan yang berlaku di DANA
  • Tautkan DANA di perangkat dan jadikan metode pembayaran di perangkat Apple kamu
  • Terdapat saldo yang cukup untuk bayar perangkat, file, atau Dokumen jika kamu membeli di produk Apple
  • Pastikan jaringan internet saat melakukan transaksi jaringan internet dalam keadaan normal

Untuk menautkan aplikasi DANA di perangkat Apple sebenarnya tidak harus terdapat saldo. Kamu bisa langsung pasangkan metode pembayaran DANA di perangkat Apple dan simpan di posisi paling atas pada metode pembayaran.

Cara Bayar iCloud Lewat DANA

iCloud di perangkat Appel merupakan fitur penting, yaitu sebagai penyimpan semua data, baik berupa dokumen, file, Aplikasi dan lain sebagainya. Namun terkadang karena saking banyaknya aplikasi kapasitas iCloud selalu minta di tambah.

Cara menambah kapasitas iCloud memang tidak gratis tentunya kamu harus membayar biaya penggunaan iCloud dalam tiap bulannya. Dan tentunya kamu harus memiliki Kartu Kredit untuk di tautkan di metode pembayaran.

Namun jika kamu tidak memiliki kartu kredit, kamu tetap bisa membayar iCloud dalam tiap bulannya. Yaitu dengan menggunakan Dompet digital. Salah satu e-wallet yang bisa digunakan untuk pembayaran yaitu DANA. Dan untuk metode bayar nya sebagai berikut ini.

1. Pasang Aplikasi DANA

Pertama tentunya kamu sudah memiliki aplikasi DANA yang sudah kamu pasang dan bisa digunakan sebagai alat transaksi pembayaran atau sudah digunakan sebagaimana mestinya. Dan jika belum punya maka kamu harus download dulu aplikasi DANA.

2. Pilih Menu Setting

Setelah aplikasi DANA terpasang di HP kamu dan sudah kamu lakukan registrasi dengan aturan sebagaimana mestinya maka selanjutnya kamu beralih ke menu Setting yang terdapat pada perangkat Apple untuk memulai menautkan Aplikasi DANA.

3. Lalu Masuk Ke Apple ID

langkah selanjutnya pada menu setting kamu pilih menu Apple ID kamu dan silahkan buka Apple ID kamu. Dan terdapat beberapa menu pilihan yang bisa kamu pilih dalam proses menautkan akun DANA.

4. Masuk Payment And Shipping

Selanjutnya silahkan kamu masuk pada menu Payment and Shipping dan akan muncul halaman baru dimana jika kamu sudah menautkan beberapa metode pembayaran maka akan muncul beberapa pilihan untuk pembayaran.

5. Add Payment Metode

Jika dalam metode pembayaran belum ada pilihan pembayaran DANA maka silahkan kamu klik Add Payment Metode dan akan muncul beberapa pilihan pembayaran. Silahkan kamu pilih DANA untuk dijadikan salah satu metode pembayaran iCloude

6. Login Pada Aplikasi DANA

Setelah kamu memilih dana maka silahkan kamu klik pada DANA tersebut untuk melakukan login pada aplikasi DANA tersebut. Selanjutnya kamu ikuti langkah – langkah nya sesuai dengan instruksi yang di perintahkan.

8. Pilih Konfirmasi

Selanjutnya akan muncul layar konfirmasi mengenai metode pembayaran beserta data yang tercatat di Akun DANA maka silahkan kamu klik Konfirmasi untuk menyetujui segala syarat dan ketentuan yang berlaku. Dan sebenarnya sampai disini untuk menautkan akun DANA sudah selesai.

9. Posisikan DANA Paling Atas

Namun jika akun DANA kamu jadikan prioritas dalam metode pembayaran maka posisikan DANA pada posisi paling atas di metode pembayaran. Karena pembayaran iCloud akan meminta setiap bulannya. Dan akan memotong secara otomatis.

Untuk itu kamu sudah harus menyiapkan saldo yang cukup untuk pembayaran DANA.

10. Bayar iClode Lewat DANA

Namun jika tidak otomatis dipotong maka metode pembayaran iCloud lewat DANA bisa kamu ikuti langkah – langkah nya sebagai berikut ini.

  • Silahkan buka iPhone Kamu
  • Selanjutnya silahkan masuk pada menu setting
  • Selanjutnya pilih paket iCloud yang sesuai dengan keinginan kamu atau yang akan kamu beli
  • Lalu pilih metode pembayaran dengan menggunakan dana
  • Tunggu proses pembayarannya
  • Dan Beli/ bayar iCloud yang kamu lakukan telah selesai dilakukan

Beberapa Alasan Pembelian iCloud Di Tolak Via DANA

Proses melakukan transaksi memang tidak selalu berjalan dengan mulus tentunya ada saja masalah yang terjadi saat melakukan proses transaksi pembayaran. Dan biasanya yang menyebabkan kegagalan yang sering terjadi karena di sebabkan oleh:

  • Saldo yang tidak mencukupi di Aplikasi DANA
  • Masih terdapat tagihan yang belum dibayar untuk bulan sebelumnya
  • Saat proses transaksi jaringan internet yang tidak stabil atau buruk
  • Masih terhubung dengan dompet digital yang lain

Harga Beli/ Upgrade iCloud di Indonesia

Setelah kamu mengetahui bagaimana cara bayar iCloud tentunya kamu ingin mengetahui berapa harga icloud setiap kali kamu membeli atau menambahkan kapasitas penyimpanan iCloud di perangkat Apple. Untuk itu berikut ini harga dan kapasitas iCloud yang bisa kamu beli.

Untuk wilayah Asia dan terutama di Indonesia harga iCloud yaitu:

  • Untuk menambah dengan kapasitas penyimpanan 50 GB maka kamu harus bayar sebesar Rp. 15.000,- rupiah
  • Untuk menambah dengan kapasitas penyimpanan 200 GB maka kamu harus bayar sebesar Rp. 45.000,- rupiah
  • Untuk menambah dengan kapasitas penyimpanan 2 TB maka kamu harus bayar sebesar Rp. 149.000,- rupiah

Setiap negara memiliki harga masing masing. Untuk lebih jelas mengenai harga iCloud kamu bisa baca di support.apple.com

Akhir Kata

Cara melakukan pembayaran menggunakan aplikasi DANA tentunya merupakan cara yang dilakukan tanpa menggunakan kartu kredit. Jadi meski kamu tidak memiliki kartu kredit masih bisa kamu lakukan pembelian iCloud dengan menggunakan pembayaran e-wallet.

Dan itulah informasi yang dapat kami sampaikan mengenai cara bayar iCloud lewat DANA. Semoga informasi yang saya sampaikan bermanfaat untuk kamu semua dan akhir kata kami Media Mustakim ucapkan terimakasih.

Seorang guru di pelosok Garut yang punya hobi menulis dan coba menuangkannya ke dalam blog. Terimakasih sudah membaca artikel dan tulisan sederhana saya di sini.

Artikel Menarik Lainnya: