Bagaimana Cara Melakukan Shakehand Grip? Ini yang Benar!!

bagaimana cara melakukan shakehand grip yang baik dan benar

Tenis meja atau yang sering dikenal juga dengan Pingpong merupakan salah satu dari sekian banyaknya olahraga yang populer di Indonesia.

1 Fashion murah

Olahraga ini memiliki banyak jenis teknik dasar memegang bet. Lalu bagaimana cara melakukan shakehand grip yang baik dan benar?

fashion muslim murah

Jika kamu seorang pemula dan ingin mengetahui bagaimana caranya. Maka kamu bisa mengetahui cara yang baik dan benar pada artikel ini.

Karena pada kesempatan kali ini, saya akan membahas seputar cara atau teknik dasar dalam olahraga tenis meja. Lantas bagaimanakah caranya? Mari simak terlebih dulu definisi Shakehand grip berikut ini.

Apa Itu Shakehand Grip?

Shakehand Grip ini merupakan salah satu teknik dasar memegang raket atau bet dalam olahraga Tenis Meja seperti halnya bersalaman.

Mengapa demikian? Ini dikarenakan posisi genggaman tangan pada bet atau grip raket olahraga Tenis Meja ini mirip saat berjabat tangan.

1 Fashion murah

Teknik dasar memegang bet raket Tenis Meja ini berasal dari bahasa Inggris “Shakehand”. Yang artinya berjabat tangan atau bersalaman.

Teknik Shakehand grip dalam olahraga Tenis Meja atau Pingpong ini banyak digunakan oleh pemula. Karena teknik ini dinilai mudah untuk dilakukan ketika memukul bola dengan kedua sisi bet atau raketnya.

Cara Melakukan Shakehand Grip Dalam Tenis Meja

Setelah kamu mengetahui arti secara umum teknik Shakehand Grip pada olahraga Tenis Meja di atas tadi. Maka berikutnya adalah cara atau langkah melakukan teknik Shakehand yan baik dan juga benar.

Untuk lebih jelas dan juga lengkapnya, silahkan perhatikan beberapa poin uraian caranya di bawah ini:

1 Fashion murah

1. Pegang Tangkai Bet Menggunakan Jari Manis dan Kelingking

Cara pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan memegang tangkai Bet menggunakan jari manis dan juga kelingking. Lalu pastikan jika kedua jari tersebut menempel pada tangkai Bet dengan benar.

2. Jari Tengah Ikut Menempel pada Bagian Tangkai Bet

Selanjutnya yaitu dengan ikut menempelkan jari tengah pada bagian tengah tangkai Bet. Ini dilakukan agar daya genggam kedua jari sebelumnya bertambah kuat dalam menggenggam tangkai Bet.

3. Jari Telunjuk Menempel pada Permukaan Backhand Bet

Jari telunjuk memiliki fungsi lain dari teknik Shakehand Grip ini. Yang mana jari telunjuk menempel di bagian permukaan Backhand Bet atau pada bagian belakang permukaan Bet dengan posisi yang tegak.

4. Ibu Jari Menempel pada Permukaan Forehand Bet

Sedangkan ibu jari harus menempel pada permukaan Forehand Bet atau bagian depan permukaan Bet. Posisikan ibu jari dekat atau berhadapan dengan jari tengah pada bagian tengah tangkai Bet.

1 Fashion murah

5. Genggam Bet dengan Keadaan Rileks

Jika posisi genggaman pada tangkai Bet dirasa nyaman. Maka hal berikutnya yaitu genggam tangkai Bet dengan keadaan rileks atau tidak perlu menggenggam dengan terlalu kuat.

Karena jika terlalu kuat akan menyebabkan tangan lebih mudah pegal dan tidak kuat lama menggengam Bet.

Manfaat Melakukan Shakehand Grip

Jika kamu sudah memahami tentang bagaimana cara melakukan shakehand grip yang baik dan benar. Maka kamu bisa mencobanya dengan mempraktekkan teknik Shakehand Grip secara langsung.

Namun tahukah kamu? Bahwa teknik Shakehand Grip ini memiliki manfaat yang cukup banyak ketika memainkan Tenis Meja.

1 Fashion murah

Lalu apa saja manfaat yang bisa didapatkan? Simak poin berikut untuk mengetahui lebih banyaknya:

  • Membuat tangkai Bet lebih nyaman digenggam
  • Teknik yang sangat efektif bagi pemula dan senior
  • Tidak mudah pegal
  • Pemain dapat melakukan gerakan Forehand dan Backhand Stroke tanpa harus mengubah posisi grip atau pegangan
  • Mudah untuk melakukan service dan juga strike

Teknik Grip Selain Shakehand Dalam Tenis Meja

Seperti yang sudah dikatakan pada awal artikel. Bahwa teknik pada memegang Bet atau Grip ini terdapat beberapa teknik. Mulai dari Shakehand tadi, lalu Penholder Grip hingga teknik Seemiller Grip.

Penasaran dengan kedua teknik Grip lainnya? Maka perhatikan penjelasan lengkapnya pada beberapa poin berikut ini:

1. Teknik Penholder Grip

Teknik Penholder Grip ini sering dikenal juga sebagai Asia Grip. Atau diartikan juga sebagai memegang pena karena teknik ini dilakukan dengan posisi genggaman tangan pada Bet seperti memegang pena.

1 Fashion murah

Teknik Grip ini kebanyakan digunakan oleh pemain profesional atau juga atlet. Mengapa demikian? Karena teknik grip ini sangat dapat melakukan Forehand dan Backhand Stroke dengan sangat cepat.

2. Teknik Seemiller Grip

Sedangkan teknik Seemiller Grip dikenal dengan American Grip. Teknik ini sebenarnya tidak jauh berbeda dengan teknik awal yaitu Shakehand Grip. Yang membedakan hanyalah posisi pada jari telunjuknya saja.

Yang mana dalam teknik Seemiller Grip ini telunjuk tepat berada pada bagian tangkai Bet. Sehingga posisi kaki tepat berada pada sudut 90 Derajat dari posisi tubuh pemain atau atlet Tenis Meja tersebut.

5 Teknik Dasar Dalam Olahraga Tenis Meja

Jika di atas tadi banyak membahas mengenai teknik dasar memegang Grip atau Bet raket Tenis Meja. Infomasi terakhir ini akan memberikan 5 teknik dasar yang wajib kamu ketahui dalam olahraga Tenis Meja.

1 Fashion murah

Mari cari tahu pada beberapa poin berikut ini:

  • Yang pertama tentunya adalah teknik memegang Bet atau Grip
  • Kemudian teknik Stance (Posisi Tubuh), perlu kamu ketahui bahwa posisi pemain Tenis Meja ini harus selalu berada dalam posisi siao. Ada 2 Teknik Side Stance (Samping) dan Square Stance (Tengah)
  • Teknik servis atau teknik dalam memberikan kendali penuh atas bidikan atau arah pada saat awal memukul bola. Ada 2 jenis servis yaitu servis Forehand dan juga Backhand
  • Teknik Kaki atau Footwork yaitu gerakan penyesuaian kaki ketika hendak menyerang dan bertahan
  • Yang terakhir adalah teknik pukulan, ada 6 jenis pukulan bola pada Tenis Meja. Yaitu Drive, Push, Block, Smash, Chop, dan juga Loop

Akhir Kata

Sekian informasi yang dapat saya sampaikan mengenai bagaimana cara melakukan shakehand grip yang baik dan benar dan tentunya nyaman. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

1 Fashion murah

Penulis bayangan yang suka mengaspal di sepanjang jalan pantura.

Artikel Menarik Lainnya: