Cara Menulis Daftar Pustaka Dari Internet Berbagai Style

Cara Menulis Daftar Pustaka Dari Internet Berbagai Style

Cara Menulis Daftar Pustaka Dari Internet Berbagai Style

Bagaimana cara menulis daftar pustaka dari internet? Bagi kamu yang sedang menggarap karya ilmiah perlu banget paham hal ini. Karena penulisan daftar pustaka dari internet ini bisa dibuat dalam berbagai style lho.

Penulisan dapus perlu diperhatikan, apalagi untuk karya ilmiah. Baik dari sisi format dan teknik penulisannya tidak bisa dibuat sembarangan.

Kamu akan belajar cara menulis daftar pustaka dari internet yang baik dan benar di artikel ini, sebentar lagi.

Struktur Daftar Pustaka Dari Internet

Sebelum ke cara menulis daftar pustaka kamu perlu memahami struktur apa saja yang harus ada di daftar pustaka dari internet, sebagai berikut:

1. Nama

Struktur yang pertama adalah nama. Cara penulisannya pun tidak jaug berbeda ketika kamu melihat daftar pustaka yang bersumber dari buku. Jika tidak ada nama kamu bisa menulisnya langsung ke judul.

2. Tahun penayangan

Selanjutnya struktur daftar pustaka dari internet ada tahun penayangan dari artikel tersebut.

3. Judul

Berikutnya adalah adanya judul. Judul di daftar pustaka dari internet tidak di tulis secara italic, melainkan hanya di apit tanda kutip (“).

4. URL

Jangan lupa untuk menyalin alamat URL dari artikel yang telah diakses.

5. Waktu pengambilan

Terakhir ada waktu pengambilan saat artikel itu diakses tanggal dan jam. Selain itu tanda batas di daftar pustaka sumber dari internet.

Tanda (.) sebagai tanda batas hanya berlaku untuk nama penulis dan tahun penayangan. Sementara pembatasan URL ke waktu pengambilan menggunakan (,).

Cara Menulis Daftar Pustaka Dari Internet Berbagai Style

Berikut cara menulis daftar pustaka dari internet berbagai style, diantaranya adalah:

1. Menulis Daftar Pustaka Dari Internet Tanpa Penulis

Pertama cara menulis daftar pustaka dari internet tanpa nama penulis berikut cara penulisannya yang benar:

Tanpa penulis: Judul artikel. (tanggal artikel di publish). Nama website atau situs. URL lengkapnya. Tanggal saat mengakses situs tersebut.

2. Menulis Daftar Pustaka Dari Internet Apa Style

Selanjutnya kamu bisa menulis daftar pustaka dari internet dengan gaya Apa Style. Appa Style (Americam Psychological Association). Ditulis dengan susunan sebagai berikut:

Nama website atau situs. Tanggal artikel terbit. Judul artikel. Waktu mengakses artikel tersebut, URL lengkapnya.

3. Menulis Daftar Pustaka Dari Internet Tanpa Tahun

Cara menulis daftar pustaka dari internet tanpa tahun, begini cara penulisannya: nama website.

Nama belakang penulis, nama depan penulis. “judul artikel”. Nama Website atau situs, alamat web atau URL Lengkap.

4. Menulis Daftar Pustaka Dari Internet Harvard Style

Ini cara penulisan daftar pustaka dari internet gaya Harvard Style: Nama Pengarang atau editor atau penyusun, judul artikel (italic), nama laman yang memuat, tanggal akses, alamat web.

5. Cara Menulis Daftar Pustaka Dari Internet MLA Style

Berikut cara menulis daftar pustaka dari internet MLA Style. MLA Style yaitu (Modern Language Association) berikut cara penulisannya adalah:

Judul Artikel. Nama website atau situs. Tanggal artikel dibuat. Waktu mengakses sumber tersebut. Alamat website (URL).

6. Menulis Daftar Pustaka Dari Internet MHRA Style

MRHA adalah Moder Humanities Research Association. Berikut susunan cara penulisan daftar pustaka menurut MHRA Style:

Nama Website atau Situs, “Judul Artikel, deskripsi website (jika ada), tanggal artikel terbit, alamat web atau URL lengkapnya, [diakses pada waktu kapan].

7. Menulis Daftar Pustaka Dari Internet CSE Style

Berikut cara menulis daftar pustaka dari internet CSE Style, berikut cara penulisannya yang benar diantaranya adalah:

Nama website atau situs. Judul artikel [internet], deskripsi website, tanggal artikel terbit [waktu mengakses artikel]. Alamat website atau URL lengkapnya.

8. Menulis Daftar Pustaka Dari Internet Format Email

Cara menulis daftar pustaka dari internet format email begini cara penulisannya yang baik dan benar: Nama media. judul karya. Alamat email (diakses pada waktu kapan).

9. Menulis Daftar Pustaka Dari Internet yang Ada Nama Penulisnya

Berikut cara menulis daftra pustaka dari internet yang ada nama penulisnya. Berikut cara urutan penulisannya:

Nama belakang penulis, nama inisial. (tanggal terbit artikel). Judul artikel lengkap. Nama website. URL.

Contoh Penulisan Daftar Pustaka Dari Internet

Berikut contoh-contoh penulisan daftar pustaka, diantaranya adalah:

1. Contoh Daftar Pustaka Dari Internet Apa Style

Thalita, T. (1 November 2022). “Budidaya tanaman bunga: Tahapan, Manfaat & Peluang Usaha”. Mustakim.org. https://www.Mustakim.org/best-seller/budidaya-tanaman-hias/

2. Contoh Daftar Pustaka Dari Internet Harvard Style

DesJardins, M 1998, “How to succeed in postgraduate study, applied ecology research Group”. University of Canberra, dilihat 2 November 2022, Http://aerg.canberra.edu.au/jardins/t.htm

3. Contoh Daftar Pustaka Dari Internet CSE Style

Mustakim.org. “Budidaya Ikan Hias: Tahapan, Manfaat dan Peluang Usaha”[internet]. Budidaya ikan hias, 1 November 2022, [diakses pada 4 november 2022]. https://www.mustakim.org/best-self-reward/budidaya-ikan-hias/

4. Contoh Daftar Pustaka Dari Internet MHRA Style

Mustakim.org, “Cara menulis daftar pustaka di internet”, 2 November 2022, https://www.mustakim.org/best-self-reward/, [diakses pada 4 november 2022]

Suka membaca novel dan dunia literasi. Menuangkan ke dalam tulisan agar banyak orang yang tahu apa yang aku baca hari ini.

Artikel Menarik Lainnya: