4 Cara Transfer Dari Bca Ke Rekening Ponsel CIMB Niaga

cara transfer dari bca ke rekening ponsel cimb

Banyaknya cara mengenai transfer antar bank saat ini sudah semakin praktis dan tentunya aman untuk dilakukan.

Mungkin beberapa dari kamu banyak yang belum mengetahui akan mudahnya cara transfer dari bca ke rekening ponsel cimb.

Pada pembahasan kali ini saya akan memberikan 4 metode atau cara transfer yang tentunya mudah dari BCA ke rekening ponsel CIMB.

Lalu hal apa saja yang harus dilakukan? Tenang, sebelum masuk ke pembahasan inti ada baiknya jika terlebih dulu tahu akan persyaratan dasar transfernya. Mari simak pembahasannya berikut ini.

Syarat Transfer Dari Bca Ke Rekening Ponsel CIMB

Terdapat beberapa syarat dasar yang harus kamu pahami dan juga kamu penuhi. Karena terdapat 4 cara atau metode transfer yang bisa kamu lakukan.

Maka silahkan simak masing-masing syaratnya pada beberapa poin di bawah ini:

  • Pertama yaitu dengan memastikan terlebih dulu bahwa saldo yang ada pada rekening BCA mencukupi untuk melakukan transfer
  • jika hendak melakukan transfer melalui aplikasi Mobile Banking. Maka kamu harus terlebih dulu memastikan jika akunmu sudah diaktivasi oleh pihak BCA agar bisa mengakses layanannya
  • Sama halnya dengan transfer via Mobile Banking, transfer via iBanking KlikBCA pun harus terlebih dulu aktivasi akun ke BCA
  • Sedangkan untuk transfer melalui aplikasi MyBCA, kamu hanya perlu registrasi akun MyBCA terlebih dan tentunya juga aktivasi

Kode Transfer Dari Bca Ke Rekening Ponsel CIMB

Setelah mengetahui dan juga memenuhi beberapa persyaratan dasar di atas tadi. Maka kamu bisa melakukan transfer dari rekening BCA ke akun rekening ponsel CIMB.

Jangan lupa untuk memasukkan kode transfer CIMB yang menjadi bank tujuan transfer. Kode atau identitas Bank CIMB adalah 022.

4 Cara Transfer Dari Bca Ke Rekening Ponsel CIMB

Seperti yang sudah dikatakan di atas sebelumnya. Pada pembahasan kali ini akan membahas mengenai beberapa tutorial atau cara untuk transfer ke rekening ponsel CIMB dari BCA melalui beberapa cara.

Mulai dari transfer melalui aplikasi m-BCA, aplikasi MyBCA, internet banking atau KlikBCA dan yang terakhir melalui ATM BCA.

Tanpa berlama-lama lagi, mari perhatikan beberapa cara transfer dari bca ke rekening ponsel cimb pada poin uraian berikut ini:

1. Transfer Dari Bca Ke Rekening Ponsel CIMB Via mBCA

  • Pertama-tama buka aplikasi BCA Mobile diponsel
  • Lalu pilih menu m-BCA dan masukkan 6 digit kode akses
  • Pilih menu “m-Transfer” dan pilih “Daftar Transfer-Antar Bank”
  • Daftarkan rekening tujuan dengan memasukkan nomor ponsel yang menjadi tujuan transfer dan pilih bank CIMB Niaga
  • Tekan “OK” dan masukkan 6 digit kode PIN
  • Kemudian kembali ke menu “m-Transfer” dan pilih “Antar Bank”
  • Cari dan pilih nama bank “CIMB Niaga”
  • Masukkan jumlah nominal dan tekan “Send”
  • Muncul data konfirmasi, pastikan seluruh informasi sesuai
  • Masukkan PIN BCA dan tekan “OK”
  • Selesai, kamu berhasil transfer ke rekening ponsel CIMB

2. Transfer Dari Bca Ke Rekening Ponsel CIMB Via MyBCA

  • Buka aplikasi MyBCA dan Login menggunakan BCA ID
  • Pilih menu “Transfer” dan juga pilih “Rekening Bank Lain”
  • Masukkan jenis transfer yang diinginkan, nomor ponsel atau rekening CIMB beserta jumlah nominal transfernya
  • Pastikan kamu memilih layanan BI Fast
  • Selanjutnya kamu bisa isi atau tidak informasi pada kolom “Berita” dan “Tujuan Transaksi”
  • Lalu masukkan 8 digit angka yang ada di MyBCA ke perangkat validasi transaksi KeyBCA mode APPLI 2 dan tekan “Lanjut”
  • Selanjutnya cek detail transaksi, lalu input respons susunan angka yang muncul dari KeyBCA mode APPLI 1 di kolom yang tersedia
  • tekan tombol “Kirim” maka transfer ke rekening ponsel CIMB via MyBCA pun sudah selesai dilakukan

3. Transfer Dari Bca Ke Rekening Ponsel CIMB Via Klik BCA

  • Pertama-tama akses situs KlikBCA.com pada browser
  • Masukkan User ID dan juga PIN KlikBCA Individu tekan “Login”
  • Lalu pilih menu “Transfer Dana” dan juga “Daftar Rekening Tujuan”
  • Pilih menu “Rekening Bank Lain” dan tekan “Kirim”
  • Kemudian isi beberapa kolom informasi terkait data atau informasi rekening tujuan
  • Cari dan pilih bank “CIMB Niaga” isi juga Nama Kota, Nama Penerima dan juga Nomor Ponsel sebagai tujuan transfer
  • Masukkan 8 digit kode pada KeyBCA, lalu masukkan 6 digit terakhir dari nomor ponsel atau rekening di kolom “Respon KeyBCA Appli 2”
  • Kemudian akan muncul detail informasi mulai dari Nama Bank hingga Nomor Ponsel atau Rekening CIMB yang menjadi tujuan
  • Tekan tombol “Kirim” dengan begitu rekening ponsel CIMB sudah terdaftar pada akun iBanking atau KlikBCA-mu
  • Kembali lagi ke menu “Transfer Dana” dan pilih “Transfer ke Rek. Bank Lain Dalam Negeri”
  • Pilih rekening ponsel CIMB yang sebelumnya sudah didaftarkan
  • Masukkan jumlah nominal transfer dan isi kolom berita jika memang diperlukan atau dibutuhkan
  • Masukkan 8 digit kode yang muncul pada KeyBCA
  • Masukkan juga 6 digit angka pada kolom “Respon KeyBCA Appli 2”
  • Scroll layar ke bawah dan tekan tombol “Lanjutkan”
  • Pilih waktu pengiriman “Transfer Hari Ini” dan “Kirim di Tanggal Tertentu”
  • Masukkan lagi 8 digit angka pada kolom “Respon KeyBCA Appli 1” untuk melakukan konfirmasi transfer
  • Tekan tombol “Kirim”, maka transfer via KlikBCA berhasil dilakukan

4. Transfer Dari Bca Ke Rekening Ponsel CIMB Via ATM BCA

  • Masukkan kartu debit atau ATM BCA
  • Masukkan juga 6 digit kode PIN BCA
  • Pilih menu “Transaksi Lainnya” lalu pilih “Transfer”
  • Selanjutnya pilih menu “Ke Rek Bank Lain”
  • Masukkan kode bank CIMB Niaga yaitu 022
  • Masukkan jumlah nominal transfer
  • Jangan lupa masukkan nomor ponsel CIMB yang menjadi tujuan
  • Periksa kembali seluruh data yang sudah dimasukkan. Jika semua data sudah sesuai maka tekan tombol “Benar”
  • Tunggu beberapa saat hingga transaksi berhasil diproses. Ambil struk sebagai bukti transfernya

Biaya Admin Transfer Dari Bca Ke Rekening Ponsel CIMB

Untuk biaya admin transfer dari rekening BCA ke rekening ponsel CIMB ini terbagi menjadi 2. Yaitu biaya admin tanpa layanan BI Fast dan juga dengan BI Fast. Di bawah ini terdapat poin perbedaan biaya adminnya:

  • Dengan BI Fast Rp.2.500,- per transaksi
  • Tanpa BI Fast Rp.6.500,- per transaksi

Limit Transfer Dari Bca Ke Rekening Ponsel CIMB

Sedangkan untuk besaran limit transfer BCA ke rekening ponsel CIMB ini bervariasi. Hal tersebut dikarenakan besaran limit transfer BCA didasari dengan penggunaan jenis rekening BCA.

Kamu bisa mengetahui besaran limit transfernya yang terdapat di beberapa poin berikut ini:

  • Kartu BCA Xpresi = Rp.10 Juta
  • Kartu BCA Blue = Rp.15 Juta
  • Kartu BCA Gold = Rp.20 Juta
  • Kartu BCA Platinum = Rp.25 Juta
  • Kartu BCA Tapres = Rp.20 Juta
  • Kartu BCA SimPel = Rp.25 Juta

Akhir Kata

Demikian informasi mengenai beberapa cara transfer dari bca ke rekening ponsel cimb yang bisa kamu coba.

Mungkin beberapa cara tersebut akan dinilai rumit. Namun tidak jika dipraktekan secara langsung. Semoga bermanfaat dan terimakasih.

Penulis bayangan yang suka mengaspal di sepanjang jalan pantura.

Artikel Menarik Lainnya: