Cara Transfer Game HP Ke Laptop, Mudah Banget Ternyata!

Cara Transfer Game HP Ke Laptop, Mudah Banget Ternyata!

Tahukah kamu? Bahwa aplikasi game pada ponsel android ternyata dapat dipindahkan atau ditransferkan ke laptop dengan mudah lho.

Mungkin beberapa dari kamu belum mengetahui cara atau langkah transfernya. Hal tersebut dapat dilakukan dengan beberapa cara.

Lalu apakah sulit langkah atau cara transfer game hp ke laptop? Tentu tidak, karena dapat dilakukan dengan bantuan aplikasi transfer lainnya.

Untuk mengetahui langkah atau cara lengkapnya maka kamu dapat menemukannya pada artikel ini. Karena kali ini saya akan memberikan informasi seputar tutorial transfer aplikasi game android ke laptop.

Bisakah Transfer Game HP Ke Laptop

Tentu bisa, kamu dapat melakukannya dengan cara yang mudah dan juga praktis. Karena beberapa game pada android sudah mendukung untuk dioperasikan atau dimainkan pada sistem perangkat laptopmu.

Namun perlu diperhatikan juga spesifikasi pada perangkat laptop yang digunakan. Hal tersebut dilakukan agar game dapat lancar dimainkan.

Kemudian transfer game juga dilakukan dengan beberapa cara atau metode. Mulai dari transfer langsung dan melalui aplikasi transfer file.

Cara Transfer Game HP Ke Laptop

Seperti yang sudah dijelaskan di atas sebelumnya bahwa kamu dapat transfer game android ke laptop dengan beberapa metode atau cara.

Maka dari itu, silahkan perhatikan uraian cara transfernya pada setiap masing-masing metode transfer aplikasi game Android ke laptop yang sudah tersedia di bawah ini:

1. Cara Transfer Game HP Android ke Laptop via Fitur Bluetooth

Metode transfer game yang pertama ini yaitu melalui fitur Bluetooth pada ponsel. Sebagai catatan metode transfer ini dilakukan hanya untuk aplikasi game dengan ukuran yang kecil.

Sebab proses transfer melalui Bluetooth ini terbilang lama. Maka dari itu pastikan game yang akan ditransferkan ukurannya kecil.

  • Langkah pertama aktifkan fitur Bluetooth pada ponsel dan laptop
  • Sambungkan kedua perangkat
  • Buka menu file manager dan pilih file game yang akan ditransfer
  • Lalu tekan “Bagikan” melalui “Bluetooth”
  • Kemudian tinggal kirim atau transfer ke Bluetooth laptop yang sebelumnya sudah disambungkan
  • Tunggu hingga proses transfer selesai dan berhasil

2. Cara Transfer Game HP Android ke Laptop via Kabel Data

Metode atau cara transfer game hp ke laptop berikutnya yaitu dengan menggunakan bantuan kabel data. Ini dilakukan sebagai akses untuk transfer file game dari Android ke perangkat laptop milikmu.

  • Sambungkan smartphone pada laptop dengan kabel data
  • Pastikan setting pada ponsel sudah aktif “Transfer File”
  • Kemudian buka “Windows Explorer” pada laptop
  • Lalu cari file data aplikasi game pada memori internal Android
  • Kemudian klik kanan dan “Copy” atau “Send To”
  • Salin atau kirimkan file aplikasi game pada folder yang diinginkan
  • Tunggu hingga proses transfer selesai dan kemudian kamu bisa instal aplikasi game tersebut di laptop

3. Cara Transfer Game HP Android ke Laptop via Aplikasi WhatsApp

WhatsApp pun menjadi salah satu cara alternatif transfer aplikasi game android ke perangkat laptop. Pastikan jika ukuran file game tidak terlalu besar untuk menghindari waktu transfer yang lama.

  • Akses browser pada laptop lalu buka WhatsApp Web
  • Selanjutnya buka room chat atau obrolan yang sebelumnya sudah dikirimkan aplikasi game dari smartphone
  • Tekan file aplikasi game yang sudah dikirimkan tunggu hingga berhasil diunduh
  • Kemudian buka untuk melakukan penginstalan aplikasi game
  • Maka transfer game ke laptop pun berhasil dilakukan

4. Cara Transfer Game HP Android ke Laptop via Google Drive

Berikutnya transfer melalui Google Drive pada akun Google milikmu. Langsung saja perhatikan langkah transfernya di bawah ini:

  • Buka aplikasi Google Drive diponsel
  • Kemudian tekan menu “My Drive” dan pilih menu “Add” untuk memindahkan aplikasi game
  • Tunggu hingga proses upload selesai
  • Tahap berikutnya buka Google Drive di laptop dengan akunmu
  • Pilih menu “My Drive” maka akan muncul file aplikasi game yang sebelumnya sudah di-upload
  • Dengan begitu kamu sudah bisa instal aplikasi game tersebut di laptopmu

5. Cara Transfer Game HP Android ke Laptop via Aplikasi iMyFone

Selanjutnya adalah metode khusus pengguna iOS atau ponsel iPhone. Transfer game melalui aplikasi iMyFone berikut ini:

  • Buka aplikasi iMyFone pada laptop milikmu
  • Pilih juga salah satu dari tiga opsi transfer
  • Setelah itu pilih aplikasi yang akan ditransferkan dengan menandai aplikasi game yang diinginkan
  • Maka kamu bisa mengelola aplikasinya dalam bentuk batch

6. Cara Transfer Game HP Android ke Laptop via Aplikasi SHAREit

Kemudian melakukan transfer aplikasi game dengan bantuan aplikasi transfer file SHAREit. Caranya tentu sangat mudah seperti di bawah ini:

  • Buka aplikasi SHAREit pada kedua perangkat
  • Selanjutnya tekan menu “Sambungkan ke PC”
  • Akses situs SHAREit melalui browser di laptop
  • Sambungkan dengan scan barcode
  • Pilih aplikasi game yang ingin ditransferkan dan tekan “Berikutnya”
  • Tunggu sesaat hingga proses transfer berhasil

7. Cara Transfer Game HP Android ke Laptop via Aplikasi Xender

Xender merupakan aplikasi transfer file seperti SHAREit. Cara transfer aplikasi gamenya pun cukup mudah. Simak poin uraian caranya bnerikut ini:

  • Aktifkan fitur WiFi pada kedua perangkat
  • Lalu buka aplikasi Xender pada ponsel dan pilih menu “PC/Mac”
  • Buat Hotspot dan sambungkan laptop pada ponsel. Tekan “Connect” untuk menyambungkan
  • Tekan “Terima/Accept” dan pilih aplikasi game yang ingin ditransferkan
  • Tunggu hingga proses transfer selesai dan aplikasi game pun bisa kamu instal pada menu “Unduh” di bagian atas layar laptop

Apakah Saya Bisa Langsung Login ke Game nya?

Ketika aplikasi game pada ponsel Android berhasil dipindahkan atau juga ditransferkan ke perangkat laptop. Maka kamu perlu instal terlebih dulu dan juga setting agar game tersebut dapat dimainkan nantinya.

Dengan begitu kamu dapat langsung masuk atau login ke akun game milikmu. Contohnya login dengan menggunakan beberapa opsi login dengan akun Google, Facebook ataupun login dengan opsi lainnya.

Akhir Kata

Seperti itulah kiranya langkah atau cara transfer game hp ke laptop yang dapat kamu lakukan dengan berbagai metode transfer. Cukup mudah bukan? Dengan begitu kamu bisa langsung memainkannya.

Penulis bayangan yang suka mengaspal di sepanjang jalan pantura.

Artikel Menarik Lainnya: