Spoiler Anime Yakusoku No Neverland [Lengkap A-Z]

Spoiler anime Yakusoku No Neverland atau The Promised Neverland merupakan salah satu yang paling dicari oleh banyak penggemar anime.

Wajar saja bila banyak yang penasaran dan menyukai anime ini karena memang genre yang dimiliki sangatlah tidak biasa dan alur ceritanya pun unik. Penasaran? Simak pembahasannya berikut ini.

Premis Cerita

Hadir dengan latar tahun 2045 dimana terdapat tiga anak pintar dalam satu panti asuhan masing-masing bernama Emma, Ray, dan Norman.

Tak seperti panti asuhan biasanya, anak-anak akan diberi edukasi dan juga makanan yang sehat dan juga mewah. Kemudian saat mereka berusia lebih dari 6 tahun akan dicarikan orang tua adopsi.

Akan tetapi pada suatu malam, Norman dan Emma tak sengaja melintasi area yang terlarang di dalam panti asuhan tersebut. Di tempat tersebut, mereka melihat kejadian yang tidak terduga. Alih-alih melihat orang tua adopsi malah mereka melihat monster yang sangat menakutkan.

Akhirnya mereka tahu bahwa selama ini para anak yang ada di dalam panti asuhan tersebut hanya diternak untuk dijadikan santapan para monster yang menakutkan yang berada di area terlarang panti asuhan.

Yang Menjadikan Anime Yakusoku Neverland Spesial

Tiga hal berikut ini mungkin bisa menjadi spoiler anime Yakusoku No Neverland untuk kamu yang belum menontonnya. Berikut ini pembahasan nya.

1. Kepribadian Unik

Terdapat tiga tokoh utama yang ada dalam anime ini diantaranya Emma, Ray, dan Norman. Sejak awal tokoh tersebut telah mempertanyakan dunia luar. Dimana akan terkuak eksistensi monster dan kebiadaban Isabella yang meneguhkan mereka untuk lepas dari sangkar.

Didukung oleh Gilda dan Don mereka dengan karakter unik masing-masing mereka akan memecahkan misteri yang menegangkan tersebut.

2. Mama, Villain Keren yang Begitu Mengejutkan

Di awal episode telah dikenalkan dengan wanita yang bernama Isabella yang biasa dipanggil dengan Mama. Wanita tersebut bukan hanya bertindak sebagai pengasuh namun juga sebagai penanggung jawab semua rutinitas yang ada di panti asuhan.

Mungkin pada awal-awal episode kamu akan berpikir bahwa Mama merupakan sosok baik hati yang penuh dengan kasih sayang. Namun di akhir episode kamu akan melihat bahwa Mama merupakan suruhan iblis.

Dengan begitu maka Isabella merupakan tokoh antagonis yang tak perlu melakukan kekejaman eksplisit. Setiap fragmen adegan kamu akan melihatnya ketika sedang sendirian yang bisa menegaskan bahwa sebenarnya dia menyimpan rahasia yang begitu banyak.

3. Rahasia Besar yang Menanti Diakhir Perjalanan

Telah diketahui bersama bahwa dalam panti asuhan tidak ada anak yang usianya 12 tahun. Sebelum menginjak usia tersebut pasti sudah lebih dahulu dikorbankan untuk para monster.

Misi utama dari bocah Geace Field House yang didalangi oleh Ray, Emma, dan Norman yaitu melarikan diri dari panti asuhan terkutuk tersebut.

Dalam suatu percakapan yang dilakukan dengan Sister Krone, terungkap bahwa dunia dimana tempat mereka hidup sekarang ini dikuasai oleh iblis.

Apakah ada manusia yang akan menyelamatkan mereka? Apakah anak-anak tersebut memiliki masa depan untuk tumbuh dewasa dan hidup bahagia? Tentu saja setiap episode Nya akan membuat penggemar semakin penasaran.

Dengan sedikit spoiler anime Yakusoku No Neverland seperti yang telah dibahas diatas, apakah kamu tertarik untuk menonton dan mengikuti perjalanan Emma, Ray, dan Norman memecahkan misteri hingga akhir cerita? Tentu saja cerita dari anime ini sangat layak untuk Anda tonton.

Hanya seorang Blogger enthusiasm dan penikmat kopi saja. Suka berbagi pengetahuan kecil & bercita-cita jadi pengusaha media.

Artikel Menarik Lainnya: